Tol Cawang-Tomang-Pluit: Perbaikan Jalan, Gerbang Beroperasi Parsial

Monday, 29 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

daelpos.com – Proses pekerjaan perbaikan tujuh Gerbang Tol (GT) di Ruas Tol Cawang-Tomang-Pluit terus berjalan. Pagi ini, 29 September 2025, beberapa gerbang tol seperti GT Slipi 1, Slipi 2, Kuningan 1, Semanggi 1 dan Semanggi 2 yang sebelumnya ditutup total sejak 27 September 2025 akibat pekerjaan erection gerbang tol, kembali dibuka dan dapat dilintasi secara parsial.

Pekerjaan perbaikan saat ini secara umum telah mencapai 44,64%, progres tertinggi ada di GT Senayan yang telah mencapai 95,71%. Seluruh perbaikan gerbang tol ditargetkan dapat selesai secara permanen pada 06 Oktober 2025.

Senior General Manager JMT, Widiyatmiko Nursejati, menjelaskan bahwa selama pekerjaan berlangsung, penutupan total masih mungkin kembali dilakukan dengan mempertimbangkan tingkat bahaya dan risiko bagi pengguna jalan dan petugas, namun tetap akan mempertimbangkan situasi lalu lintas.

Jasa Marga terus berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk mendukung kelancaran lalu lintas dan melakukan upaya-upaya rekayasa lalu lintas apabila terjadi kepadatan. Salah satunya dengan menyiapkan sodetan sebelum GT Semanggi 1 dan GT Semanggi 2 yang dapat dioperasikan dengan mobile reader sebagai gerbang tol darurat jika dibutuhkan pada situasi kepadatan lalu lintas tinggi.

Sebagai langkah antisipasi, Jasa Marga juga tetap menyiagakan petugas tambahan di lapangan, menambah penggunaan mobile reader pada gerbang tol untuk meningjatkan kapasitas transaksi pada gerbang tol yang masih beroperasi secara parsial.

Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan selama pekerjaan berlangsung dan mengimbau pengguna jalan untuk mengatur waktu perjalanan, mengikuti arahan petugas di lapangan, serta memanfaatkan jalur alternatif seperti jaringan Jalan Tol JORR2 yang terhubung dengan sejumlah jalan tol di wilayah Jabodetabek.

Perbaharui informasi lalu lintas di jalan tol Jasa Marga Group melalui call center 24 jam Jasa Marga di 14080, media sosial resmi Jasa Marga dan aplikasi TRAVOY.

See also  DPR: Informasi Terkait Vaksin Covid-19 Harus Transparan

Berita Terkait

ILUNI Diterima Wamen Viva Yoga, Fokus SDM Kawasan Transmigrasi
Setjen DPD RI Gagas Innovation Week Beri Peluang Pegawai Berinovasi
Kementerian PU Tegaskan Komitmen Tata Kelola Infrastruktur
Ajak Investor, Pemerintah Buka 108 Cekungan Kejar 1 Juta Barel
Tingkatkan Standar Kesehatan Publik, Pramono Terbitkan Pergub 36/2025
Mendes Yandri Pastikan Sadar Hukum di Desa Percepat Wujudkan Indonesia Damai
Pemprov DKI Gercep Perbaiki Tanggul Pantai Mutiara
Mendes Yandri Ajak Apdesi Merah Putih Sukseskan Pembangunan Desa
Tag :

Berita Terkait

Thursday, 27 November 2025 - 16:20 WIB

ILUNI Diterima Wamen Viva Yoga, Fokus SDM Kawasan Transmigrasi

Thursday, 27 November 2025 - 14:55 WIB

Setjen DPD RI Gagas Innovation Week Beri Peluang Pegawai Berinovasi

Thursday, 27 November 2025 - 09:50 WIB

Kementerian PU Tegaskan Komitmen Tata Kelola Infrastruktur

Wednesday, 26 November 2025 - 18:48 WIB

Ajak Investor, Pemerintah Buka 108 Cekungan Kejar 1 Juta Barel

Wednesday, 26 November 2025 - 18:26 WIB

Tingkatkan Standar Kesehatan Publik, Pramono Terbitkan Pergub 36/2025

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Kementerian PU Lanjutkan Penanganan Bencana Sumbar

Friday, 28 Nov 2025 - 23:31 WIB

Ekonomi - Bisnis

Tiket Whoosh Libur Akhir Tahun: Mulai Rp250.000

Friday, 28 Nov 2025 - 21:27 WIB