Presiden Jokowi Tiba di Abu Dhabi

Monday, 13 January 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Usai menempuh penerbangan selama kurang lebih 8 jam, Presiden Joko Widodo tiba di Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab (PEA) pada Minggu, 12 Januari 2020.

Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 yang ditumpangi Presiden mendarat dan tiba di Terminal Kepresidenan Bandara Internasional Abu Dhabi sekitar pukul 13.30 waktu setempat (WS) atau pukul 16.30 WIB.

Duta besar RI untuk PEA Husin Bagis tampak menjemput Presiden di atas tangga pesawat. Sementara di bawah tangga pesawat, Presiden disambut oleh Menteri Energi dan Industri Persatuan Emirat Arab, Suhail Mohamed Faraj Al Mazrouei dan Atase Pertahanan RI Riyadh, Brigjen TNI Erlangga Said Karim.

Dari Bandara Internasional Abu Dhabi, Presiden dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju hotel tempatnya bermalam.

Saat tiba di hotel, Presiden menerima karangan bunga dari putra-putri
KBRI Abu Dhabi dan disambut oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir.

Selain itu, turut menyambut pula Menteri Agama Fachrul Razi, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Suhardi Alius, Konsul Jenderal RI Dubai Ridwan Hassan, serta sejumlah pejabat KBRI Abu Dhabi.

Pada sore hari, Kepala Negara akan menuju Istana Kepresidenan Qasr Al Watan untuk menghadiri upacara penyambutan oleh Putra Mahkota Abu Dhabi Sheikh Mohamed bin Zayed (MBZ).

Rangkaian upacara penyambutan juga akan diisi beberapa agenda, antara lain pertemuan bilateral antara kedua negara, penandatanganan nota kesepahaman, hingga jamuan santap malam kenegaraan.

See also  Dukung Peningkatan Kualitas Tenaga Konstruksi Terampil, Kementerian PUPR Kembangkan Kampus Politeknik PU Berstandar Internasional

Berita Terkait

Menteri Dody Tinjau Modernisasi Daerah Irigasi Siman di Jombang
Wamen Diana Bertemu Wamendikdasmen, Bahas Program Revitalisasi Sekolah/Madrasah Tahun 2025
DPD RI, APDESI, dan KPPOD Bahas Tata Kelola Pemerintahan Desa
Tidak Ingin Bernasib Seperti Jepang dan Korea, Mendes Yandri Ajak Alumni Unpam Kembali ke Desa BR/Humas/KDPDTT/XI/2024/49
Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Kementerian PANRB Dorong Budaya Berinovasi
Jelang Nataru, Senator Mirah Minta Kementan dan Bulog Kawal Stok Pangan
Wamen Diana Tinjau Kesiapan Tol Trans Jawa untuk Nataru 2025
Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 16:44 WIB

Menteri Dody Tinjau Modernisasi Daerah Irigasi Siman di Jombang

Friday, 22 November 2024 - 16:39 WIB

Wamen Diana Bertemu Wamendikdasmen, Bahas Program Revitalisasi Sekolah/Madrasah Tahun 2025

Friday, 22 November 2024 - 12:39 WIB

DPD RI, APDESI, dan KPPOD Bahas Tata Kelola Pemerintahan Desa

Thursday, 21 November 2024 - 17:51 WIB

Tidak Ingin Bernasib Seperti Jepang dan Korea, Mendes Yandri Ajak Alumni Unpam Kembali ke Desa BR/Humas/KDPDTT/XI/2024/49

Thursday, 21 November 2024 - 09:14 WIB

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Kementerian PANRB Dorong Budaya Berinovasi

Berita Terbaru

Megapolitan

Kick Off Menuju Lima Abad Kota Jakarta

Friday, 22 Nov 2024 - 21:51 WIB