Putra BNI 46 Juara Putaran Dua

Monday, 16 March 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Tim putra Jakarta BNI 46 (BNI) keluar sebagai juara putaran dua usai menaklukkan Jakarta Garuda (JGA) pada laga terakhir seri ketiga putaran kedua dengan skor 3-1 (30-32, 26-24, 25-23, 25-19).

Posisi BNI di klasemen utama pun masih kokoh bertengger menjadi pemuncak klasemen dengan total 25 poin, sembilan kali menang dan satu kali kalah.

Pelatih BNIt, Samsul Jais menuturkan bahwa ia senang timnya dapat meraih juara putaran dua. Tetapi meski begitu, ia mengungkapkan bahwa ini hanya sebagai motivasi menuju final four.

“Ya yang jelas ini bukan akhir dari perjalanan kami. Tetapi dengan begini, paling tidak ini modal jadi bahan evaluasi di final four nanti. Karena yang saya lihat, masih banyak PR baik teknis maupun non teknis,” ungkap Samsul.

Ia juga mengakui bahwa laga senior junior ini menjadi terlihat imbang karena permainan berjalan sangat ketat dan sengit.

“Memang kalau yang saya lihat, dari awal ada perasaan anggap enteng lawan. Hanya saja dengan kemampuan dan pengalaman yang kami miliki jadi kami bisa menang. Kalau di set-set awal itu kesalahan sendiri, ini yang akan jadi bahan evaluasi,” imbuhnya.

Sedangkan sang lawan, JGA berada di peringkat kelima klasemen putaran dua dengan perolehan 4 poin, satu kali menang dan empat kali kalah.

Pelatih JGA, Eko Waluyo pun bangga melihat anak didiknya yang mampu berhadapan dengan BNI, yang notabene mempunyai jam terbang lebih banyak dibandingkan mereka.

“Sebenarnya ada perubahan sedikit dari tahun lalu, ada empat atau tiga pemain yang baru ada di tahun kedua ini. Tapi memang, JGA di tahun ini lebih rapi, siap, konsentrasi, dan lebih fokus timnya,” ucap Eko.

See also  Jokowi: Kerahkan Segala Kekuatan dan Upaya Penyelamatan 53 Awak Kapal

“Kalau disebut laga ini adalah keberhasilan ya kan nggak bisa karena berhasil itu diukurnya dari kemenangan. Tapi, saya puas melihat mereka bisa lebih tenang di putaran kedua ini dibanding putaran pertama. Mereka lebih enjoy sekarang,” pungkasnya.(*)

Berita Terkait

Gerak Cepat Kementerian PU Tangani Sungai Muara Pisang Pascabanjir
Bersama Kementerian PU, Hutama Karya Perkuat dan Percepat Dukungan Pemulihan Pascabencana di Aceh
Tol Kutepat Segmen Sinaksak–Simpang Panei Catat 88.867 Kendaraan saat Fungsional Nataru 2025/2026
Kementerian PU Bersihkan 52 Fasilitas Umum di Aceh Tamiang
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok untuk 84 KK Tuntas 10 Januari 2026
Kementerian PU Siagakan 1.709 Alat Berat untuk Penanganan Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar
Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir Bandang Susulan di Kabupaten Agam
RSUD Tamiang sudah mulai beroperasi, Kementerian PU Percepat pembersihan dan penyaluran air bersih

Berita Terkait

Friday, 9 January 2026 - 09:07 WIB

Gerak Cepat Kementerian PU Tangani Sungai Muara Pisang Pascabanjir

Thursday, 8 January 2026 - 10:09 WIB

Bersama Kementerian PU, Hutama Karya Perkuat dan Percepat Dukungan Pemulihan Pascabencana di Aceh

Wednesday, 7 January 2026 - 20:47 WIB

Tol Kutepat Segmen Sinaksak–Simpang Panei Catat 88.867 Kendaraan saat Fungsional Nataru 2025/2026

Wednesday, 7 January 2026 - 00:19 WIB

Kementerian PU Bersihkan 52 Fasilitas Umum di Aceh Tamiang

Tuesday, 6 January 2026 - 15:43 WIB

Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok untuk 84 KK Tuntas 10 Januari 2026

Berita Terbaru

News

Bahlil Beberkan PNBP ESDM 2025 Lampaui Target

Friday, 9 Jan 2026 - 13:24 WIB

ilustrasi / foto ist

Politik

Ketum Hanura OSO Resmikan Kantor Baru DPP di Proklamasi

Friday, 9 Jan 2026 - 09:23 WIB

Berita Terbaru

Gerak Cepat Kementerian PU Tangani Sungai Muara Pisang Pascabanjir

Friday, 9 Jan 2026 - 09:07 WIB