Kasus Omicron Meningkat, NasDem Minta Kegiatan PTM Dievaluasi

Tuesday, 18 January 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino mendorong agar Pemprov DKI mengevaluasi penerapan pembelajaran tatap muka (PTM). Hal ini dipicu atas peningkatan kasus aktif Covid-19 dan penularan virus Omicron yang kian meluas.

    “Langkah-langkah mengantisipasi lonjakan kasus, diharapkan Pemprov DKI Jakarta untuk mengevaluasi PTM,” ujar Wibi, Selasa (18/1).

Sebelumnya, Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat pertambahan kasus Covid-19 varian Omicron di Jakarta mencapai 720 orang pada Senin (17/1). Kemudian merujuk data corona.jakarta.go.id, total akumulasi kasus Covid-19 di Jakarta sejak pandemi berjumlah 870.363 orang.

Penambahan 720 kasus baru dalam 24 jam terakhir ini menjadi yang tertinggi, setelah terakhir menembus 700 kasus pada 25 Agustus 2021 yang saat itu bertambah 789 orang positif dalam sehari.

Berdasarkan data tersebut, Wibi mengingatkan Pemprov DKI dan pemerintah pusat segera mengambil tindakan agar tidak terjadi lonjakan kasus Covid-19 yang semakin tinggi.

    “Jangan sampai ke depan kasus Covid-19 tidak terkendali,” tegas Wibi.

Legislator NasDem ini juga mengimbau masyarakat dalam beraktivitas di lingkungan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Kemudian untuk masyarakat yang telah memiliki tiket melakukan vaksin ketiga atau booster, agar segera mendatangi fasilitas kesehatan terdekat.

    “Sebab indikator kesehatan masyarakat menjadi pertimbangan utama kenaikan PPKM,” kata Wibi.

Jika terjadi kenaikan status level PPKM yang nantinya akan dilakukan pembatasan mobilisasi masyarakat secara ketat dan penutupan kembali.

    “Seperti mal dan kantor yang tentunya ini akan berpengaruh kembali pada roda perekonomian masyarakat,” demikian Wibi.

See also  Gempa di Malang, Gus Ali Salurkan 1000 Paket Sembako

Berita Terkait

Posko Rumah Perjuangan Budhi Benyamin Sembiring, SH kerahkan 1000 kader untuk Pemenang Mas Pram – Bang Doel
Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput
Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa
Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”
Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar
HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas
Hadiri Ujian Terbuka AHY, LaNyalla Berharap Disertasi Menteri ATR/BPN Wujudkan Indonesia Emas
Haidar Alwi: Waspada Operasi Adu Domba, Untuk Memecah Belah Anak Bangsa.

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 18:44 WIB

Posko Rumah Perjuangan Budhi Benyamin Sembiring, SH kerahkan 1000 kader untuk Pemenang Mas Pram – Bang Doel

Tuesday, 19 November 2024 - 09:16 WIB

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput

Thursday, 14 November 2024 - 18:54 WIB

Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa

Tuesday, 12 November 2024 - 10:12 WIB

Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”

Monday, 28 October 2024 - 17:03 WIB

Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB

Daerah

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:15 WIB

Nasional

Menteri PANRB Paparkan Progres Penataan Organisasi KMP Hingga SAKP

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:11 WIB