Jokowi Cek Distribusi Beras Bulog di Pasar Bakti Medan

Thursday, 9 February 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau Pasar Bakti, di Kota Medan, Sumatera Utara, Kamis (09/02/2023). Di lokasi tersebut Presiden Jokowi mengecek penyaluran beras Bulog yang dilakukan melalui operasi pasar.

“Kita cek di beberapa warung di dalam tadi juga sudah terima beras dari Bulog, lima kilo harga Rp49 ribu, saya kira ini juga artinya harga dijualnya nanti kan perkilonya di bawah Rp10 ribu, ini juga akan baik,” ujarnya.

Selain beras, Presiden juga melakukan pengecekan harga sejumlah kebutuhan pokok lainnya seperti daging dan telur.

“Daging baik, sama telur baik tadi kita cek. Yang biasanya naik kan telur, sudah baik di sini. Kemudian nanti bawang merah juga harganya udah Rp40-an ribu, saya kira juga masih baik, kemudian cabai juga pada kondisi baik,” ujar Presiden.

Selain itu, lanjut Presiden, harga minyak goreng juga relatif stabil di kisaran Rp14 ribu per liter.

“Minyak goreng harga juga tadi Rp14 ribu, masih baik, masih baik,” ujar Presiden.

Lebih lanjut Presiden menekankan pentingnya keberadaan infrastruktur untuk mendukung kelancaran distribusi bahan-bahan pokok sehingga harga kebutuhan pokok tersebut dapat menjadi stabil.

“Ada 514 kabupaten/kota, ada 17 ribu pulau, mendistribusikannya itu kadang-kadang, artinya ini masalah distribusi yang kadang-kadang terganggu di lapangan, entah karena cuaca, entah karena kondisi jalan, sehingga yang namanya infrastruktur itu menjadi sangat penting,” ujarnya.

Tampak mendampingi Presiden dalam peninjauan tersebut Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan Wali Kota Medan Bobby Nasution.

See also  Heru Budi Dampingi Jokowi Cek Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Palmerah

Berita Terkait

Peringati Hari Buruh, PLN EPI Wujudkan Solidaritas lewat Touring Sosial dan Bantuan ke Pesantren
Dorong UMKM, Pertamina Salurkan Hibah Alat Teknologi Senilai Rp 800 Juta Bagi Pemenang UMK Academy
BKSAP DPR RI Fasilitasi Tim Medis Ke GAZA
Penyelesaian Masalah Sampah Membutuhkan Komitmen Kepala Daerah
Hadiri IFIS 2025, Menteri PANRB Jabarkan Langkah Strategis Dukung Inklusi Keuangan
Menkeu RI dan Jepang Bahas Hadapi Kebijakan Tarif AS
Lampaui Target Penurunan Emisi, PGN Tegaskan Komitmen terhadap Energi Bersih
Menteri Dody dan Gubernur Sulbar Bahas Dukungan Infrastruktur Irigasi

Berita Terkait

Friday, 9 May 2025 - 14:29 WIB

Peringati Hari Buruh, PLN EPI Wujudkan Solidaritas lewat Touring Sosial dan Bantuan ke Pesantren

Thursday, 8 May 2025 - 13:10 WIB

Dorong UMKM, Pertamina Salurkan Hibah Alat Teknologi Senilai Rp 800 Juta Bagi Pemenang UMK Academy

Wednesday, 7 May 2025 - 15:49 WIB

BKSAP DPR RI Fasilitasi Tim Medis Ke GAZA

Wednesday, 7 May 2025 - 13:37 WIB

Penyelesaian Masalah Sampah Membutuhkan Komitmen Kepala Daerah

Wednesday, 7 May 2025 - 09:02 WIB

Hadiri IFIS 2025, Menteri PANRB Jabarkan Langkah Strategis Dukung Inklusi Keuangan

Berita Terbaru