Polres Metro Jakarta Selatan Serahkan Hewan Kurban Kepada Masyarakat

0
4

 DAELPOS.com – Dalam rangka Hari Raya Idul Adha, Polres Metro Jakarta Selatan melaksanakan penyerahan Hewan Kurban dari Polda Metro Jaya pada hari Sabtu 17 Juli 2021 di lapangan Mapolres. Kegiatan penyerahan dipimpin oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol. Azis Andriansyah, SH, SIK, MHum.

Hewan kurban yang diserahkan berjumlah total 39 ekor, berupa 30 ekor kambing dan 9 ekor Sapi. Diharapkan dengan Penyerahan ini, perwakilan yang menerima agar dapat disalurkan kepada masyarakat yang berhak.

Penyerahan Hewan Kurban 9 ekor Sapi kepada perwakilan Masjid/Musholla, Majelis Taklim, Pondok Pesantren, LSM/Ormas, Yayasan dan Slum Area. Selajutnya Penyerahan Hewan Kurban 30 ekor Kambing kepada perwakilan Masjid/Musholla, Majelis Taklim, Panti Asuhan, Pondok Pesantren, Serikat Pekerja, LSM/Ormas, Yayasan dan Slum Area.

Di akhir kegiatan Kapolres menghimbau agar masyarakat dapat mematuhi peraturan-peraturan PPKM Darurat. Disiplin Protokol kesehatan harus terus dilakukan baik dalam beraktivitas sehari-hari maupun dalam penyembelihan hewan kurban nantinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here