Hadiri HUT Ke-17 Partai Gerinda, Sultan: Suasananya Sejuk dan Penuh Kekeluargaan

Saturday, 15 February 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

DAELPOS.com – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan B Najamuddin mengatakan dirinya merasakan suasana politik yang sejuk, guyub dan penuh kekeluargaan saat menghadiri acara HUT Partai Gerinda ke-17 di Sentul Internasional Convention center Bogor.

Menurutnya, hal itu menjadi pertanda baik bagi perjalanan pemerintahan presiden Prabowo Subianto dan tentunya masa depan demokrasi Indonesia. Kami mengapresiasi karena untuk pertama kalinya HUT Partai politik dirayakan secara inklusif dan melibatkan semua elemen bangsa.

“Kami sangat setuju dengan pandangan Demokrasi presiden Prabowo, bahwa demokrasi Indonesia memiliki corak dan cirinya yang khas. Ada suasana kekeluargaan, karena demokrasi Indonesia tidak seperti demokrasi negara-negara Barat yang liberal”, ujar Sultan pada Sabtu (15/02).

Mantan aktivis KNPI itu menegaskan bahwa demokrasi Indonesia adalah demokrasi kekeluargaan. Demokrasi yang berasaskan pada nilai-nilai Pancasila.

“Kita semua bersaudara, meminjam ungkapan presiden Prabowo dalam sambutannya tadi. Sebagai pimpinan DPD RI yang notabene non partisan, kami sangat tersanjung dengan undangan ketua umum partai Gerindra”, terangnya.

Lebih lanjut, Sultan mengucapkan selamat atas kembali terpilihnya Presiden Prabowo Subianto sebagai ketua umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerinda periode 2025-2030. Beliau adalah definisi pejuang politik sejati yang patriotik dan demokratis.

“Semoga Partai Gerinda semakin solid dan inovatif dalam mewujudkan cita-cita mewujudkan masyarakat Indonesia yang adil dan makmur. Terutama dalam mengawal program strategis pemerintahan presiden Prabowo Subianto dan wakil presiden Gibran Rakabuming”, tutupnya.

See also  Anies Kukuhkan Jakarta sebagai Kota Global

Berita Terkait

DPR RI Dukung Pemberdayaan Pemuda, Perlindungan Lingkungan, dan Konservasi Air dalam Sidang Ekonomi PUIC-19
Sidang PUIC-19 Dibuka dengan Komitmen Dukungan Terhadap Kemerdekaan Palestina
Angkat Isu Perempuan dan Palestina di Sidang PUIC ke-19, DPR Disebut Bisa Berbagi Pengalaman ke Negara OKI
Kopdes Merah Putih Solusi Tingkatkan Ekonomi Desa, Wamendes Ariza: Jangan Matikan Usaha yang Ada
Avtur Pertamina Dukung Pemberangkatan 221 Ribu Jamaah Haji Indonesia
Peringati Hari Buruh, PLN EPI Wujudkan Solidaritas lewat Touring Sosial dan Bantuan ke Pesantren
Dorong UMKM, Pertamina Salurkan Hibah Alat Teknologi Senilai Rp 800 Juta Bagi Pemenang UMK Academy
BKSAP DPR RI Fasilitasi Tim Medis Ke GAZA

Berita Terkait

Tuesday, 13 May 2025 - 15:57 WIB

DPR RI Dukung Pemberdayaan Pemuda, Perlindungan Lingkungan, dan Konservasi Air dalam Sidang Ekonomi PUIC-19

Monday, 12 May 2025 - 14:57 WIB

Sidang PUIC-19 Dibuka dengan Komitmen Dukungan Terhadap Kemerdekaan Palestina

Monday, 12 May 2025 - 11:37 WIB

Angkat Isu Perempuan dan Palestina di Sidang PUIC ke-19, DPR Disebut Bisa Berbagi Pengalaman ke Negara OKI

Friday, 9 May 2025 - 20:35 WIB

Kopdes Merah Putih Solusi Tingkatkan Ekonomi Desa, Wamendes Ariza: Jangan Matikan Usaha yang Ada

Friday, 9 May 2025 - 20:28 WIB

Avtur Pertamina Dukung Pemberangkatan 221 Ribu Jamaah Haji Indonesia

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Fenomena Bulan Purnama, Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Rob

Wednesday, 14 May 2025 - 08:45 WIB