ASN Diminta Peduli Lingkungan Sekitarnya

Monday, 19 July 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk peduli dengan lingkungan sekitarnya terutama pada masa pandemi Covid-19. ASN ikut memperhatikan bagaimana pelaksanaan arahan presiden di lingkungan terdekatnya.

“ASN jadi mata dan telinga masyarakat sekaligus mata dan telinga pemerintah agar arahan Presiden terlaksana dengan baik. Presiden telah menginstruksikan terkait bansos, obat gratis untuk penderita Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri,” ujar Menteri PANRB Tjahjo Kumolo di Jakarta, Senin (19/07).

ASN juga diminta untuk memberikan dukungan penuh terhadap suksesnya program vaksinasi Covid-19. “Kita ikut memberikan informasi dan mengusahakan yang terbaik terkait vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat dan keluarga kita yang membutuhkan,” tuturnya.

Menteri Tjahjo mengajak ASN untuk berperan aktif dalam menjalankan kebijakan dan program untuk mempercepat penanganan pandemi Covid-19. “ASN harus taat pada instruksi Presiden dan Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) masing-masing. Apabila diberikan tugas pimpinan agar dilaksanakan dengan cepat,” tegasnya.

ASN sebagai penyelenggara negara wajib memberi contoh bagi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, tetap produktif, serta mendukung seluruh upaya pemerintah. Menteri Tjahjo mengatakan bahwa perlu kesadaran seluruh bangsa Indonesia untuk memerangi pandemi Covid-19.

“Bersama-sama kita gotong-royong dengan TNI, Polri, dan Satpol PP setempat untuk menggerakkan dan mengorganisir masyarakat untuk taat menjalankan protokol kesehatan dan menyukseskan vaksinasi,” pungkasnya.

See also  Kendalikan Abrasi, Presiden Jokowi Tanam Mangrove di Pulau Terdepan Bengkalis

Berita Terkait

Pemateri LK II Cabang Jakarta Raya, Viva Yoga: Harus Membaca dan Memahami Ideologi
Wamen Viva Yoga Temui Bupati Novriwan: Tubaba, Kabupaten Transmigrasi Berpotensi Sentra Pertanian
Implementasi PU608, Kementerian PU dan TNI Perkuat Sinergi Bangun Infrastruktur Strategis di Wilayah 3T
Tol Padang-Sicincin Segera Bertarif: Hutama Karya Utamakan Sosialisasi Pengguna Jalan
Terima Wamen ESDM, Viva Yoga Sambut Program Listrik Masuk Desa Transmigrasi
Dampingi Menko Pangan, Mendes Yandri Pantau Persiapan Launching Kopdes Merah Putih
Wamen PANRB Dorong Peningkatan Pelayanan Publik Prima di Kalimantan Barat
DPD RI Sahkan Beberapa RUU dan Laporan Kinerja Alat Kelengkapan pada Sidang Paripurna Kelima Belas

Berita Terkait

Thursday, 24 July 2025 - 07:04 WIB

Pemateri LK II Cabang Jakarta Raya, Viva Yoga: Harus Membaca dan Memahami Ideologi

Tuesday, 22 July 2025 - 21:20 WIB

Wamen Viva Yoga Temui Bupati Novriwan: Tubaba, Kabupaten Transmigrasi Berpotensi Sentra Pertanian

Monday, 21 July 2025 - 22:34 WIB

Implementasi PU608, Kementerian PU dan TNI Perkuat Sinergi Bangun Infrastruktur Strategis di Wilayah 3T

Monday, 21 July 2025 - 18:14 WIB

Tol Padang-Sicincin Segera Bertarif: Hutama Karya Utamakan Sosialisasi Pengguna Jalan

Monday, 21 July 2025 - 18:11 WIB

Terima Wamen ESDM, Viva Yoga Sambut Program Listrik Masuk Desa Transmigrasi

Berita Terbaru

Berita Utama

Strategi City Branding Diperlukan untuk Perkuat Narasi Pembangunan

Thursday, 24 Jul 2025 - 07:01 WIB