Kepercayaan Nasabah Tinggi, Bank DKI Raih Penghargaan Best Retail Banking Service

Thursday, 28 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPPOS.com – Terus tingkatkan pelayanan kepada nasabah, Bank DKI berhasil mendapatkan penghargaan Best Retail Banking Service untuk kategori BPD pada Tempo Financial Award di Jakarta (28/11). Penghargaan tersebut diberikan Majalah Tempo kepada sejumlah bank dan fintech yang memiliki kinerja dan pelayanan terbaik di tahun 2019. Hadir menerima penghargaan tersebut Pemimpin Divisi Hubungan Investor Bank DKI, Arie Rinaldi. Demikian disampaikan Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini dalam keterangan tertulis. 

Herry Djufraini menyampaikan penghargaan ini menandakan tingkat kepercayaan yang tinggi dari nasabah terhadap produk dan layanan Bank DKI.  Ia pun turut menyampaikan terimakasih atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan nasabah Bank DKI selama ini. “Penghargaan ini menjadi motivasi bagi Bank DKI untuk semakin meningkatkan kualitas layanan kepada nasabah retail ditengah perkembangan teknologi saat ini” ujar Herry. 

Lebih lanjut ia menyampaikan Bank DKI terus melakukan pengembangan produk dan layanan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan layanan perbankan yang modern, aman dan nyaman. Salah satu yang diupayakan oleh Bank DKI adalah JakOne Mobile, aplikasi layanan keuangan yang terdiri dari Mobile Banking dan Mobile Wallet yang dapat dipergunakan untuk melakukan transaksi kebutuhan sehari-hari pada merchant-merchant yang bekerjasama dengan Bank DKI. Herry menambahkan terus melakukan berbagai upaya untuk memberikan pengalaman kemudahan transaksi menggunakan JakOne Mobile, termasuk memberikan promo diskon setiap hari, kemudahan melakukan pembayaran berbagai tagihan, serta fitur pembayaran pajak dan retribusi daerah. 

Bank DKI, sebutnya juga menyediakan kartu Debit combo yang turut memiliki fungsi JakCard yang dapat dipergunakan sebagai alat pembayaran di berbagai transportasi publik seperti Transjakarta, MRT Jakarta dan LRT yang akan resmi beroperasi secara komersial dalam waktu dekat. JakCard juga dapat dipergunakan di sejumlah Tempat Wisata seperti Taman Margasatwa Ragunan, Monumen Nasional, Taman Impian Jaya Ancol dan beberapa museum di kawasan wisata Kota Tua. Untuk membangun loyalitas nasabah, Bank DKI pun memiliki berbagai program promo menarik seperti JakOne Vaganza, Deposito Premium dengan suku bunga special untuk fresh fund, dan Giro Flexi.  

See also  Hari Kedua di Sumut, Presiden akan Hadiri Puncak Peringatan Harganas 2022

Disisi consumer loans, Bank DKI memiliki produk Kredit Multi Guna dengan bunga bersaing dan KPR Griya Monas. Untuk memberikan kemudahan khususnya kepada calon debitur, Bank DKI menyediakan E-Form Consumer Loans yang memungkin calon debitur mengajukan pengajuan kredit kapan saja dan dimana saja. “Secara keseluruhan Bank DKI terus mengedepankan pendekatan digitalisasi layanan perbankan kepada nasabah perorangan kami” ujar Herry. 

Berita Terkait

Kondisi Lalin JTTS Saat Perayaan Isra Mi’raj, 17 Januari 2026
Pulihkan Akses Air Bersih, Kementerian PU Bangun 66 Sumur Bor di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
Kementerian PU Terus Pulihkan Konektivitas Aceh, Jembatan Bailey Jamur Ujung Masuki Uji Beban
Tinjau Jembatan Pantai Dona di Aceh Tenggara, Menteri Dody Beri Solusi Bangun Sabo Dam di Kawasan Hulu Sungai Alas
Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan
Gerak Cepat Kementerian PU Tangani Sungai Muara Pisang Pascabanjir
Bersama Kementerian PU, Hutama Karya Perkuat dan Percepat Dukungan Pemulihan Pascabencana di Aceh
Tol Kutepat Segmen Sinaksak–Simpang Panei Catat 88.867 Kendaraan saat Fungsional Nataru 2025/2026

Berita Terkait

Sunday, 18 January 2026 - 18:49 WIB

Kondisi Lalin JTTS Saat Perayaan Isra Mi’raj, 17 Januari 2026

Saturday, 17 January 2026 - 01:23 WIB

Pulihkan Akses Air Bersih, Kementerian PU Bangun 66 Sumur Bor di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera

Thursday, 15 January 2026 - 16:34 WIB

Kementerian PU Terus Pulihkan Konektivitas Aceh, Jembatan Bailey Jamur Ujung Masuki Uji Beban

Tuesday, 13 January 2026 - 19:09 WIB

Tinjau Jembatan Pantai Dona di Aceh Tenggara, Menteri Dody Beri Solusi Bangun Sabo Dam di Kawasan Hulu Sungai Alas

Saturday, 10 January 2026 - 01:55 WIB

Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan

Berita Terbaru

Olahraga

Phonska Plus Hentikan Langkah Juara Bertahan, 3–1

Sunday, 18 Jan 2026 - 20:06 WIB

Berita Terbaru

Kondisi Lalin JTTS Saat Perayaan Isra Mi’raj, 17 Januari 2026

Sunday, 18 Jan 2026 - 18:49 WIB