Jokowi Bakal Hadiri Istigasah hingga Resmikan Sejumlah Infrastruktur di Kalsel

Friday, 17 March 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Kabupaten Tabalong pada hari kedua kunjungan kerjanya di Kalimantan Selatan (Kalsel), Jumat (17/03/2023). Melalui Bandar Udara (Bandara) Internasional Syamsudin Noor, Kota Banjarbaru, Presiden dan rombongan terbatas lepas landas dengan menggunakan pesawat ATR Pelita Air, sekira pukul 06.45 WITA.

Setibanya di Bandara Warukin, Kabupaten Tabalong, Presiden langsung menuju Komplek Pendopo Bersinar Tabalong, untuk menghadiri acara Istigasah dan Doa Bersama Rabithah Melayu-Banjar. Setelahnya, Presiden juga akan melakukan pertemuan dengan para tokoh adat dan tokoh agama Tabalong di Wisma Tamu, Komplek Pendopo Bersinar Tabalong.

Presiden kemudian akan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Rakyat Tabalong, untuk menyerahkan sejumlah bantuan sosial kepada para pedagang. Selanjutnya, Presiden akan meninjau sekaligus meresmikan Jalan Nan Serunai, Kabupaten Tabalong.

Usai peresmian, Presiden dan rombongan akan kembali menuju Kota Banjarbaru dengan menggunakan pesawat ATR Pelita Air, melalui Bandar Udara Warukin. Di Kota Banjarbaru, Presiden akan terlebih dahulu melaksanakan ibadah salat Jumat di Masjid Agung Al Munawarrah, Kota Banjarbaru, untuk kemudian melakukan peresmian Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Banjarbakula, Kota Banjarbaru.

Presiden dan rombongan akan kembali ke Jakarta pada sore hari melalui Bandara Internasional Syamsudin Noor, Kota Banjarbaru, dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1.

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Kabupaten Tabalong adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor.

See also  Kementerian PUPR Serahterimakan Rusun Lansia Sasana Tresna Werdha Karya Bhakti Pembangunan di Cibubur

Berita Terkait

Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Dalam Program Swasembada Pangan Nasional
Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi
BULD DPD RI Memberikan Perhatian Kepada Permasalahan Pengelolaan Sampah
18 April 2025, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Isa Almasih
Menteri PANRB Dorong Instansi Pemerintah Percepat Susun SK Pengangkatan CASN TA 2024
PLN Nusantara Power Pamerkan Inovasi Hidrogen di GHES 2025, Dukung Transisi Energi Bersih
Bank DKI Berperan Membangun Ekonomi Jakarta, Kadin: Pengosongan Rekening Hanya akan Merugikan Masyarakat

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 13:53 WIB

Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Dalam Program Swasembada Pangan Nasional

Thursday, 17 April 2025 - 17:09 WIB

Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan

Thursday, 17 April 2025 - 13:29 WIB

Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi

Thursday, 17 April 2025 - 13:24 WIB

BULD DPD RI Memberikan Perhatian Kepada Permasalahan Pengelolaan Sampah

Wednesday, 16 April 2025 - 15:03 WIB

18 April 2025, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Isa Almasih

Berita Terbaru