Pegadaian Peduli Bantu Korban Banjir Bandang NTT dan NTB

Thursday, 8 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPODS.com – PT Pegadaian (Persero) merupakan salah satu BUMN yang terus peduli terhadap kesulitan yang dihadapi masyarakat dengan menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir dan longsor di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Bantuan disalurkan melalui Pegadaian terdekat dibawah koordinator Kantor Wilayah XII Denpasar yang terdiri dari kebutuhan pokok, paket sembako, hingga obat-obatan.

Direktur Utama PT Pegadaian Persero, Kuswiyoto mengatakan bantuan disalurkan ke beberapa wilayah di NTB yaitu area Dompu (meliputi Bima, Dompu, Sumbawa) dan wilayah Sila. Bantuan untuk area Dompu, diserahkan di Desa Nisa Kecamatan Woha, dan diterima langsung oleh Kepala Desa setempat yaitu Nisa Syafrudin Syamsu. Sedangkan untuk wilayah Sila, diserahkan di Desa Rato dan diterima secara langsng oleh masyarakat setempat yang terdampak banjir.

Selanjutnya untuk wilayah NTT bantuan disalurkan di area Ende, dengan dua tempat berbeda yang didistribusikan ke Cabang Larantuka Desa Lembata, dan Cabang Prailiu. Bantuan langsung diterima oleh masyarakat sekitar yang terdampak banjir.

“Kami telah menyalurkan bantuan di beberapa tempat  berbeda seperti Desa Nisa Kecamatan Woha, yang berdekatan dengan Pegadaian Cabang Tente, di Wilayah Sila yang dilaksanakan di Desa Rato, Kantor Pegadaian Bolo – Sila, dan beberapa tempat lainnya. Bantuan ini kami berikan langsung kepada masyarakat sekitar yang terdampak cukup serius akibat banjir,” Ujar Kuswiyoto.

Atas nama Manajemen, Kuswiyoto menyampaikan rasa keprihatinan yang mendalam atas kondisi yang dialami oleh masyarakat terdampak banjir. Bantuan diberikan sebagai bentuk perseroan yang peduli dan tanggap atas bencana yang dialami oleh masyarakat di NTT dan NTB.

“Kami turut prihatin atas kondisi yang dialami. Kegiatan ini adalah respon cepat dari kepedulian perseroan atas bencana yang terjadi, sehingga kami berharap bantuan dapat tepat sasaran dan membantu masyarakat sekitar yang terdampak banjir,” Ucap Kuswiyoto.

See also  Dukung Pembinaan Prestasi Atlet Nasional, Kementerian PUPR Mulai Renovasi 2 Stadion Utama dan 15 Lapangan Sepakbola di 5 Provinsi

Sebelumnya Banjir bandang dan longsor telah menerjang sejumlah wilayah di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Minggu (4/4) dini hari, pukul 01.00 WIT. Banjir bandang dan longsor terjadi karena cuaca ekstrem dan angin kencang yang mengakibatkan puluhan orang meninggal dan merusak pemukiman warga.

Berita Terkait

Cuan Penjual Kue Kering Jelang Lebaran
Jasa marga: Arus Mudik One Way KM 70 s.d KM 188
Indonesia Harus Tampil sebagai Negara Tengah Berkualitas di Forum Global
Elnusa Peduli Sesama, Gerak Cepat Bantu Korban Banjir Jabodetabek
Kecelakaan Truk di Tol Cipularang Arah Bandung Diduga Akibat Pecah Ban
22 Tahun KPK Berdiri Banyak Pejabat Publik Jadi Tersangka
Penanganan Pascakebakaran Kemayoran Jakarta, Kementerian PU Mobilisasi Sarana Sanitasi dan Air Minum di Lokasi Pengungsian
Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Tinggal Sebulan Lagi, Kirimkan Karya Jurnalistik Terbaikmu!

Berita Terkait

Saturday, 29 March 2025 - 19:00 WIB

Cuan Penjual Kue Kering Jelang Lebaran

Thursday, 27 March 2025 - 14:13 WIB

Jasa marga: Arus Mudik One Way KM 70 s.d KM 188

Monday, 24 March 2025 - 20:38 WIB

Indonesia Harus Tampil sebagai Negara Tengah Berkualitas di Forum Global

Tuesday, 11 March 2025 - 05:40 WIB

Elnusa Peduli Sesama, Gerak Cepat Bantu Korban Banjir Jabodetabek

Wednesday, 22 January 2025 - 17:11 WIB

Kecelakaan Truk di Tol Cipularang Arah Bandung Diduga Akibat Pecah Ban

Berita Terbaru