Revitalisasi Dasawisma untuk Mencapai Ketahanan Keluarga pada Masa Pandemi Covid-19

Tuesday, 22 December 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 ini, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) memiliki program untuk melakukan revitalisasi Dasawisma guna mencapai ketahanan keluarga pada masa pandemi Covid-19. Hal itu disampaikan Ketua Umum TP-PKK Tri Tito Karnavian dalam Webinar PKK dengan tema “Revitalisasi Dasawisma untuk Mencapai Ketahanan Keluarga dalam masa Pandemi Covid-19 secara virtual, pada Senin (21/12/20).

“PKK dengan salah satu programnya yaitu Dasawisma menjadi bagian yang penting yang harusnya mendapat perhatian kita semua, di mana Dasawisma dengan salah satu kegiatannya meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan keluarga,” kata Tri.

Program tersebut diharapkan mampu untuk dapat memberdayakan kelompok PKK hingga ke kelompok terkecil, dengan harapan mampu melahirkan generasi yang tangguh. “Salah satu hal yang menjadi tantangannya adalah bagaimana membudayakan PKK sesuai dengan eksistensinya, di mana program PKK itu akan sampai kepada kelompok yang terkecil yaitu Dasawisma. Diharapkan semua program pokok tersebut bisa menimbulkan ketahanan keluarga yang akan melahirkan keluarga atau anak-anak, generasi muda yang tangguh untuk Indonesia maju,” jelasnya.

Oleh karenanya, untuk mewujudkan kesejahteraan dan ketangguhan masyarakat pada masa pandemi, dibutuhkan kerja sama semua pihak, agar terjadi sinergitas dalam menjalankan program tersebut.

“Untuk mewujudkan gerakan PKK ini dan meningkatkan kesejahteraan serta mewujudkan keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME, generasi yang berakhlak mulia, berbudi luhur, sehat, sejahtera, maju dan mandiri, serta adanya kesetaraan dan keadilan gender, kesadaran hukum dan lingkungan, diperlukan kerja sama dari seluruh pihak, dari semua stakeholder akan terjadi sinergitas, sehingga semua gerakan 10 Program Pokok PKK itu bisa terwujud dengan baik,” pungkasnya.

Dasawisma merupakan program kerja PKK mulai dari pusat sampai ke desa, yang terdiri dari kelompok ibu dari 10 Kepala Keluarga (KK), yang melakukan aktivitas bermanfaat bagi keluarga.

See also  Kemendagri Harap Ada Penguatan Tata Kelola Pemerintahan Daerah, Pasca MOU dengan Lembaga Kemitraan

“Oleh sebab itu, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mitra kami dari BKKBN dan juga Ditjen Pemdes dan tentu saja Kemendagri yang saat ini mendukung kegiatan-kegiatan PKK dengan bermacam-macam programnya, dan kami berharap juga bahwa program-program pokok PKK ini bisa sejalan dengan program-program dari mitra kami tersebut. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Dirjen Pemdes, ibu dari Kemendes dan PDTT. Gerakan PKK yang dilaksanakan sampai ke tingkat desa dan kelurahan membutuhkan dukungan bersama,” pungkasnya.

Sementara itu Plt. Dirjen Bina Pemerintahan Desa Kemendagri Yusharto mengatakan revitalisasi dasawisma dapat diartikan sebagai upaya peningkatan kapasitas dasawisma agar lebih mampu dalam pengelolaan suatu kegiatan pemberdayaan keluarga atau ketahanan keluarga termasuk pencegahan dan pengendalian Covid-19.

“Makna dan hakikat revitalisasi dasawisma ini kita bisa menyatakan bahwa dasawisma ini sebagai potensi sumber daya pembangunan yang besar yang tersebar ke seluruh pelosok nusantara, mengelola 10 program pokok PKK dan menerapkan instrumen yang sudah kita kembangkan yaitu sistem informasi manajemen PKK,” kata Yusharto.

Berita Terkait

Terbukti Sukses, Menteri PU Akan Instruksikan Seluruh Balai Terapkan Teknologi IPHA
PLN EPI Bangun Fondasi Hidrogen Hijau sebagai Pilar Transisi Energi Indonesia
Tingkatkan Produksi Beras, Menteri PU Dorong Kolaborasi Lintas Sektor Terapkan Teknologi IPHA
PLN Terus Jalin Kolaborasi Global, Kembangkan Energi Hidro di Indonesia
Diminati Ribuan Pendaftar, Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul
Konstruksi Selesai, Wamen PU Tinjau Tempat Pengolahan Sampah Modern di IKN
Segera Beroprasi dan Bertarif, Berikut Besaran Tarif Tol Junction Palembang
RI dan Australia Bahas Respons atas Trump Tariff dan Dinamika Ekonomi Global


Berita Terkait

Monday, 21 April 2025 - 06:39 WIB

Terbukti Sukses, Menteri PU Akan Instruksikan Seluruh Balai Terapkan Teknologi IPHA

Sunday, 20 April 2025 - 12:39 WIB

PLN EPI Bangun Fondasi Hidrogen Hijau sebagai Pilar Transisi Energi Indonesia

Saturday, 19 April 2025 - 11:35 WIB

Tingkatkan Produksi Beras, Menteri PU Dorong Kolaborasi Lintas Sektor Terapkan Teknologi IPHA

Friday, 18 April 2025 - 10:19 WIB

PLN Terus Jalin Kolaborasi Global, Kembangkan Energi Hidro di Indonesia

Thursday, 17 April 2025 - 17:04 WIB

Diminati Ribuan Pendaftar, Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul

Berita Terbaru

Ketua DPR RI Puan Maharani / foto ist

Politik

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 21 Apr 2025 - 20:20 WIB

Berita Utama

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 Apr 2025 - 18:16 WIB

Berita Utama

Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Akan Naik

Monday, 21 Apr 2025 - 17:35 WIB