Seruni KMP Gelar Aksi Sosial di Merauke, Salurkan Bantuan Listrik hingga Alat Nelayan

Tuesday, 27 January 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

daelpos.com – Solidaritas Perempuan untuk Indonesia Kabinet Merah Putih (Seruni KMP) menggelar aksi kepedulian sosial di Kelapa Lima, Merauke, Papua Selatan. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini meliputi pemberian Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL), penyerahan perlengkapan nelayan, pembangunan sanitasi, serta pembagian paket sembako.

Ketua Seruni KMP, Sri Suparni Bahlil, mengatakan kegiatan tersebut merupakan wujud kehadiran pemerintah di Papua Selatan. Hal itu ia sampaikan sebelum penyalaan simbolis BPBL di Kelapa Lima, Senin, 26 Januari.

“Masih ada saudara-saudara kita yang belum menikmati listrik dari negara. Padahal listrik adalah kebutuhan dasar yang sangat penting, baik untuk rumah tangga, ekonomi, maupun kegiatan lainnya,” kata Sri Suparni.

Ia menyebutkan, pemasangan listrik baru diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Menurutnya, listrik membuka peluang bagi anak-anak untuk belajar lebih nyaman serta menunjang aktivitas rumah tangga.

“Sekarang anak-anak bisa belajar dengan baik, dan warga tidak perlu lagi bergantung pada sambungan listrik tetangga,” ujarnya.

Sri Suparni juga mengimbau masyarakat agar menjaga dan memanfaatkan fasilitas yang diberikan dengan baik. “Mari kita rawat bersama agar manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang,” kata dia.

Program BPBL di Papua Selatan menyasar 1.341 penerima manfaat. Khusus di Kabupaten Merauke, terdapat 561 warga yang menerima bantuan pemasangan listrik baru.

Selain program listrik, Seruni KMP juga menjalankan penanganan kemiskinan ekstrem melalui pembangunan bilik toilet bagi keluarga yang membutuhkan. Bantuan bagi masyarakat pesisir turut diberikan berupa perlengkapan nelayan.

“Kami menyerahkan alat nelayan seperti pancing tonda, jaring gilnet, life jacket, dan cool box. Harapannya bisa menunjang aktivitas melaut dan meningkatkan penghasilan keluarga,” ujar Sri Suparni.

See also  Wujud Kontribusi ke Negara, PLN Setor Rp65,59 Triliun Lewat Dividen, Pajak, dan PNBP

Berita Terkait

Berbeda dengan Pulsa Seluler, Begini Cara Hitung Token Listrik Prabayar
Komisi XII DPR RI Apresiasi Kinerja PLN Nusantara Power UP Muara Tawar
PLN Berikan 3 Tips Kelistrikan Hadapi Cuaca Ekstrem
Bangun Budaya Keberlanjutan, Pertamina Gandeng Gen Z Sebar Energi Baik
Pertamina Luncurkan Stop Work Authority di Peringatan Bulan K3
ICONNET Berikan Diskon 75 Persen Untuk Pelanggan Terdampak Bencana Sumatera
PLN Nusantara Power Resmikan Fasilitas Air Bersih Pascabencana di Sumatera Barat
Penjualan REC Capai 6,43 TWh di 2025, Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Berita Terkait

Tuesday, 27 January 2026 - 22:43 WIB

Seruni KMP Gelar Aksi Sosial di Merauke, Salurkan Bantuan Listrik hingga Alat Nelayan

Tuesday, 27 January 2026 - 17:04 WIB

Berbeda dengan Pulsa Seluler, Begini Cara Hitung Token Listrik Prabayar

Tuesday, 27 January 2026 - 11:40 WIB

Komisi XII DPR RI Apresiasi Kinerja PLN Nusantara Power UP Muara Tawar

Saturday, 24 January 2026 - 23:08 WIB

PLN Berikan 3 Tips Kelistrikan Hadapi Cuaca Ekstrem

Saturday, 24 January 2026 - 14:25 WIB

Bangun Budaya Keberlanjutan, Pertamina Gandeng Gen Z Sebar Energi Baik

Berita Terbaru

Nasional

Komisi X DPR Beri Apresiasi atas Prestasi Atlet Indonesia

Tuesday, 27 Jan 2026 - 22:36 WIB

Ekonomi - Bisnis

Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri

Tuesday, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB