Kemendagri Dukung Pemenuhan Perumahan ASN melalui Program Gema Tapera

Thursday, 2 March 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mendukung upaya pemenuhan perumahan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Kemendagri melalui program Gerakan Rumah Pertama (Gema) Tapera. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemendagri Suhajar Diantoro mengingatkan semua pegawai di lingkup Kemendagri yang belum mempunyai rumah untuk berpikir bagaimana memiliki rumah.

Hal itu disampaikan Suhajar saat memberikan sambutan dan arahan pada Sosialisasi Gema Tapera di Gedung Sasana Bhakti Praja (SBP) Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Rabu (1/3/2023).

“Acara hari ini untuk kita semua, sekarang Tapera ini Tabungan Perumahan Rakyat, ‘tabungan’ berarti kalau tidak ada yang menabung ya tidak ada, uang pensiun dan sebagainya itu dimulai dari tabungan,” katanya.

Dia menyampaikan, berkaitan dengan Tapera, Kemendagri akan membantu memberikan jalan keluar dalam mempermudah regulasi. Dia berharap ke depan Tapera bisa menjadi lebih baik. Dia juga meminta para pegawai memanfaatkan momentum sosialisasi tersebut untuk merealisasikan mimpi memiliki rumah pertama menjadi nyata.

“Tapera ada bersama kita, pegawai seluruh Indonesia ini sangat banyak, saya minta kepada kawan-kawan di Tapera mari kita exercise-kan di Kemendagri. Nanti akses ke daerah segera kita siapkan,” ujarnya.

Sebagai informasi, Gema Tapera dihadirkan oleh Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) dengan mempromosikan Rumah Tapera untuk rakyat di tujuh provinsi dan tujuh kementerian, termasuk Kemendagri. Rumah Tapera merupakan pembiayaan perumahan yang diberikan BP Tapera “untuk rumah pertama” meliputi Rumah Tapera Kredit Pemilikan Rumah (KPR), Kredit Bangun Rumah (KBR), dan Kredit Renovasi Rumah (KRR).

Untuk Rumah Tapera jenis KPR, uang muka bisa nol persen dengan masa angsuran hingga 30 tahun. Sedangkan untuk KBR bisa dengan masa angsuran hingga 15 tahun dengan limit pembiayaan hingga Rp150 juta. Sedangkan untuk KRR peserta Tapera bisa memanfaatkan pembiayaan paling tinggi hingga Rp75 juta dengan masa tenor 5 tahun.

See also  Kementerian PUPR Bangun Sejumlah Infrastruktur di Pulau Nias Untuk Kurangi Kemiskinan Ekstrem

Pameran Gema Tapera juga turut dilaksanakan di lapangan Parkir Wanita Kemendagri dari tanggal 28 Februari hingga 2 Maret 2023. Pameran ini turut menghadirkan berbagai macam developer properti yang memberikan berbagai informasi dan penawaran mengenai perumahan. Pengunjung juga bisa berkonsultasi dengan para praktisi perumahan rakyat.

Berita Terkait

Raker dengan DPR RI, Kementerian PANRB Paparkan Progres Pemindahan ASN ke IKN
DPD RI Desak Evaluasi Menyeluruh Sistem Sertifikasi Halal Pasca Temuan Produk Halal Mengandung Babi
Menteri Rini Buka dan Berpartisipasi dalam Pameran Foto Kartini Masa Kini
Raker Bersama, Kementerian PANRB – Komite I DPD RI Sepakat Perkuat Pelaksanaan RB Daerah dan Manajemen ASN
Kunker ke Pulau Borneo, Wamen Purwadi Apresiasi Layanan Publik di Banjarbaru dan Banjarmasin
Sinergi dengan Menhut, Mendes Yandri Optimis Kopdes Merah Putih Sukses di Kawasan Perhutanan Sosial
Bahas Transmigrasi Bersama Para Bupati, Wamen Viva Yoga: Kementrans Rehabilitasi Sekolah dan Berdayakan Kewirausahaan di Kawasan Transmigrasi
Apresiasi Dosen, Pemerintah Terbitkan Perpres tentang Tunjangan Kinerja

Berita Terkait

Wednesday, 23 April 2025 - 09:18 WIB

Raker dengan DPR RI, Kementerian PANRB Paparkan Progres Pemindahan ASN ke IKN

Tuesday, 22 April 2025 - 11:43 WIB

DPD RI Desak Evaluasi Menyeluruh Sistem Sertifikasi Halal Pasca Temuan Produk Halal Mengandung Babi

Sunday, 20 April 2025 - 19:39 WIB

Menteri Rini Buka dan Berpartisipasi dalam Pameran Foto Kartini Masa Kini

Friday, 18 April 2025 - 14:03 WIB

Raker Bersama, Kementerian PANRB – Komite I DPD RI Sepakat Perkuat Pelaksanaan RB Daerah dan Manajemen ASN

Thursday, 17 April 2025 - 17:16 WIB

Kunker ke Pulau Borneo, Wamen Purwadi Apresiasi Layanan Publik di Banjarbaru dan Banjarmasin

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Terbaru

Okupansi dan Kunjungan Wisatawan di Kawasan ITDC Meningkat, Awal Tahun 2025

Thursday, 24 Apr 2025 - 06:57 WIB

Berita Terbaru

Hari Bumi Sedunia 2025, Hutama Karya Tanam 1.980 Pohon

Thursday, 24 Apr 2025 - 06:36 WIB