Nissan perkenalkan dan dorong edukasi kendaraan listrik di Indonesia

Tuesday, 12 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Nissan terus menunjukkan komitmennya untuk memperkenalkan elektrifikasi dan mengedukasi mengenai teknologi mobil listrik kepada publik di Indonesia. Pada tanggal 31 Oktober 2019, Nissan berpartisipasi dalam workshop “Konservasi Energi bagi Pejabat Pemerintah Provinsi”, yang diadakan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Selain itu, pada 6 – 7 November 2019, Nissan juga berpartisipasi dalam Southeast Asia (SEA) Automotive Technology Summit di Jakarta. 

“Kami berkomitmen untuk terus memperkenalkan mobil listrik di Indonesia. Dengan pengalaman Nissan sebagai pemimpin elektrifikasi dunia melalui Nissan LEAF dan teknologi e-POWER, kami ingin berperan sebagai katalis untuk adopsi kendaraan listrik dan terciptanya mobilitas elektrik di Indonesia,” kata Isao Sekiguchi.

Dalam workshop yang diadakan Kementerian ESDM, Nissan memaparkan konsep mengenai Nissan Energi, di mana mobil listrik lebih dari sekedar kendaraan, melainkan juga penyedia energi bagi rumah dan gedung. Peserta workshop termasuk perwakilan direktorat di bawah ESDM, perusahaan milik negara, asosiasi terkait dan perusahaan swasta, serta sekretaris daerah dari 34 provinsi di Indonesia.

Selain itu, pada acara sharing teknologi otomotif, SEA Automotive Technology Summit, Isao Sekiguchi, Presiden Direktur Nissan Indonesia berbagi pengalaman Nissan terkait pengembangan teknologi mobil listrik, yang mengubah cara orang berkendara dan hidup.

Pada kedua acara tersebut, mobil listrik terlaris di dunia, Nissan LEAF, juga turut dipamerkan, memberikan akses lebih dekat dan informasi mengenai Nissan LEAF kepada para pengunjung.

Partisipasi dalam kedua acara ini meneruskan beragam kegiatan Nissan dalam memperkenalkan mobil listrik di Indonesia. Sebelumnya, Nissan menandatangani Nota Kesepahaman dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk mempercepat adopsi EV di negara ini, berpartisipasi dalam konvoi Jakarta Langit Biru yang diadakan oleh PLN dalam kemitraan dengan pemerintah kota Jakarta, dan juga dalam BCA Expo 2019.(PRY)

See also  Bank bjb Tandamata Sukses Tutup Seri Pertama

Berita Terkait

Realisasi Investasi 2025 Tembus Target, Hilirisasi Sumbang 30 Persen
Masuki 2026, Menkeu Purbaya Dorong Pertumbuhan Ekonomi Berkualitas
Pertapreneur Aggregator, Bangun UMKM Sektor Pangan Berdaya Saing
Gerak Cepat PU–Hutama Karya Tangani Darurat Bencana di Sumatra Utara
Hutama Karya Lakukan Pemeliharaan Pasca Bencana di Tol Binjai-Langsa
Realisasi Sementara APBN 2025, Menkeu Purbaya: APBN Tunjukkan Kinerja yang Solid
TelkomGroup Berhasil Rampungkan Infrastruktur di Sumatra, Jaringan dan Layanan Digital Kembali Normal
TelkomGroup Sediakan Akses Telekomunikasi dan WiFi Gratis

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 10:29 WIB

Realisasi Investasi 2025 Tembus Target, Hilirisasi Sumbang 30 Persen

Thursday, 15 January 2026 - 16:55 WIB

Masuki 2026, Menkeu Purbaya Dorong Pertumbuhan Ekonomi Berkualitas

Thursday, 15 January 2026 - 12:25 WIB

Pertapreneur Aggregator, Bangun UMKM Sektor Pangan Berdaya Saing

Tuesday, 13 January 2026 - 20:10 WIB

Gerak Cepat PU–Hutama Karya Tangani Darurat Bencana di Sumatra Utara

Saturday, 10 January 2026 - 02:07 WIB

Hutama Karya Lakukan Pemeliharaan Pasca Bencana di Tol Binjai-Langsa

Berita Terbaru

News

ICT Goes to School, Cara Pertamina Lawan Adiksi Game

Saturday, 17 Jan 2026 - 14:28 WIB

Olahraga

Proliga 2026, Pertamina Enduro Kunci Poin Penuh

Saturday, 17 Jan 2026 - 01:29 WIB