BAZNAS Bantu Korban Kebakaran di Kabupaten Indragiri, Riau

by -35 Views

DAELPOS.com – kebakaran dahsyat melanda salah satu wilayah di Kabupaten Riau tepatnya Pasar Induk Kota Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau. Rabu (22/8/2019

Kebakaran yang belum diketahui pasti penyebabnya ini menyebabkan kerugian cukup besar bagi pedagang, setidaknya berdasarkan data sementara diperkirakan terdapat 400 los, kios dan ruko milik pedagang habis dilalap ganasnya api.

Menurut informasi yang didapat, ratusan korban yang mayoritasnya adalah pedagang kini mulai kalang kabut memikirkan omset mereka yang turun dratis pasca terjadinya kebakaran, mereka yang hanya bisa menyambung hidupnya dengan berdagang tersebut sangat berharap bisa berjualan lagi seperti semula tanpa harus didera kepanasan dan penderitaan.

Tim Layanan Aktif @baznasindonesiabergerak cepat menuju Pasar Induk Kota Tembilahan Kabupaten Indragiri, melakukan asesmen awal dan berkoordinasi dengan beberapa stakeholder untuk rencana pemulihan Pasar Tembilahan Indragiri Hilir, serta membuatkan skema rencana Program Pasar Darurat BAZNAS kepada Pemerintah setempat. sumber:baznaz.go.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.