Lavani dan Sukun Badak, 2 Peserta Baru Proliga 2021

Thursday, 3 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Istimewa

Istimewa

DAELPOS.com – Dua tim bola voli putra, Sukun Badak dan Lavani sudah menyampaikan surat kesediaan mengikuti Proliga 2021. Surat kesediaan Lavani telah diserahkan ke Sekretariat PP. PBVSI pada Rabu (2/9/2020) dan Sukun Badak pada 25 Agustus 2020 lalu.

Dengan masuknya dua klub baru itu, menjadikan peserta Proliga 2021 di bagian putra menjadi tujuh tim. Lima tim lainnya merupakan peserta Proliga 2020 yakni Surabaya Bhayangkara Samator, Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Energi, Palembang Bank SumselBabel, dan Lamongan Sadang MHS. Jakarta Garuda menyatakan mundur.

Sedangkan di bagian putri peserta belum bertambah dengan lima peserta, yaitu Jakarta Pertamina Energi, Jakarta PGN Popsivo Polwan, Jakarta BNI 46, Bandung Bank bjb, dan Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim.

Direktur Proliga, Hanny S. Surkatty menyambut baik masuknya dua tim baru ini. “Masuknya dua tim putra yang baru ini setidaknya akan membuat kompetisi semakin berbobot. Itu harapan kita,” ujar Hanny, Kamis (3/9/2020) di Jakarta.

Menurut Ketua Bidang Pertandingan PP. PBVSI ini, kepastian peserta Proliga 2021 nanti akan diketahui pada pertengahan September ini, usai pertemuan secara virtual dengan klub-klub peserta.

Seperti diketahui, kompetisi yang akan memasuki tahun ke-20 ini hanya akan berlangsung di satu tempat yakni di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Jawa Barat, Februari 2021 mendatang.

Pada musim kompetisi kasta tertinggi bola voli di Tanah Air ini, akan menerapkan protokol kesehatan ketat. Hal ini dilakukan karena adanya pandemi covid-19. Bahkan, kompetisi itu nantinya berlangsung tanpa penonton. “Kalau keadaan sudah membaik nantinya kita akan kembali seperti biasa,” tuturnya.

Sementara itu, pelatih kepala Lavani, Roy Makpal yang menyerahkan surat dari klub milik Presiden RI keenam itu, mengatakan klubnya akan ikut meramaikan kompetisi Proliga 2021 nanti. “Semoga kehadiran kami pada kompetisi Proliga 2021 nanti bisa ikut menyemarakkan kegiatan bola voli,” ucap Roy, Rabu (2/9/2020) di Jakarta.(*)

See also  Timnas Voli Putra Petik Kemenangan Pertama di SEA Games

Berita Terkait

PLN Mobile Proliga 2025 Siap Digelar, Kolaborasi Dukungan Untuk Pengembangan Voli di Tanah Air
PLN Mobile Proliga 2025, 5 Tim Putra dan 7 Tim Putri Siap Berlaga Mulai 3 Januari
Jenggolo Juara Kejurnas Voli U-19 2024
Phinisi Hadapi Jenggolo di Final Kejurnas Voli U-19 2024
Yuso Yogyakarta Singkirkan Petrokimia Gresik
Menangi Dua Laga, Petrokimia Lolos ke Babak Kedua Kejurnas Voli U-19
Bonus PON Kontingen Jatim Cair Hari ini, LaNyalla Ingatkan Atlet Kelola Keuangan
Putra Bharata Muda dan Bukit Asam Petik Kemenangan Perdana

Berita Terkait

Wednesday, 18 December 2024 - 21:29 WIB

PLN Mobile Proliga 2025 Siap Digelar, Kolaborasi Dukungan Untuk Pengembangan Voli di Tanah Air

Tuesday, 17 December 2024 - 18:58 WIB

PLN Mobile Proliga 2025, 5 Tim Putra dan 7 Tim Putri Siap Berlaga Mulai 3 Januari

Sunday, 15 December 2024 - 22:41 WIB

Jenggolo Juara Kejurnas Voli U-19 2024

Saturday, 14 December 2024 - 20:40 WIB

Phinisi Hadapi Jenggolo di Final Kejurnas Voli U-19 2024

Saturday, 14 December 2024 - 14:58 WIB

Yuso Yogyakarta Singkirkan Petrokimia Gresik

Berita Terbaru

Berita Utama

Wamen Diana: Underpass Joglo di Surakarta Tuntas Akhir Desember 2024

Saturday, 21 Dec 2024 - 18:34 WIB