Pembukaan Pameran Mega Build Ke-19, Kementerian PUPR Dorong Belanja Produk Dalam Negeri

Thursday, 16 June 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah mewakili Menteri PUPR Basuki Hadimuljono membuka Pameran Mega Build Ke-19 di Jakarta Convention Center, Kamis (16/6/2022). Pameran bahan bangunan, arsitektur, desain interior, dan konstruksi yang diikuti oleh ratusan merek dari 8 negara ini diselenggarakan pada 16-19 Juni 2022 dengan tema “Inspiring the Future”.

Pameran Mega Build Ke-19 diselenggarakan oleh Panorama Media dan didukung oleh Kementerian PUPR, Kementerian Perdagangan, Gabungan Pelaksana Konstruksi Indonesia (GAPENSI), Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII), Ikatan Arsitek Indonesia (IAI), serta berbagai asosiasi, komunitas, instansi, dan universitas. Kementerian PUPR memberikan dukungan dengan turut membuka booth pameran yang menampilkan informasi berbagai kegiatan pembangunan infrastruktur yang dilakukan Kementerian PUPR.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekjen Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah menyampaikan apresiasi terhadap upaya-upaya yang dilakukan oleh seluruh masyarakat jasa konstruksi dalam mewujudkan pembangunan infrastruktur nasional, salah satunya melalui kegiatan Pameran Mega Build yang secara rutin diselenggarakan ini.

“Kegiatan pameran ini merupakan sarana untuk menambah wawasan terhadap perkembangan inovasi teknologi dan produk bidang konstruksi, serta untuk saling bertukar pengetahuan dan pengalaman antara setiap pelaku jasa konstruksi. Semoga kegiatan ini dapat menjadi trigger menuju pembangunan nasional yang lebih baik,” kata Sekjen Zainal Fatah.

Pada kesempatan ini, Menteri PUPR Basuki melalui Sekjen Zainal Fatah menyampaikan kembali pesan Presiden Joko Widodo untuk mengutamakan belanja produk dalam negeri, terutama belanja yang dibiayai melalui APBN.

“Dana APBN dikumpulkan dari pajak masyarakat, maka kita tidak ingin membuang serupiah pun APBN yang telah dikumpulkan dengan susah payah itu. Gerakan belanja produk dalam negeri ini harus kita wujudkan dalam gerak langkah pembangunan infrastruktur kita ke depan, salah satunya agar dapat membuka lebih banyak lapangan kerja bagi masyarakat Indonesia,” ujar Sekjen Zainal Fatah.

See also  DanaRupiah Bagikan Ratusan Hidangan Buka Puasa

Sekjen Zainal Fatah mengatakan Pemerintah Indonesia menempatkan pembangunan infrastruktur sebagai salah satu pilar dan kunci dalam meningkatkan daya saing Indonesia. Oleh karena itu, diharapkan setiap pelaku usaha dan tenaga kerja nasional juga dapat meningkatkan kemampuan usaha dan kompetensi dalam rangka memenangkan persaingan khususnya di pasar regional ASEAN.

“Kita harus bersama-sama memastikan kesiapan seluruh rantai pasok industri konstruksi, mulai dari kelembagaan badan usaha jasa konstruksi, tenaga kerja, material, peralatan, teknologi, hingga masyarakat jasa konstruksi sendiri. Keberhasilan pembangunan sesungguhnya milik seluruh ekosistem jasa konstruksi, maka setiap upaya yang dilakukan harus didukung bersama-sama,” tutur Sekjen Zainal Fatah.

Turut hadir pada acara pembukaan Pameran Mega Build Ke-19, Presiden Direktur Panorama Media Royanto Handaya, Ketua Umum GAPENSI Iskandar Z Hartawi, Ketua Umum HDII Rohadi, dan Ketua IAI Jakarta Doti Windajani. (*)

Berita Terkait

Unggul Dalam Tata Kelola, BRI Dinobatkan Sebagai The Most Trusted Company 2024
Optimisme Investasi Dorong Pertumbuhan Ekonomi dalam 12th US-Indonesia Investment Summit
H-1 Pilkada, Jasa Marga Catat 136 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
Jelang Nataru, KAI Masih Sediakan Tiket 2.685.760 Kursi
AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Dorong Kemajuan Ekonomi Lokal
Kuliner UMKM Binaan PLN Laris Manis di Gelaran Electricity Connect 2024, Omzet Melonjak Ratusan Persen
Lima Printer dan Auto Color Chart Reading Portable Table Epson Panen Penghargaan di Good Design Awards 2024
KTT G20, Indonesia Perkuat Komitmen Energi Hijau dan Pajak Internasional

Berita Terkait

Thursday, 28 November 2024 - 14:07 WIB

Unggul Dalam Tata Kelola, BRI Dinobatkan Sebagai The Most Trusted Company 2024

Thursday, 28 November 2024 - 09:24 WIB

Optimisme Investasi Dorong Pertumbuhan Ekonomi dalam 12th US-Indonesia Investment Summit

Wednesday, 27 November 2024 - 21:34 WIB

H-1 Pilkada, Jasa Marga Catat 136 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Wednesday, 27 November 2024 - 17:31 WIB

Jelang Nataru, KAI Masih Sediakan Tiket 2.685.760 Kursi

Wednesday, 27 November 2024 - 17:21 WIB

AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Dorong Kemajuan Ekonomi Lokal

Berita Terbaru

Nasional

Mendes Yandri Optimis Indonesia Capai Swasembada Pangan Tahun 2027

Thursday, 28 Nov 2024 - 16:19 WIB

Ekonomi - Bisnis

Unggul Dalam Tata Kelola, BRI Dinobatkan Sebagai The Most Trusted Company 2024

Thursday, 28 Nov 2024 - 14:07 WIB

Berita Utama

Indonesia Unjuk Gigi di Halal Expo Turki 2024

Thursday, 28 Nov 2024 - 13:57 WIB

Berita Terbaru

KAI Logistik Hadirkan 183 Service Point untuk Layanan Kurir dan Logistik

Thursday, 28 Nov 2024 - 13:51 WIB