54 Pelajar SMP Muhammadiyah 9 Jakarta Kunjungi Kemenpora

Wednesday, 8 January 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kepala Biro Humas dan Hukum Kemenpora, Sanusi didampingi Kepala Bagian Humas Kemenpora Isa Anshary, dan Kepala Bidang Biomekanik dan Kebugaran Wahyudi menerima kunjungan 54 pelajar dan pendamping dari SMP Muhammadiyah 9 Jakarta di Wisma Menpora, Kemenpora, Jakarta, Rabu (8/1).

Pada sambutannya, Sanusi mengucapkan selamat datang kepada rombongan dari SMP Muhammadiyah 9 Jakarta. Selain itu, Sanusi juga memberi semangat dan motivasi, dengan harapan para pelajar bisa menjadi pemimpin dimasa mendatang. “Selamat datang kami ucapkan kepada para pelajar dan rombongan dari SMP Muhammadiyah 9 Jakarta. Kita punya harapan besar kepada adik-adik sekalian. Kalian memiliki potensi untuk menjadi pemimpin dimasa yang akan datang,” katanya.

Untuk menjadi pemimpin, menurut Sanusi, perlu banyak bekal ilmu pengetahuan. Selain itu, juga harus memiliki akhlak yang baik. Disisi lain, para pelajar yang bercita-cita ingin menjadi atlet agar serius berlatih demi mencapai impian. “Untuk menjadi pemimpin, perlu banyak bekal ilmu pengetahuan ya, saya harap disini adik-adik kelak akan menjadi atlet dan mengharumkan bangsa,” ujar Sanusi.

“Jadi, dari sekarang harus perbanyak ilmu untuk menjadi bekal dimasa mendatang. Kalian harus memiliki karakter, berkapasitas yang baik, dan tentunya berdaya saing. Nah, kesempatan ini harus dimanfaatkan, kami terbuka. Silahkan lihat-lihat, disini ada perpustakaan. Lalu kita ada pusat informasi, hingga ada media centre,” jelas Sanusi.

Hal yang sama juga diutarakan Kepala Bagian Humas Kemenpora, Isa Anshary. Ucapan selamat datang juga disampaiakan kepada rombongan pelajar SMP Muhammadiyah 9 Jakarta. “Selamat datang adik-adik serta rombongan. Belajar dan cari tahu lah disini, nikmati. Bertanya dengan kakak-kakak pendamping terkait kujungan kalian di sini,” katanya.

Sementara itu, guru di SMP Muhammadiyah 9 Jakarta, Qasthoni Rais menyampaikan terima kasih telah diterima dan berkesempatan berkunjung di Kemenpora. Dia ingin, muridnya bisa memperoleh ilmu setelah mengunjungi berbagai tempat yang ada di Kemenpora. “Terima kasih, kita di sini melihat situasi dan kondisi di sini, mengunjungi berbagai tempat. Pergunakan kesempatan ini, maksimalkan. kita belajar diluar sekolah, sekali lagi ambil ilmunya. Saya harap disini para pelajar bisa menjadi pemimpin, atau juga ada yang menjadi atlet,” jelasnya.

See also  Mendagri Instruksikan Jajarannya Pantau Pelaksanaan Sosialisasi PKPU Protokol Kesehatan di 270 Daerah

Setelah itu, para pelajar diajak untuk berkunjung diberbagai tempat, seperti perpustakaan, ruangan Voice of Kemenpora, PPITKON, hingga media centre Kemenpora. Mereka terlihat sangat antusias menikmati kunjungan ini dengan dipandu dari empat pendamping dari staf di Kemenpora.

Berita Terkait

Kementerian PU dan BTN Tindak Lanjuti Kerja Sama untuk Perkuat Kesejahteraan Pegawai dan Dukungan Pembiayaan
Hutama Karya Percepat Pemulihan Pascabencana di Sumatera Utara melalui Penanganan Fasilitas Layanan Publik
Arus Balik Masih Mendominasi Jalan Layang MBZ
Arus Balik Nataru 2026: Trafik Tol Trans Sumatera Mulai Meningkat
Kereta Panoramic Kian Laris, Penumpang Naik 38,6%!
Menteri Dody Tinjau Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang
Kades Ujung Tebu Apresiasi Mendes Yandri dan Bupati Ratu Hadiri Doa Akhir Tahun
Presiden Prabowo Tinjau Huntara Aceh Tamiang, Hutama Karya Pastikan Kesiapan

Berita Terkait

Monday, 5 January 2026 - 23:12 WIB

Kementerian PU dan BTN Tindak Lanjuti Kerja Sama untuk Perkuat Kesejahteraan Pegawai dan Dukungan Pembiayaan

Monday, 5 January 2026 - 21:32 WIB

Hutama Karya Percepat Pemulihan Pascabencana di Sumatera Utara melalui Penanganan Fasilitas Layanan Publik

Sunday, 4 January 2026 - 17:41 WIB

Arus Balik Masih Mendominasi Jalan Layang MBZ

Friday, 2 January 2026 - 23:51 WIB

Arus Balik Nataru 2026: Trafik Tol Trans Sumatera Mulai Meningkat

Friday, 2 January 2026 - 18:49 WIB

Kereta Panoramic Kian Laris, Penumpang Naik 38,6%!

Berita Terbaru