Jokowi: Pastikan Bulog Jelang Ramadan dan Lebaran Pangan Cukup

Monday, 16 March 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Ist

Foto Ist

DAELPOS.com – Presiden Joko Widodo memerintahkan menteri sektor ekonomi dan Perum Bulog untuk memastikan ketersediaan stok bahan pangan pada momentum konsumsi tinggi di Ramadhan dan Lebaran, April-Mei 2020.

Di Istana Kepresidenen Bogor, Jawa Barat, Senin, Presiden Jokowi meminta kepada jajaran Kabinet Indonesia Maju dan lembaga negara agar tidak ada kekurangan stok bahan pangan di masyarakat, apalagi saat ini masyarakat sedang berjuang menghadapi pandemi virus Corona (COVID-19).

“Saya perintahkan Menko Perekonomian, Menteri Perdagangan, Bulog agar menjaga stok barang terutama sembako. Terutama Bulog, agar beras, bawang putih, gula, semuanya sudah disiapkan dan sudah diperintahkan dari dua pekan lalu,” ujar dia.

Dalam menghadapi pandemi COVID-19 ini, Presiden juga meminta pemerintah pusat dan daerah mempertahankan pelayanan yang memadai kepada masyarakat terkait kebutuhan pokok, pelayanan kesehatan dan layanan publik lainnya.

“Transportasi publik tetap harus disediakan pemerintah pusat dan daerah, dengan catatan (transportasi publik) tetap meningkatkan tingkat kebersihan moda transportasi tersebut baik kereta api, LRT, MRT, bus TransJakart, yang penting bisa mengurangi tingkat kerumunan, mengurani antrian dan mengurangi tingkat kepadatan orang di dalam moda transportasi tersebut sehingga masyarakat bisa menjaga jarak satu sama lain,” ujar Jokowi.

Hingga Minggu (16/3) siang, di Indonesia terdapat 117 kasus pasien positif terjangkit virus Corona, yang salah satu di antaranya adalah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

See also  Liburan Hemat! Diskon Whoosh 20% untuk Rombongan

Berita Terkait

Mendes Yandri: Program Jaga Desa Kolaborasi Besar Wujudkan Asta Cita ke-6
Komite III DPD RI Laksanakan Kunjungan Kerja ke Belanda Sebagai Referensi Reformasi Sistem Jaminan Sosial Nasional
BKSAP DPR RI Kecam Israel atas Gugurnya Direktur Rumah Sakit Indonesia di Gaza dalam Serangan Brutal
Periode Juli 2025,Harga Referensi CPO Menguat, Biji Kakao Melemah
Tiba di Jeddah, Prabowo Akan Temui PM Arab Saudi
Serahkan 326 Akta Notaris Kopdes, Mendes Yandri Optimis Serap Tenaga Kerja Produktif di Desa
Hasilkan Kebijakan Aspiratif dan Berdampak, Menteri PANRB Terima Masukan dari PPI
Prabowo: Polri Harus Tetap Tangguh, Bersih, dan Berpihak kepada Rakyat

Berita Terkait

Thursday, 3 July 2025 - 18:33 WIB

Mendes Yandri: Program Jaga Desa Kolaborasi Besar Wujudkan Asta Cita ke-6

Thursday, 3 July 2025 - 13:57 WIB

Komite III DPD RI Laksanakan Kunjungan Kerja ke Belanda Sebagai Referensi Reformasi Sistem Jaminan Sosial Nasional

Thursday, 3 July 2025 - 10:42 WIB

BKSAP DPR RI Kecam Israel atas Gugurnya Direktur Rumah Sakit Indonesia di Gaza dalam Serangan Brutal

Wednesday, 2 July 2025 - 18:43 WIB

Periode Juli 2025,Harga Referensi CPO Menguat, Biji Kakao Melemah

Wednesday, 2 July 2025 - 18:21 WIB

Tiba di Jeddah, Prabowo Akan Temui PM Arab Saudi

Berita Terbaru