Dukung Pendidikan di Pulau Paling Selatan Indonesia, PLN Bagikan Perlengkapan Sekolah

Tuesday, 27 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PT PLN (Persero) ikut serta memajukan dunia pendidikan di Pulau Rote, pulau paling selatan di Indonesia. Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PLN memberikan bantuan perlengkapan sekolah berupa 10 laptop dan 176 tas untuk siswa-siswi SD GMIT di Desa Mbueain, Kecamatan Rote Barat, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur.

Direktur Keuangan Sinthya Roesly mengatakan, PLN turut mencerdaskan kehidupan anak bangsa melalui TJSL bantuan pendidikan.

“Pendidikan merupakan aspek penting bagi kemajuan bangsa. Maka itu, PLN memberikan perhatian yang besar,” katanya.

Kepala Sekolah SD GMIT, Matheos Lodo mengaku senang. Sebab, ia merasa sekolah mereka mendapat perhatian dari pemerintah.

“Sebagai pimpinan di SD GMIT Mbueain, saya menyampaikan terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan. Doa kami warga SD GMIT Mbueain, Tuhan selalu memberi berkat keselamatan dan kekuatan untuk Direktur PLN dan staf pusat sampai daerah untuk tetap berkarya bagi negara tercinta ini,” terangnya.

Bantuan laptop itu akan membantu sekolah dalam pelaksanaan Asesmen Kompetensi Minimal (AKM) bagi siswa kelas 5. Selain itu, akan membantu dan memberikan semangat kepada para guru dan peserta didik dalam proses belajar mengajar.

Ia juga mengatakan, para siswa sangat senang karena mereka mendapat tas untuk mendukung kegiatan belajar mengajar.

“Kondisi sekolah sekarang kian membaik, bantuan sarana pendidikan yang diberikan meringankan pekerjaan seperti pelaporan akademisi dan saat ini memang sekolah kami sedang melaksanakan penilaian akreditas,” katanya.

See also  Anies Resmikan Fasilitas Anjungan Halte Transjakarta Bundaran HI

Berita Terkait

BKPM dan Pemprov Bali Resmikan Desk Investasi untuk Perkuat Pengawasan PMA
Indonesia Pavilion Gelar Diskusi Strategis di WEF Davos 2026
Konsisten Akselerasi Ekonomi Masyarakat Desa, Bank Mandiri Terima Piagam Penghargaan dari Menteri PDT
Pertamina Salurkan Hibah Teknologi Tepat Guna untuk 100 UMK Program UMK Academy
Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal
ICP Desember 2025 Turun ke USD61,10 per Barel
Indonesia Perkuat Diplomasi Ekonomi di WEF Davos 2026
Realisasi Investasi 2025 Tembus Target, Hilirisasi Sumbang 30 Persen

Berita Terkait

Friday, 23 January 2026 - 07:44 WIB

BKPM dan Pemprov Bali Resmikan Desk Investasi untuk Perkuat Pengawasan PMA

Thursday, 22 January 2026 - 10:40 WIB

Indonesia Pavilion Gelar Diskusi Strategis di WEF Davos 2026

Wednesday, 21 January 2026 - 10:28 WIB

Konsisten Akselerasi Ekonomi Masyarakat Desa, Bank Mandiri Terima Piagam Penghargaan dari Menteri PDT

Tuesday, 20 January 2026 - 21:19 WIB

Pertamina Salurkan Hibah Teknologi Tepat Guna untuk 100 UMK Program UMK Academy

Tuesday, 20 January 2026 - 14:07 WIB

Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

BKPM dan Pemprov Bali Resmikan Desk Investasi untuk Perkuat Pengawasan PMA

Friday, 23 Jan 2026 - 07:44 WIB

Olahraga

Bjb Tandamata Bermain Lima Set Dulu, Baru Menang

Friday, 23 Jan 2026 - 07:22 WIB