Dukung Keamanan KTT ASEAN ke-42, Kementerian PUPR Rampungkan Pembangunan Mako Polres di Labuan Bajo

Monday, 8 May 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Jelang penyelenggaraan KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kementerian PUPR melalui Balai Prasarana dan Permukiman Wilayah (BPPW) NTT, Direktorat Jenderal Cipta Karya juga membangun Mako Polres Manggarai Barat.

Pembangunan Mako Polres tersebut dilakukan dalam rangka mendukung fasilitas keamanan dan keselamatan serta peningkatan kualitas bangunan pada lokasi inti penyelenggaraan sidang KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo.

Dalam kunjungan kerjanya untuk meninjau kesiapan infrastruktur pendukung KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo pada Minggu (7/5), Menteri Basuki menghimbau supaya memperhatikan kerapihan saat menyelesaikan pekerjaan di Mako Polres Manggarai Barat.

“Mohon semak-semak dan lanskap dirapihkan, lalu pedestrian juga kebersihannya diperhatikan. Lantai andesit dan paving juga disemprot dan disikat supaya tetap bersih,” pesan Menteri Basuki.

Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti mengatakan, pekerjaan pembangunan Mako Polres Manggarai Barat dilakukan sejak Februari 2023 dan diharapkan segera rampung tepat waktu dan tepat mutu.

Pekerjaan dilaksanakan oleh PT Brantas Abipraya (persero) selaku kontraktor pelaksana dan PT Yodya Karya selaku manajemen konstruksi. Dengan lingkup kegiatan meliputi pembangunan kantor Mako Polres Satuan Polisi Perairan, Satuan Pengamanan Objek Vital, dan Satuan Narkotika dan Obat Berbahaya serta Penataan Lanskap.

Turut hadir mendampingi Menteri Basuki, Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri dan Lingkungan Endra S. Atmawidjaja, Direktur Pengembangan Kawasan Permukiman J. Wahyu Kusumosusanto, serta Direktur Utama PT Brantas Abipraya (persero) Sugeng Rochadi. (*)

See also  Festival Muharam 2022 Baznas DKI, Wagub Ariza Santuni Yatim dan Kusir Delman

Berita Terkait

Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera
Mardani Kupas Aglomerasi Jakarta di UPN Veteran
Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar
Menteri Rosan Paparkan Peluang Investasi Sektor Prioritas di Indonesia Pada Pelaku Usaha Asal Inggeis
LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024
Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun
Dukung Kelancaran Nataru 2024/2025, Kementerian PU Pastikan Kemantapan Jalan Tol dan Jalan Nasional
Perkuat Sistem Kelistrikan Kalteng-Kalbar, PLN Tuntaskan Pembangunan SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara

Berita Terkait

Monday, 25 November 2024 - 12:55 WIB

Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera

Sunday, 24 November 2024 - 11:05 WIB

Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar

Sunday, 24 November 2024 - 09:30 WIB

Menteri Rosan Paparkan Peluang Investasi Sektor Prioritas di Indonesia Pada Pelaku Usaha Asal Inggeis

Sunday, 24 November 2024 - 07:01 WIB

LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 November 2024 - 17:15 WIB

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Berita Terbaru

Berita Utama

Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera

Monday, 25 Nov 2024 - 12:55 WIB