Pertamina Dukung Tumbuh Kembang Anak Melalui Program Energizing Tamasya di Balikpapan

Monday, 29 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

daelpos.com – Pertamina Gas berkolaborasi dengan Pertamina Group di Kota Balikpapan berkomitmen dalam mendukung tumbuh kembang anak sejak usia dini. Program yang merupakan bagian dari inisiatif Taman Asuh Sayang Anak (TAMASYA) ini hadir untuk memperkuat kapasitas orang tua dan pengasuh dalam menerapkan pengasuhan positif, membangun relasi yang sehat, serta menyiapkan generasi emas yang sehat dan cerdas.

Melalui program bertajuk Energizing Tamasya, Pertamina Gas menyerahkan bantuan sarana prasarana berupa alat permainan edukatif, buku cerita dan sensori, kasur bayi, serta kulkas kepada TPA Kids Daycare pada Jumat (26/9) lalu. Bantuan ini diharapkan dapat menunjang proses belajar sekaligus meningkatkan kenyamanan anak-anak di lingkungan daycare.

Dalam kesempatan tersebut, Manager Operation Kalimantan Area, Dedi Mariadi, menegaskan pentingnya peran daycare khususnya dalam mendukung tumbuh kembang anak Indonesia. “Daycare bukan sekadar tempat penitipan, tetapi ruang penting yang memastikan anak-anak tumbuh dengan pendidikan, perhatian, dan kasih sayang di usia emas mereka. Tidak hanya membantu para orang tua yang sedang bekerja, tetapi juga menjadi wadah utama dalam memastikan tumbuh kembang anak berjalan optimal,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa dukungan Pertamina Gas bukan hanya sebatas memberikan fasilitas, melainkan sebuah bentuk investasi sosial jangka panjang. “Kami percaya bahwa dengan memberikan sarana yang tepat, anak-anak dapat berkembang lebih baik, dan para pengasuh maupun orang tua juga semakin termotivasi untuk menciptakan suasana pengasuhan yang positif,” kata Dedi Mariadi saat menyerahkan bantuan secara simbolis.

Rangkaian kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Talkshow Energizing Tamasya di Banua Patra Balikpapan. Acara ini menghadirkan Nurhayani, Amd.Keb., Konselor PPKS DP3AKB Kota Balikpapan, dan Shinta Rini, M.Psi., Psikolog Klinis Anak dan Remaja, yang mengajak peserta untuk memahami lebih dalam tentang pola pengasuhan positif, teknik stimulasi anak, dan pentingnya komunikasi hangat dalam keluarga. Sebanyak 25 pengasuh dan pengurus daycare serta 30 orang tua berpartisipasi aktif dalam sesi ini, berbagi pengalaman sekaligus memperoleh wawasan baru tentang bagaimana membangun relasi yang harmonis demi mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.

See also  Perdana! Limbah Sawit Jadi Listrik: Kado Spesial PLN untuk HUT RI ke-80

Kepala Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Balikpapan, Nursyamsiarni Djufril Larose turut memberikan apresiasi atas inisiatif ini. “Sebagai seorang ibu bekerja, saya memahami bahwa tumbuh kembang anak sangat dipengaruhi lingkungan. Karena itu, program TAMASYA yang melibatkan daycare dan sekolah anak usia dini penting untuk mendukung orang tua dalam pengasuhan. Saya berterima kasih kepada PT Pertamina yang telah berkontribusi bersama pemerintah dan masyarakat mewujudkan Balikpapan sebagai Kota Layak Anak,” ungkapnya.

Program Energizing Tamasya merupakan kolaborasi antara PT Pertamina Gas Operation Kalimantan Area, PT Kilang Pertamina Internasional – Refinery Unit V Balikpapan, PT Pertamina Patra Niaga – AFT Sepinggan, dan PT Pertamina Patra Niaga – Integrated Terminal Balikpapan. Melalui sinergi ini, Pertamina tidak hanya menghadirkan fasilitas edukatif di daycare, tetapi juga memperkuat peran orang tua dan pengasuh sebagai fondasi utama pendidikan anak.

Dengan pendekatan yang mengelaborasikan dukungan sarana dan penguatan kapasitas, Energizing Tamasya menjadi wujud komitmen Pertamina dalam membangun ketahanan keluarga, mendukung produktivitas orang tua, serta menyiapkan generasi unggul sejak usia dini. Program ini diharapkan dapat menumbuhkan ekosistem pengasuhan yang positif, peduli, dan inklusif, sehingga anak-anak Indonesia dapat tumbuh menjadi pribadi yang sehat, cerdas, dan berkarakter kuat.

Berita Terkait

Kolaborasi Pertamina–Elnusa Hadirkan Sumur Air Bersih bagi Warga Terdampak Bencana Sumatra
PLN EPI Dorong Pemberdayaan UMKM Pesisir Lewat Penataan Kios di Kawasan Wisata Pantai Viral Bagek Kembar
Sinergi Pertamina – Pindad, Lahirkan Inovasi Teknologi Inspeksi Pipa Migas Berbasis Ultrasonik, Perkuat Swasembada Energi Nasional
Sepanjang Periode Nataru, PLN Catat Konsumsi Listrik EV Melonjak Jadi 479%
Pertamina Fasilitasi 5.888 Sertifikasi UMKM Mitra Binaan Sepanjang 2025
Gebyar Awal Tahun, PLN Beri Promo Tambah Daya Diskon 50%
Direktur Bioenergi PLN EPI Resmikan Fasilitas Hub Biomassa, Dorong Ekonomi Lokal Tasikmalaya dan Ciamis
Pertamina EP Adera Field Temukan Sumur Baru, Potensi Aliran Minyak 3.442 BOPD

Berita Terkait

Friday, 9 January 2026 - 09:37 WIB

Kolaborasi Pertamina–Elnusa Hadirkan Sumur Air Bersih bagi Warga Terdampak Bencana Sumatra

Thursday, 8 January 2026 - 09:56 WIB

PLN EPI Dorong Pemberdayaan UMKM Pesisir Lewat Penataan Kios di Kawasan Wisata Pantai Viral Bagek Kembar

Wednesday, 7 January 2026 - 20:36 WIB

Sinergi Pertamina – Pindad, Lahirkan Inovasi Teknologi Inspeksi Pipa Migas Berbasis Ultrasonik, Perkuat Swasembada Energi Nasional

Wednesday, 7 January 2026 - 17:03 WIB

Sepanjang Periode Nataru, PLN Catat Konsumsi Listrik EV Melonjak Jadi 479%

Wednesday, 7 January 2026 - 12:53 WIB

Pertamina Fasilitasi 5.888 Sertifikasi UMKM Mitra Binaan Sepanjang 2025

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Hutama Karya Lakukan Pemeliharaan Pasca Bencana di Tol Binjai-Langsa

Saturday, 10 Jan 2026 - 02:07 WIB

Olahraga

Comeback Dramatis, Pertamina Enduro Taklukkan Electric PLN 3-2

Saturday, 10 Jan 2026 - 01:51 WIB