daelpos.com – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto didampingi Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah mengunjungi PT Malindo Feedmill Layer Serang di Desa Sangiang Kecamatan Pamarayan, Rabu (28/1/2026).
Mendes Yandri mengatakan PT Malindo mengembangkan ayam petelur biasa dan omega dengan jumlah ribuan ekor.
Kedatangan Mendes Yandri untuk memastikan peternakan ini melibatkan warga sekitar sebagai karyawan. Dan hal ini terbukti dengan mayoritas pegawai berasal dari warga dari Desa Sangiang dan sekitarnya.
Mendes Yandri ingin melihat langsung dan mengetahui lebih detail soal Telur Omega ini.
Mendes Yandri mengunjungi Kandang Ayam dan Gudang Penyimpanan serta mendengarkan penjelasan dari petinggi PT Malindo.
Usai kunjungan, Mendes Yandri mengatakan, telur ini berkaitan dengan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang memang butuhkan pasokan yang banyak.
Mendes Yandri meminta PT Malindo bisa menjamin rantai pasok untuk kebutuhan telur untuk program MBG ini.
“Semoga ini bisa dikolaborasikan untuk desa-desa, utamanya untuk mendukung ekosistem MBG dan Koperasi Desa Merah Putih,” kata Mantan Wakil Ketua MPR RI ini.
PT Malindo siap kolaborasi dengan dengan desa-desa untuk mengembangkan ayam petelur, dimana ini berkaitan dengan Desa Tematik.
Desa Tematik ini nanti bakal jadi pemasok untuk MBG, dimana bakal beri efek ekonomi yang bisa meningkatkan kesejahteraan warga desa.
Mendes Yandri berharap Kabupaten Serang menjadi percontohan untuk program BUMDesa hingga Kopdes Merah Putih.
“Jika semua bergerak maka saya yakin pembangunan ekonomi desa bakal bergerak maju,” kata Mantan Ketua Komisi VIII DPR RI.
Sementara itu, Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah menyatakan kesiapan untuk melaksanakan arahan dan masukan dari Mendes Yandri.
“Kabupaten Serang siap melaksanakan arahan seperti Desa Tematik,” kata Bupati Ratu.
Bupati Ratu meminta Para Kepala Desa untuk menyukseskan Program Desa Tematik ini menyesuaikan dengan potensi yang dimiliki oleh desa.
Turut hadir Forkompimda Kabupaten Serang, Para Camat dan Para Kades se-Kabupaten Serang.
Turut mendampingi Mendes Yandri, Dirjen PEID Tabrani.








