Indonesia Comic Con 2022, Disparekraf DKI Dukung Pelaku Ekonomi Kreatif Lokal

Saturday, 1 October 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta memberikan dukungan kepada 16 pelaku ekonomi kreatif yang terpilih untuk tampil di Indonesia Comic Con (ICC) 2022 di Jakarta Convention Center. Kegiatan ICC tahun ini mengusung tema “Local Rise Up” yang merupakan penyelenggaraan edisi ke-6 sejak digelar pertama kali pada tahun 2015. 

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Andhika Permata menyampaikan, Kota Jakarta merupakan pusat kegiatan ekonomi nasional, politik, dan kebudayaan yang memiliki peran penting dalam perkembangan ekonomi kreatif di Indonesia. 

“Perlu adanya kerja sama antara stakeholder yang harus ditempuh untuk membuat industri kreatif dapat mengeluarkan potensi maksimalnya. Salah satunya adalah melalui showcasing IP (Intellectual Property) lokal pada Indonesia Comic Con 2022 ini,” ujar Andhika di Jakarta, Sabtu (1/10).

Lebih lanjut, Andhika mengatakan, ekonomi kreatif merupakan katalisator pertumbuhan pembangunan berkelanjutan dan memiliki potensi kontribusi ekonomi yang signifikan, menciptakan iklim bisnis yang positif, membangun citra dan identitas bangsa, meningkatkan keunggulan kompetitif, serta memberikan dampak sosial yang positif.

“Kami juga berharap kegiatan ini bisa memberikan dampak positif bagi para pelaku industri kreatif di Jakarta untuk berekspresi dan berkarya di bidang seni kreatif serta mempromosikan Jakarta sebagai pusat wisata hiburan dan hobi yang berkaitan dengan budaya pop,” imbuh Andhika.

Adapun perwakilan pelaku ekonomi kreatif DKI Jakarta yang menjadi exhibitor pada booth khusus Disparekraf di Indonesia Comic Con 2022 adalah Mice Cartoon, Galeo Anak Segara, Oramon.id, Pop Art Jakarta, Kunokai, Mora & Olfi, SovloFansarto, Mas Be Production, Dethrune, MoreHope, Ulti 2 Dimension, Fun Cican, Revairment, Jendela.id, dan Cutemonster.

Pada ICC tahun 2022, berbagai acara hiburan akan ditampilkan seperti Cosplayer Competition, Jumpa Comic Artist Lokal, Premier Trailer Film-film Indonesia, dan promosi mengenai merek-lisensi-hak cipta. Selain itu, para seniman kreatif dari sineas, animator, illustrator, dan konten kreator juga turut hadir untuk mengisi acara dan memberikan informasi seputar produk-produk kreatif karya anak bangsa.

See also  Cek Stadion Manahan Solo untuk Piala Dunia U-20, Ketum PSSI Pastikan Kesiapan Listrik Aman

Perlu diketahui, Indonesia Comic Con (ICC) merupakan acara pop culture terbesar di Indonesia yang diselenggarakan dalam bentuk sebuah pameran dan berfokus pada kultur buku komik, khususnya berbagai buku komik yang telah diadaptasi menjadi sebuah film-film blockbuster dari negara-negara di Asia hingga dunia.

Berita Terkait

LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024
Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun
Dukung Kelancaran Nataru 2024/2025, Kementerian PU Pastikan Kemantapan Jalan Tol dan Jalan Nasional
Perkuat Sistem Kelistrikan Kalteng-Kalbar, PLN Tuntaskan Pembangunan SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara
Wamenpar Sebut Gerakan Wisata Bersih Desa Besakih Layak Jadi Percontohan
Menteri Dody: Manfaat IJD Nyata untuk Konektivitas Sentra Produksi Pangan
Dorong Ekonomi 8%, Kementerian Investasi dan Hilirisasi Siapkan Strategi Jitu
Tiba di Inggris, Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer

Berita Terkait

Sunday, 24 November 2024 - 07:01 WIB

LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 November 2024 - 17:15 WIB

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 November 2024 - 17:00 WIB

Dukung Kelancaran Nataru 2024/2025, Kementerian PU Pastikan Kemantapan Jalan Tol dan Jalan Nasional

Saturday, 23 November 2024 - 13:25 WIB

Perkuat Sistem Kelistrikan Kalteng-Kalbar, PLN Tuntaskan Pembangunan SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara

Friday, 22 November 2024 - 17:53 WIB

Wamenpar Sebut Gerakan Wisata Bersih Desa Besakih Layak Jadi Percontohan

Berita Terbaru

Berita Utama

LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024

Sunday, 24 Nov 2024 - 07:01 WIB

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB