Sertijab Anggota V BPK, Bahrullah Lanjutkan Program Kerja Isma Yatun

Thursday, 31 October 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

​DAELPOS.com – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menggelar acara serah terima jabatan (sertijab) Anggota V BPK dari Isma Yatun kepada Bahrullah Akbar pada Rabu (30/10/2019).

Acara sertijab dilaksanakan di Kantor Pusat BPK di Jakarta dan dihadiri oleh para pejabat struktural dan fungsional di lingkungan Auditorat Keuangan Negara (AKN) V BPK dan BPK Perwakilan wilayah barat.

Isma Yatun pada kesempatan tersebut didaulat memberikan sambutan sebagai Anggota V BPK yang sudah menjalankan tugasnya selama dua setengah tahun (April 2017 – Oktober 2019).

“Dalam dua setengah tahun saya menjabat sebagai Anggota V BPK pastinya banyak kekurangan, karena dengan keterbatasan yang saya miliki banyak hal-hal yang belum terlaksana dengan baik,” ujar Isma Yatun.

Namun demikian, Isma Yatun memuji kinerja para Kepala Perwakilan dan pelaksana di lingkungan AKN V yang telah mendampingi dan membantunya dalam melaksanakan tugas tersebut.

Isma Yatun yang saat ini dipercaya untuk menjabat sebagai Anggota IV BPK berharap, kekurangan yang ada di masa kepemimpinannya dapat menjadi lebih baik di bawah kepemimpinan Anggota V BPK yang baru.

Sementara itu, Bahrullah Akbar dalam sambutannya juga memberikan apresiasi kepada Isma Yatun dan berjanji akan melanjutkan program yang telah direncanakan dan dijalankan. “Program yang sudah dijalankan oleh Ibu akan saya lanjutkan dan tentu saya akan berkoordinasi dengan Ibu,” ungkapnya.

Selain itu, Bahrullah Akbar yang sebelumnya mengemban tugas sebagai Wakil Ketua BPK (April 2017 – Oktober 2019) juga berpesan kepada seluruh pelaksana di lingkungan AKN V BPK untuk menjalin silaturahmi dengan para pimpinan BPK, serta tetap memberikan pelayanan yang baik namun tidak berlebihan.

Usai sambutan dari Anggota BPK, kegiatan sertijab tersebut dilanjutkan dengan penyerahan memori jabatan dari Isma Yatun kepada Bahrullah Akbar dan foto bersama dengan para pejabat struktural dan fungsional yang hadir.(RED)

See also  Kementerian PUPR Targetkan Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Kota Palembang Rampung Akhir 2023

Berita Terkait

Menteri PANRB Apresiasi Kesiapan dan Kolaborasi Polri dalam Pengelolaan Arus Mudik 2025
Kunjungi Situ Cibeureum, Mendes Yandri Harap Dikelola jadi Desa Wisata
Kembali Digelar, KIPP 2025 Usung Semangat Berdampak Untuk Kesejahteraan Masyarakat
Mendes Yandri dan Menag Luncurkan Satu Desa Satu Majelis Taklim
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kementerian PU Kerjasama dengan BGN Bangun Dapur SPPG dan Fasilitasnya
Kementerian PU dan KIAT Dorong Kepemimpinan Perempuan di Sektor Infrastruktur
Kementerian PU Komitmen Dukung Seluruh Tahapan Pemeriksaan Keuangan
Kementerian PU Dukung Penanganan Pascabencana di Flores Timur, Percepat Penyediaan Infrastruktur Dasar

Berita Terkait

Tuesday, 25 March 2025 - 17:13 WIB

Menteri PANRB Apresiasi Kesiapan dan Kolaborasi Polri dalam Pengelolaan Arus Mudik 2025

Monday, 24 March 2025 - 21:53 WIB

Kunjungi Situ Cibeureum, Mendes Yandri Harap Dikelola jadi Desa Wisata

Monday, 24 March 2025 - 20:41 WIB

Kembali Digelar, KIPP 2025 Usung Semangat Berdampak Untuk Kesejahteraan Masyarakat

Monday, 24 March 2025 - 20:35 WIB

Mendes Yandri dan Menag Luncurkan Satu Desa Satu Majelis Taklim

Saturday, 22 March 2025 - 17:10 WIB

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kementerian PU Kerjasama dengan BGN Bangun Dapur SPPG dan Fasilitasnya

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Terbaru

183.284 Jemaah Lunasi Biaya Haji Reguler 2025

Wednesday, 26 Mar 2025 - 20:30 WIB

PGN Menggelar Mudik Gratis 2025 / foto ist

Berita Utama

Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik

Wednesday, 26 Mar 2025 - 20:25 WIB

Berita Terbaru

Jelang Lebaran, Cadangan Listrik Sistem Jawa Timur Surplus 50%

Wednesday, 26 Mar 2025 - 19:56 WIB

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Jelang Lebaran, Pemprov DKI Salurkan Bansos

Wednesday, 26 Mar 2025 - 19:51 WIB

News

Pemprov DKI Bebaskan Pajak Rumah di Bawah Rp2 Miliar

Wednesday, 26 Mar 2025 - 19:40 WIB