Respon Cepat Bencana Alam, Pertagas Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor Megamendung

Tuesday, 8 July 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

daelpos.com – PT Pertamina Gas (Pertagas) sebagai bagian dari Subholding Gas Pertamina bergerak cepat dalam aksi kemanusiaan dengan menyalurkan bantuan 150 paket sembako kepada korban banjir dan longsor di Desa Megamendung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, pada hari ini, Senin (7/7).

Penyerahan bantuan dilakukan langsung di lokasi kepada Korban terdampak banjir yang disaksikan oleh perangkat Desa Megamendung. Penyerahan bantuan juga bertepatan dengan kunjungan Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia serta Muspika Megamendung yang turut memberikan bantuan serta pesan penyemangat bagi para korban.

Corporate Secretary Pertamina Gas, Sulthani Adil Mangatur, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk respons cepat perusahaan terhadap bencana alam yang melanda wilayah tersebut. Menurutnya, kebutuhan mendesak masyarakat saat ini adalah bahan makanan pokok.

“Masyarakat terdampak korban longsor dan banjir harus segera mendapatkan bantuan, dan saat ini yang paling dibutuhkan warga adalah sembako,” ujar Sulthani.

Ia menambahkan bahwa Pertagas akan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah dan instansi terkait untuk memastikan kebutuhan warga terpenuhi dengan baik

Sebagai bagian dari komitmen terhadap tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), Pertamina Gas menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui berbagai inisiatif sosial yang berdampak nyata. Salah satunya adalah penanganan darurat bencana, baik di dalam maupun di luar wilayah operasional perusahaan.

“Bantuan tanggap darurat ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan Pertagas, yang terus berkontribusi memberikan dampak positif bagi masyarakat,” tutup Sulthani.

Melalui aksi ini, Pertagas menunjukkan perannya tidak hanya sebagai entitas bisnis strategis di sektor energi, tetapi juga sebagai perusahaan yang peduli dan tanggap terhadap kondisi sosial dan kemanusiaan.

See also  PLN EPI dan Masyarakat Baubau Kolaborasi Jaga Ekosistem Laut Melalui Program Transplantasi Terumbu Karang

Berita Terkait

Pertamina Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Mataram
Akselerasi Transisi Energi PLN Peroleh Apresiasi pada Ajang IBEA 2025
PLN Nusantara Power Serahkan Rumah Sehat untuk Istri Pensiunan, Hadirkan Kenyamanan dan Harapan Baru
Pertamina Kembali Gelar PGTC 2025, Ajak Mahasiswa Berinovasi Soal Keberlanjutan
PGE Area Kamojang Raih Penghargaan Internasional di Asia Responsible Enterprise Awards 2025 Lewat Program Gemah Karsa
Sinergi BUMN, Pertamina bersama PTPN III (Persero) Dorong Kawasan Ekonomi Hijau di Sei Mangkei
PertaLife Insurance di HUT ke-40: Kunci Konsistensi, Kinerja Prima, & Aspirasi Penguatan Ekonomi Koperasi Desa
PLN Akselerasi Proyek Gasifikasi di Nias, Wujud Nyata Swasembada Energi

Berita Terkait

Tuesday, 8 July 2025 - 21:14 WIB

Pertamina Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Mataram

Tuesday, 8 July 2025 - 19:52 WIB

Akselerasi Transisi Energi PLN Peroleh Apresiasi pada Ajang IBEA 2025

Tuesday, 8 July 2025 - 18:55 WIB

Respon Cepat Bencana Alam, Pertagas Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor Megamendung

Tuesday, 8 July 2025 - 17:04 WIB

PLN Nusantara Power Serahkan Rumah Sehat untuk Istri Pensiunan, Hadirkan Kenyamanan dan Harapan Baru

Tuesday, 8 July 2025 - 14:06 WIB

Pertamina Kembali Gelar PGTC 2025, Ajak Mahasiswa Berinovasi Soal Keberlanjutan

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Commuter Line Yogyakarta Kian Diminati: Tumbuh 17% di Awal 2025

Tuesday, 8 Jul 2025 - 18:53 WIB

foto istimewa

Berita Terbaru

Pacu Jalur Kuansing 2025: Pusaka Leluhur, Getarkan Dunia.

Tuesday, 8 Jul 2025 - 18:39 WIB