Transjakarta Terapkan Tarif Khusus Rp1 untuk Kaum Perempuan Besok

Sunday, 20 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto istimewa

foto istimewa

DAELPOS.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberlakukan tarif khusus transportasi umum untuk pelanggan perempuan saat peringatan Hari Kartini pada 21 April 2025.

Salah satu transportasi umum yang menerapkan tarif khusus Rp1 untuk pelanggan perempuan adalah Transjakarta.

Pelanggan perempuan bisa menikmati tarif khusus di seluruh jaringan layanan Transjakarta baik Bus Rapid Transit (BRT) dan Non BRT, pada Senin (21/4), mulai pukul 00.00 sampai 23.59 WIB. Sedangkan untuk pengguna Mikrotrans, Transjakarta Cares dan kategori penerima manfaat kartu layanan gratis, tarif Rp0 masih berlaku.

Direktur Utama Transjakarta, Welfizon Yuza mengajak seluruh masyarakat, terutama kartini-kartini masa kini untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus pada 21 April besok.

“Transjakarta berterima kasih atas kepercayaan pelanggan, terutama perempuan yang terus mempercayakan perjalanannya menggunakan layanan Transjakarta,” ujarnya, Minggu (20/4).

Ia menyampaikan, pada 21 April, Transjakarta menyediakan gate khusus bagi pelanggan perempuan untuk mempermudah penerapan tarif khusus di seluruh halte.

Sementara untuk layanan Non BRT, akan ada petugas Pramusapa yang membantu pelanggan, sekaligus memastikan pelanggan perempuan bisa mendapatkan tarif khusus.

Welfizon menambahkan, Pemprov DKI Jakarta, melalui Transjakarta terus menghadirkan pelayanan transportasi publik yang aman, nyaman dan inklusif bagi seluruh pelanggan.

“Selain itu untuk semakin memudahkan perjalanan, pelanggan bisa mendapatkan berbagai informasi rute dan layanan melalui aplikasi TJ: Transjakarta dan juga seluruh kanal media sosial Transjakarta,” tandasnya.

See also  Hadapi Krisis Pangan Global, Pemerintah Pastikan Produksi Beras Nasional Surplus

Berita Terkait

Pasca Erupsi Semeru, Kementerian PU Pulihkan Akses Lumajang-Malang
Teken Kontrak, Proyek Pengendali Banjir KSPP Merauke Segera Digarap
Tinjau Longsor Banjarnegara, Menteri Dody Terjunkan 18 Excavator
Purbaya: Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Awal yang Baik
Kementerian PUPR Perkuat Pemantauan Infrastruktur Pasca Erupsi Semeru
Ikon Baru Kota Solo, Underpass Joglo Garapan Hutama Karya Diresmikan Presiden Prabowo
Raker dengan DPR RI, Kementerian PU Lakukan Evaluasi APBN 2025 dan Rencana Program 2026
P3N Lemhannas, Menteri Dody: Infrastruktur Fondasi Ketahanan Nasional
Tag :

Berita Terkait

Sunday, 23 November 2025 - 06:41 WIB

Pasca Erupsi Semeru, Kementerian PU Pulihkan Akses Lumajang-Malang

Saturday, 22 November 2025 - 11:49 WIB

Teken Kontrak, Proyek Pengendali Banjir KSPP Merauke Segera Digarap

Friday, 21 November 2025 - 07:53 WIB

Tinjau Longsor Banjarnegara, Menteri Dody Terjunkan 18 Excavator

Thursday, 20 November 2025 - 17:51 WIB

Purbaya: Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Awal yang Baik

Thursday, 20 November 2025 - 06:17 WIB

Kementerian PUPR Perkuat Pemantauan Infrastruktur Pasca Erupsi Semeru

Berita Terbaru

Berita Utama

Update Longsor Banjarnegara: PU Pulihkan Jalur Logistik dan Sanitasi

Sunday, 23 Nov 2025 - 10:53 WIB

Berita Terbaru

Pasca Erupsi Semeru, Kementerian PU Pulihkan Akses Lumajang-Malang

Sunday, 23 Nov 2025 - 06:41 WIB