KLHK Gelar Rapat Kerja Pembangunan LHK Ekoregion Papua

Thursday, 10 August 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion (P3E) Papua melaksanakan kegiatan Rapat Kerja Ekoregion Papua di Merauke, Provinsi Papua Selatan, pada 10-11 Agustus 2023. Raker dihadiri oleh peserta dari Eselon II Pusat KLHK, Kepala Badan/Dinas Provinsi yang membidangi Perencanaan, Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dan seluruh Kepala UPT KLHK di Pulau Papua.

Sekretaris Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Bambang Hendroyono menyampaikan agenda ini merupakan rapat kerja pembangunan LHK ekoregion terakhir. Sebelumnya telah diawali di ekoregion Sumatera, ekoregion Kalimantan, ekoregion Sulawesi Maluku, ekoregion Jawa, ekoregion Balinusra, dan terakhir ekoregion Papua. Semua rapat kerja ini difasilitasi Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion (P3E) Setjen KLHK.

Tema rapat kerja kali ini ialah pengamanan sumber daya alam dan lingkungan hidup serta pelestarian keanekaragaman hayati pulau papua.

“Semua hasil rekomendasi raker menjadi bahan dasar untuk kebijakan pembangunan lhk nasional,” ujarnya.

Selanjutnya Bambang menyampaikan keynote speech tentang “Produktivitas Tapak Hutan dan Lingkungan Hidup untuk Pengamanan SDA LH serta Pelestarian Keanekaragaman Hayati Pulau Papua”.

Materi tersebut dibagi menjadi tiga sub tema yaitu Pengantar: Transglobal Leadership, Visi NKRI/Tujuan Bernegara dan Tantangan Global di Ekoregion; Landscape dan Seascape sebagai Basis Penerapan Transglobal Leadership; dan Aktualisasi Transglobal Leadership dalam Pengendalian Pembangunan Ekosistem Pulau Papua.

Pada kesempatan tersebut, Bambang kembali mengingatkan peran strategis P3E dalam pengendalian pembangunan LHK berbasis landscape-seascape, termasuk mengawal berbagai instrumen lingkungan hidup dan kehutanan.

“P3E juga berperan sebagai jembatan penghubung dengan para pihak terkait (stakeholders) sebagai Pelaku (implementers) pembangunan LHK beserta sumberdayanya (resources), termasuk melakukan mobilisasi dan orkestrasi sumberdaya dari berbagai pihak tersebut,” jelas Bambang.

Yang tidak kalah penting, P3E bertugas untuk memastikan status keberlanjutan di level landscape-seascape sampai
ke tapak. Sehingga, diperlukan Sistem Informasi Pengendalian Pembangunan Ekoregion yang mumpuni.

See also  Delegasi Indonesia Paparkan Pentingnya Pengelolaan Bendungan Merespon Isu Perubahan Iklim

Raker kali ini dibuka oleh Pj. Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo. Dalam sambutannya, menyampaikan ucapan terimakasih atas dipilihnya Merauke, Papua Selatan sebagai tuan rumah Raker P3E Papua.

Apolo juga berpesan agar hasil pengelolaan sumber daya alam harus diprioritaskan untuk peningkatan sumber daya manusia.

“Sumber daya alam harus dimanfaatkan secara bijak, dengan terus meningkatkan kapasitas SDM,” katanya.

Pada Raker ini, Pj. Gubernur Papua Selatan juga sekaligus meluncurkan Peraturan Gubernur Papua Selatan No. 88 tahun 2023 tentang Kebijakan dan Strategi Dalam Pengurangan dan Penanganan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga Provinsi Papua Selatan.

Dalam rangkaian kerjanya di Papua Selatan, Sekjen KLHK Bambang Hendroyono juga berkunjung ke Taman Nasional Wasur untuk meresmikan fasilitas sanctuary walabi, sekaligus peresmian gedung kantor BBKSDA Papua serta penyerahan bantuan peningkatan ekonomi produktif bagi masyarakat. Selain itu, dilakukan juga launching pelatihan pengarusutamaan gender MOOC KLHK.

Berita Terkait

Menteri Rini Buka dan Berpartisipasi dalam Pameran Foto Kartini Masa Kini
Raker Bersama, Kementerian PANRB – Komite I DPD RI Sepakat Perkuat Pelaksanaan RB Daerah dan Manajemen ASN
Kunker ke Pulau Borneo, Wamen Purwadi Apresiasi Layanan Publik di Banjarbaru dan Banjarmasin
Sinergi dengan Menhut, Mendes Yandri Optimis Kopdes Merah Putih Sukses di Kawasan Perhutanan Sosial
Bahas Transmigrasi Bersama Para Bupati, Wamen Viva Yoga: Kementrans Rehabilitasi Sekolah dan Berdayakan Kewirausahaan di Kawasan Transmigrasi
Apresiasi Dosen, Pemerintah Terbitkan Perpres tentang Tunjangan Kinerja
Pecah Rekor, Pembalap Nasional Antusias ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
H+9 Idulfitri 1446 H/2025, JJC Catat Peningkatan Kendaraan Melintas Tol Layang MBZ Arah Jakarta

Berita Terkait

Sunday, 20 April 2025 - 19:39 WIB

Menteri Rini Buka dan Berpartisipasi dalam Pameran Foto Kartini Masa Kini

Friday, 18 April 2025 - 14:03 WIB

Raker Bersama, Kementerian PANRB – Komite I DPD RI Sepakat Perkuat Pelaksanaan RB Daerah dan Manajemen ASN

Thursday, 17 April 2025 - 17:16 WIB

Kunker ke Pulau Borneo, Wamen Purwadi Apresiasi Layanan Publik di Banjarbaru dan Banjarmasin

Tuesday, 15 April 2025 - 22:50 WIB

Sinergi dengan Menhut, Mendes Yandri Optimis Kopdes Merah Putih Sukses di Kawasan Perhutanan Sosial

Tuesday, 15 April 2025 - 20:21 WIB

Bahas Transmigrasi Bersama Para Bupati, Wamen Viva Yoga: Kementrans Rehabilitasi Sekolah dan Berdayakan Kewirausahaan di Kawasan Transmigrasi

Berita Terbaru

foto istimewa

Berita Terbaru

Transjakarta Terapkan Tarif Khusus Rp1 untuk Kaum Perempuan Besok

Sunday, 20 Apr 2025 - 21:26 WIB

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Pram Bakal Tegur Pengelola Pelabuhan Tanjung Priok

Sunday, 20 Apr 2025 - 21:15 WIB

Olahraga

Kalahkan Electric PLN, Popsivo Peluang ke Grand Final

Sunday, 20 Apr 2025 - 21:05 WIB

foto istimewa

Hot Topics

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

Sunday, 20 Apr 2025 - 19:33 WIB