Pertamina Renjana Cita Srikandi Maudy Ayunda : Perempuan Sejahtera, Lingkungan Sejahtera

Tuesday, 21 May 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Gelaran Pertamina Renjana Cita Srikandi menghadirkan public figure Maudy Ayunda sebagai narasumber talkshow yang bertajuk Educate a woman, Educate a nation : The Ripple Effect of Women Empowerment Through Learning, di The Dome Senayan Park, 18/5/2024.

Lewat kegiatan Pertamina Renjana Cita Srikandi, Maudy mengatakan pemberdayaan perempuan itu penting, lantaran perempuan memberikan pengaruh terhadap lingkungan sekitar mulai dari keluarga dan anak-anak.

Baginya, perempuan layak berpotensi sebagai pemimpin karena memainkan peran penting dalam kehidupan sosial dan masyarakat, serta memiliki keunggulan dalam mengambil keputusan sangat baik, dan berdampak pada lingkungan sekitar.

Hal ini dikarenakan perannya bukan hanya sebagai kodratnya seorang perempuan, akan tetapi perannya sebagai ibu di rumah maupun di lingkungan kantor.

“Jadi kalau perempuan sejahtera, lingkungan akan sejahtera,”jelas Maudy.

Dari peran keunggulan itu, Maudy berharap perempuan Indonesia dapat terus bangkit, mengasah dan mengembangkan potensi anak muda Indonesia. “Berbekal perluas jaringan, untuk meraih kesuksesan dalam berkarier,” tips Maudy.

PT Pertamina (Persero) berkomitmen mendorong pemberdayaan perempuan Indonesia. Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso menambahkan Pertamina memiliki komitmen meningkatkan peran perempuan dalam memajukan sektor energi.

“Pemberdayaan perempuan merupakan wujud komitmen Pertamina dalam mendukung dan memajukan peran perempuan di berbagai bidang,” jelas Fadjar.

Pertamina Renjana Cita Srikandi merupakan festival pemberdayaan perempuan Indonesia dengan mengusung tema Energizing You, Elevating Each Other, yang memiliki makna untuk secara nyata memberikan energi melalui inspirasi, motivasi sekaligus pembekalan diri dan menguatkan kolaborasi perempuan Indonesia yang unggul di kompetisi global.

Pertamina Renjana Cita Srikandi menghadirkan tiga unsur yang penting dalam pemberdayaan perempuan, yakni Karsa, Kriya, dan Karya.

Karsa, para pengunjung diajak untuk mendengarkan gelar wicara inspiratif.

See also  PLN EPI Gandeng Kementan Siapkan 160 Ribu Bibit Tanaman Multifungsi untuk Dukung Ekosistem Biomassa dan Cofiring PLTU

Kriya merupakan rangkaian workshop menarik untuk para perempuan mempelajari beragam skill. Dan Karya, para pengunjung dimanjakan dengan pertunjukan musik, fashion show, hingga seni.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.**

Berita Terkait

Inovasi Perwira Pertamina, Sukseskan Injeksi Perdana Surfaktan, Dukung produksi Migas
Cahaya Baru di Ujung Utara Sulawesi, Listrik Tenaga Surya PLN Terangi Pulau-Pulau di Sangihe
10 UMKM Binaan Pertamina Tembus Pasar Jepang di World Expo Osaka 2025
Keandalan dan Keterjangkauan Listrik Hadirkan Multiplier Effect bagi Masyarakat, PLN Raih Apresiasi Literasi Nusantara 2025
Kembangkan Teknologi Energi Bersih Skala Global, Pertamina Gandeng ACWA Power Arab Saudi
Pertamina Berdayakan Sahabat Difabel Tampil di World Expo 2025 Osaka
Pertamina Drilling Raup USD 446,37 Juta di 2024: Pendapatan Tertinggi Lima Tahun Terakhir
Berhasil Menyampaikan Energi Positif Secara Digital, PLN Nusantara Power Diganjar Penghargaan Reputasi Digital

Berita Terkait

Friday, 4 July 2025 - 13:14 WIB

Inovasi Perwira Pertamina, Sukseskan Injeksi Perdana Surfaktan, Dukung produksi Migas

Thursday, 3 July 2025 - 16:44 WIB

Cahaya Baru di Ujung Utara Sulawesi, Listrik Tenaga Surya PLN Terangi Pulau-Pulau di Sangihe

Thursday, 3 July 2025 - 15:15 WIB

10 UMKM Binaan Pertamina Tembus Pasar Jepang di World Expo Osaka 2025

Thursday, 3 July 2025 - 12:04 WIB

Keandalan dan Keterjangkauan Listrik Hadirkan Multiplier Effect bagi Masyarakat, PLN Raih Apresiasi Literasi Nusantara 2025

Thursday, 3 July 2025 - 10:33 WIB

Kembangkan Teknologi Energi Bersih Skala Global, Pertamina Gandeng ACWA Power Arab Saudi

Berita Terbaru

Megapolitan

DKI-Kemenparekraf: Jakarta Kota Global

Friday, 4 Jul 2025 - 21:23 WIB

Olahraga

Pelatnas Coret 4 Pemain Jelang Kejuaraan Voli Asia U-16

Friday, 4 Jul 2025 - 21:01 WIB

Berita Terbaru

Pertamina Bawa Batik Difabel Boyolali ke Pentas Dunia

Friday, 4 Jul 2025 - 20:56 WIB

Berita Utama

Sarasehan KNPI, Mendes Yandri Ajak Pemuda Kerja Nyata Bangun Desa

Friday, 4 Jul 2025 - 20:53 WIB