30 Peserta dari 19 Kampus Lolos Demoday Pertamuda Seed and Scale 2022

Tuesday, 1 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Setelah melalui proses filtering dan kurasi yang ketat, dari 2.445 pendaftar Kompetisi Ide Bisnis yang diselenggarakan PT Pertamina (Persero), akhirnya terpilih 30 besar peserta yang akan mengikuti kegiatan Demoday Pertamuda Seed and Scale 2022 yang rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 3-6 November 2022 mendatang secara daring.

Tercatat peserta yang lolos berasal dari 19 kampus di antaranya Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Bandung, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, Universitas Airlangga, Universitas Bina Nusantara, Universitas Brawijaya, Universitas Ciputra Surabaya, Universitas Diponegoro, Universitas Gadjah Mada, Universitas Hasanuddin, Universitas Indonesia, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Negeri Semarang, Universitas Padjajaran, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta, Universitas Sebelas Maret, Universitas Sumatera Utara dan Universitas Telkom.

Peserta yang lolos kurasi Pertamuda terbanyak berasal dari Jawa Timur dan lainnya berasal dari provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Sulawesi Selatan dan Sumatera Utara. 

“Jika tahun lalu berasal dari 23 kampus dan 17 provinsi dengan jumlah peserta yang mengikuti Demoday 50 peserta. Tahun ini memang screening lebih ketat dengan harapan secara kualitas akan jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu,” ujar Heppy Wulansari, Pjs Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero). 

Nantinya saat Demoday, akan di seleksi menjadi 10 finalis yang akan mengikuti Final Pitch secara luring atau offline di Bali. 

Para finalis nantinya saat tahap final pitch akan melakukan presentasi di hadapan para juri, jajaran pejabat Pertamina dan sejumlah investor yang akan di undang menghadiri kegiatan tersebut.

Finalis yang lolos akan mendapatkan dana pembinaan dengan total nilai sebesar Rp 100 juta untuk setiap peserta dan kampus asal juga mendapatkan dana pendampingan senilai Rp. 25 juta. 

See also  Raih Dua Penghargaan di Ajang TOP GRC Awards 2022, Bukti Komitmen Jasa Marga Dalam Penerapan Good Corporate Governance

Heppy Wulansari menyampaikan bahwa untuk membangun Indonesia menjadi lebih maju, dibutuhkan banyak wirausahawan muda, yang akan menjadi tulang punggung perekonomian negara. 

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) RI juga mengimbau adanya kolaborasi antara Perguruan Tinggi dan Industri untuk mendorong percepatan pertumbuhan kewirausahaan nasional. 

“Menyambut imbauan tersebut, PT Pertamina (Persero) selama dua tahun ini menggelar ajang kompetisi ide bisnis untuk Mahasiswa Perguruan Tinggi se-Indonesia melalui kegiatan Pertamuda atau Pertamina Muda Seed and Scale 2022,” tutur Heppy Wulansari. 

Proses saat ini telah melalui sejumlah tahapan. Mulai pendaftaran Pertamuda Seed and Scale 2022 yang telah dibuka sejak 15 Agustus lalu oleh Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati dan ditutup tanggal 18 Oktober 2022 sehingga masuk 2.445 pendaftar. 

Kemudian tahap sosialisasi melalui 4 kali rangkaian workshop hingga proses filtering dan kurasi.

Berita Terkait

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI
Jasa Marga Raih Empat Penghargaan dalam Ajang Stellar Workplace Awards 2024
Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi
Pulihkan Hutan Bekas Tambang, Aksi Nyata Kelompok Tani Selamatkan Lingkungan Bersama BRI

Berita Terkait

Saturday, 23 November 2024 - 13:22 WIB

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU

Thursday, 21 November 2024 - 17:48 WIB

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

Thursday, 21 November 2024 - 09:09 WIB

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

Wednesday, 20 November 2024 - 17:36 WIB

Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

Wednesday, 20 November 2024 - 14:12 WIB

Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB

Daerah

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:15 WIB