PLN Mobile Proliga 2024, Bhayangkara Buka Persaingan ke Grand Final, Usai Kalahkan Bank Sumsel

Saturday, 13 July 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

DAELPOS.com – Tim putra Jakarta Bhayangkara Presisi membuka persaingan lolos ke grand final usai mengalahkan Palembang Bank SumselBabel dengan skor 3-0 (25-19, 25-19, 25-19) pada hari ketiga putaran final four seri final PLN Mobile Proliga 2024 kedua di GOR Jatidiri, Semarang, Sabtu (13/7/2024).

Hasil positif itu membawa tim asuhan Reidel Toiran menjadi dua kemenangan dan membuka persaingan dengan Bank SumselBabel, yang juga mengoleksi dua kemenangan.

Laga penutup, Minggu (14/7/2024) menjadi penentu satu tim, antara Bhayangkara Presisi dan Bank SumselBabel, yang akan mendampingi Jakarta LavAni Allobank Electric di grand final, Minggu (21/7/2024) pekan depan di Indonesia Arena, Senayan Jakarta.

Bhayangkara Presisi akan menghadapi STIN BIN dan Bank SumselBabel jumpa juara bertahan LavAni, Minggu (14/7/2024).

Apabila, kedua tim memenangkan laga dengan skor 3-0 atau 3-1, maka dipastikan Bhayangkara Presisi yang akan melaju ke partai puncak. Akan tetapi, jika dari kedua tim ada yang kalah maka tim yang menang yang akan melaju ke grand final.

Saat ini, Bhayangkara dan Bank Sumsel sama-sama memetik dua kemenangan. Namun, poin Bhayangkara lebih baik (7) dan Bank Sumsel (5).

Pelatih Bhayangkara Presisi, Reidel Toiran mengakui kalau laga melawan Bank Sumsel adalah laga hidup-mati. “Kita akan maksimalkan lagi pertandingan besok melawan STIN BIN,” ujar Toiran usai laga.

Sementara manajer tim Bank SumselBabel, Muhammad Ali Jonib mengatakan tim asuhan Iwan Dedi Setiawan kurang konsentrasi menghadapi Bhayangkara.

“Namun kita sejak awal targetnya masuk final four. Tapi kita akan berusaha memenangkan pertandingan melawan LavAni,” ujarnya.(*)

See also  Putra PDAM Tirta Bhagasasi dan TNI AL Saling Berhadapan di Semifinal, Lavani Versus Singo Yudha

Berita Terkait

Atlet Jatim Sumbang 91 Medali SEA Games, LaNyalla Angkat Topi
Pengprov Muaythai se-Indonesia Siap Sukseskan Program 2026
20 Cabor Lolos Porprov, KONI Brebes Optimistis Naik Peringkat
Proliga 2026 Digelar 8 Januari-26 April di 11 kota
Duel Sengit 5 Set: Indonesia Takluk dari Thailand
Tim Voli Putra Indonesia Tembus Final SEA Games 2025
SEA Games 2025: Indonesia Sikat Filipina, Juara Grup B
Tim Voli Putri Indonesia Libas Malaysia 3-0 di Laga Pembuka

Berita Terkait

Wednesday, 31 December 2025 - 17:01 WIB

Atlet Jatim Sumbang 91 Medali SEA Games, LaNyalla Angkat Topi

Tuesday, 30 December 2025 - 10:16 WIB

Pengprov Muaythai se-Indonesia Siap Sukseskan Program 2026

Monday, 29 December 2025 - 14:26 WIB

20 Cabor Lolos Porprov, KONI Brebes Optimistis Naik Peringkat

Tuesday, 23 December 2025 - 05:46 WIB

Proliga 2026 Digelar 8 Januari-26 April di 11 kota

Friday, 19 December 2025 - 23:15 WIB

Duel Sengit 5 Set: Indonesia Takluk dari Thailand

Berita Terbaru

Nasional

Kereta Panoramic Kian Laris, Penumpang Naik 38,6%!

Friday, 2 Jan 2026 - 18:49 WIB

Nasional

Menteri Dody Tinjau Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang

Friday, 2 Jan 2026 - 18:39 WIB

Ekonomi - Bisnis

TelkomGroup Sediakan Akses Telekomunikasi dan WiFi Gratis

Friday, 2 Jan 2026 - 18:24 WIB