Jokowi Jenguk Try Sutrisno di RSPAD Gatot Soebroto

Friday, 23 December 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menjenguk Wakil Presiden ke-6 RI, Try Sutrisno, yang tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, pada Jumat (23/12/2022).

Tiba di lokasi sekitar pukul 14.40 WIB, Presiden Jokowi disambut oleh Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letjen TNI dr. Albertus Budi Sulistya. Presiden kemudian langsung menuju kamar tempat Try Sutrisno dirawat di Paviliun Kartika.

“Tadi baru saja saya menjenguk Bapak Try Sutrisno dan alhamdulillah beliau dalam keadaan yang baik dan stabil, sehat,” ujar Presiden dalam keterangannya selepas menjenguk.

Saat berada di kamar rawat, Presiden mengatakan bahwa ia juga sempat berbincang-bincang dengan mantan Panglima ABRI tersebut. “Tadi saya sempat ngobrol banyak dengan Pak Try dan beliau menyampaikan banyak hal mengenai bangsa dan negara ini,” imbuhnya.

Berdasarkan keterangan Kepala RSPAD, Presiden menambahkan, Try Sutrisno kini sudah lebih sehat dan sudah diperbolehkan berjalan. Presiden pun berharap agar Try Sutrisno segera diberikan kesembuhan dan senantiasa sehat.

“Kita berdoa semoga Pak Try segera bisa diberikan kesembuhan dan bisa pulang ke rumah, bertemu dengan keluarga kembali, dan selalu sehat,” ungkapnya.

See also  PeduliLindungi Telah Cegah Jutaan Warga Terpapar COVID-19

Berita Terkait

Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Dalam Program Swasembada Pangan Nasional
Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi
BULD DPD RI Memberikan Perhatian Kepada Permasalahan Pengelolaan Sampah
18 April 2025, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Isa Almasih
Menteri PANRB Dorong Instansi Pemerintah Percepat Susun SK Pengangkatan CASN TA 2024
PLN Nusantara Power Pamerkan Inovasi Hidrogen di GHES 2025, Dukung Transisi Energi Bersih
Bank DKI Berperan Membangun Ekonomi Jakarta, Kadin: Pengosongan Rekening Hanya akan Merugikan Masyarakat

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 13:53 WIB

Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Dalam Program Swasembada Pangan Nasional

Thursday, 17 April 2025 - 17:09 WIB

Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan

Thursday, 17 April 2025 - 13:29 WIB

Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi

Thursday, 17 April 2025 - 13:24 WIB

BULD DPD RI Memberikan Perhatian Kepada Permasalahan Pengelolaan Sampah

Wednesday, 16 April 2025 - 15:03 WIB

18 April 2025, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Isa Almasih

Berita Terbaru