PLN Dukung UMKM di Bali Gunakan Energi Bersih

Thursday, 16 June 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto Antara

foto Antara

DAELPOS.com – PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero mendukung pelaku usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) di Provinsi Bali beralih ke energi bersih,  melalui pemberian gerobak listrik kepada kelompok usaha hidroponik di Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung.

Bantuan itu diharapkan tidak hanya mendorong para pelaku UMKM beralih ke energi bersih, tetapi juga meningkatkan produksi usaha.

Hal tersebut disampaikan Manajer PLN Unit Pelaksana Pengatur Beban (UP2B) Bali, Mohammad Bachtiar, melalui keterangan tertulisnya, Rabu (15/6/2022).

“Sejalan dengan salah satu aspirasi dalam program transformasi PLN, yaitu green, kami memberi kendaraan yang ramah lingkungan untuk kegiatan yang produktif,” kata Bachtiar.

Menurut Bachtiar, bantuan yang diberikan kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) Srikandi Hidroponik Abianbase di Mengwi, merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) PLN UP2B Bali.

Sementara itu, Lurah Abianbase I Dewa Gede Rai Wijaya selaku pembina Kelompok Tani Wanita Srikandi Hidroponik, menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut.

“Semoga bantuan itu dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kegiatan operasional dan pemasaran,” katanya.

Sedangkan  Camat Mengwi Nyoman Suhartana, yang menyaksikan acara penyerahan gerobak listrik, menyampaikan bantuan itu sejalan dengan program pemerintah daerah memberdayakan para pelaku UMKM.

“TJSL PLN merupakan program yang bagus dalam mendukung pertanian hidroponik dalam menjaga ketahanan pangan masyarakat khususnya di tengah kondisi ekonomi yang kurang baik seperti ini,” kata Nyoman.

Sebelumnya, Manajer Senior Komunikasi dan Umum PLN UID Bali Krisantus Hendro Setyawan, menyatakan pihaknya telah menyalurkan 11 gerobak listrik untuk pelaku UMKM di Bali.

“PLN memiliki visi untuk mewujudkan sustainable development goals (tujuan pembangunan berkelanjutan) dengan menciptakan shared value (nilai-nilai bersama) baik dari segi ekonomi, sosial, maupun yang menjadi perhatian saat ini adalah semangat transisi energi,” katanya.

Krisantus menambahkan, bantuan itu juga bentuk upaya PLN mendukung program Bali Energi Bersih yang dicanangkan oleh Pemerintah Provinsi Bali.

See also  Srikandi PLN Berperan Aktif Dalam Pengurangan Emisi Karbon

Berita Terkait

PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia
Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI
Jasa Marga Raih Empat Penghargaan dalam Ajang Stellar Workplace Awards 2024
Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi

Berita Terkait

Saturday, 23 November 2024 - 13:22 WIB

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU

Thursday, 21 November 2024 - 17:48 WIB

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

Thursday, 21 November 2024 - 09:09 WIB

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

Wednesday, 20 November 2024 - 17:36 WIB

Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

Wednesday, 20 November 2024 - 14:12 WIB

Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Juara MTQ Internasional, Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta

Sunday, 24 Nov 2024 - 11:00 WIB