Tiga Program Unggulan TJSL Pertamina, Tingkatkan Kualitas 3.900 SDM di IKN

Monday, 25 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com –  Mendukung pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), tiga pilar program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT Pertamina (Persero) telah dijalankan untuk 3.900 orang masyarakat setempat. Pilar tersebut yakni Pilar Ekonomi, Pilar Lingkungan, dan Pilar Sosial untuk mendukung kesejahteraan masyarakat Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.

Salah satunya yakni pembangunan 50 unit rumah layak huni (RLH) di wilayah Penajam Paser Utara dan Balikpapan bekerja sama dengan Kodam VI/Mulawarman. Peresmian bantuan RLH Pertamina dilakukan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor di Balai Kelurahan Buluminung Kec. Penajam, Kab. Penajam Paser Utara, pada Sabtu 23 September 2023.

Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat IKN merupakan salah satu upaya Pertamina dalam mendorong kualitas SDM dan peningkatan akses sanitasi yang layak.

“Program ini akan memberikan dampak penciptaan lingkungan yang lebih baik, sehat dan nyaman bagi masyarakat sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujar Fadjar.

Pembangunan 50 RLH tersebar di 5 kecamatan yakni Kecamatan Balikpapan Utara, Balikpapan Timur, dan Balikpapan Kota di Kota Balikpapan dan Kecamatan Penajam dan Sepaku di wilayah Penajam Paser Utara.

Bapak Imran, salah satu warga Penajam Paser Utara sebagai penerima manfaat RLH menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pertamina. “Kami berharap program ini terus berlanjut mengingat masih banyak warga yg sangat membutuhkan rumah yang layak,” jelas Imran.

Program RLH Pertamina ini dilaksanakan untuk mendukung upaya pemerintah membangun ekonomi yang inklusif dan merata di Indonesia. Pembangunan ini juga mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan poin 11 yakni menjamin akses terhadap perumahan yang layak dan aman untuk menjadikan kota dan permukiman inklusif, aman, tangguh dan berkelanjutan. Juga sejalan dengan implementasi prinsip ESG (Environmental, Social, and Governance).

See also  Hutama Karya Dukung Pendidikan Tinggi Bagi 18 Putra Putri TNI-Polri di Aceh

3 Pilar TJSL Telah Menjangkau 3.900 Warga Sekitar IKN

Sementara itu, pilar TJSL Pertamina di IKN juga meliputi pilar ekonomi, lingkungan dan sosial.

Pada Pilar Ekonomi, Pertamina telah menjalankan program ketahanan pangan, pelatihan tenaga kerja untuk peningkatan kapasitas SDM dan program pemberdayaan UMKM, dengan total penerima manfaat lebih dari 300 orang.

Pada Pilar Lingkungan, Pertamina menjalankan program pengelolaan sampah dan edukasi lingkungan serta dukungan untuk sekolah adiwiyata, dengan total penerima manfaat mencapai 2.000 orang.

Pada Pilar Sosial, Pertamina telah membangun program kampung siaga bencana, program kesehatan ibu dan anak, dengan total penerima manfaat lebih dari 1.600 orang.

Secara nasional, Pertamina telah membangun 360 rumah layak huni dan meningkatkan akses air bersih dan sanitasi bagi 1.476 jiwa. Tak hanya itu, Pertamina juga telah menjalankan 34 Program Pertamina Sehati (Pertamina Sehat Anak Ibu Tercinta) untuk perbaikan gizi anak dan pencegahan stunting. Hingga saat ini telah terbentuk sekitar 29.630 orang kader kesehatan, 103 posyandu pelayanan kesehatan dan 495 penerima manfaat perbaikan gizi bayi dan balita.

“Pertamina mendukung pencapaian visi Indonesia melalui akselerasi pencapaian target SDGs dengan strategi di antaranya membangun SDM berdaya saing dan mendukung pembangunan IKN,” tandas Fadjar.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDG’s). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.**

Berita Terkait

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI
Di Electricity Connect 2024, Komut PLN Jabarkan Strategi Jitu Tarik Investasi Hijau untuk Transisi Energi
PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia
Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

Berita Terkait

Sunday, 24 November 2024 - 22:37 WIB

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Sunday, 24 November 2024 - 17:20 WIB

Di Electricity Connect 2024, Komut PLN Jabarkan Strategi Jitu Tarik Investasi Hijau untuk Transisi Energi

Sunday, 24 November 2024 - 09:57 WIB

PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia

Saturday, 23 November 2024 - 13:22 WIB

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU

Thursday, 21 November 2024 - 17:48 WIB

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Sunday, 24 Nov 2024 - 22:37 WIB