Perang Dagang, Penjual Gorengan Pun Kena Imbas

Sunday, 3 January 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto Ist

foto Ist

Oleh:Mukhaer Pakkanna

 DAELPOS.com – KENDATI masih masa pandemi Covid-19, kurva laju importasi kedelai dari Amerika tidak pernah menurun. Tetap bertengger tinggi.

Tatkala perang dagang AS-China menghangat, ekspor kedelai ke China berhenti. Kedelai masuk dalam daftar komoditas yang dilarang. Dampaknya, harga kedelai menjadi mudah masuk ke negara lain, termasuk ke Indonesia. Bahkan harga kedelai impor sangat murah hingga di tingkat konsumen Rp 6.500 per kg.

Namun, ketika Amerika mengeluarkan kedelai dalam daftar barang yang dilarang masuk ke China pada akhir Desember 2020, seketika China mengimpor skala besar dari Amerika. Harga pun membumbung tinggi di tingkat internasional.

Dampaknya, harga kedelai di Tanah Air menjadi terdongkrak tinggi. Sementara, produk kedelai lokal sulit bersaing. Selain karena harga kedelai lokal yg tinggi juga kualitasnya masih payah. Bahkan, tidak ada kebijakan afirmatif pemerintah untuk meningkatkan kualitas kedelai dan memproteksi petani kedelai supaya bisa bersaing di pasar lokal.

Akhirnya, masyarakat sangat bergantung pada impor kedelai. Penjual gorengan yang selama ini mengandalkan tahu dan tempe sebagai komoditas unggulan yang dipasarkan menjadi hilang. Karena ketiadaan barang dan ongkos produksi yang maha tinggi. 

Dampaknya, kenaikan harga kedelai impor berbuntut mogok produksi produsen tahu dan tempe di Jakarta dan Jawa Barat sejak 1 hingga 3 Januari 2021. Merujuk laporan Gabungan Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (Gakoptindo), memperkirakan lonjakan harga kedelai dipicu meredanya ketegangan antara Amerika dan China.

Selama ini, sebagian besar dari kebutuhan kedelai Indonesia memang dipenuhi dari impor. Para perajin tahu tempe bukannya tidak ingin membeli kedelai lokal. Tapi masalahnya, harganya belum kompetitif.

Sekali lagi, ini tamparan bagi kita semua karena mental produksi yang hilang. Tapi yang paling penting adalah kebijakan afirmatif dan protektif kepada petani kedelai.

See also  Miss BumBum Jessica Lopes Janjikan Telanjang Jika Chelsea Juara Liga Champions

Di negara-negara maju kebijakan seperti itu sudah galib terjadi. Sehingga mutu dan harga jual komoditas mereka sangat bersaing dalam perdagangan internasional.

Dampak dari itu semua, sebanyak 5.000 pelaku usaha kecil dan menengah di Jakarta menghentikan proses produksi tahu dan tempe selama tiga hari, pada 1 hingga 3 Januari 2021.

Mogok kerja ini dilakukan sebagai bentuk protes terhadap lonjakan harga bahan baku yakni kedelai dari Rp 7.200 menjadi Rp 9.200 per kilogram.

(Rektor ITB Ahmad Dahlan Jakarta)

Berita Terkait

Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Tinggal Sebulan Lagi, Kirimkan Karya Jurnalistik Terbaikmu!
Insiden Kecelakaan di KM 08 Tol Japek, Petugas Lakukan Aksi Cepat Evakuasi
Munas Golkar, Bahlil Lahadalia Resmi Jadi Ketum Golkar
Dirut PLN Raih Penghargaan Tokoh Inspiratif Penggerak Transisi Energi
KLHK Bangun Market Access Player yang Profesional
Transformasi Digital Pelayanan Publik Harus Utamakan Kepentingan Publik
PPKM Mikro DKI Jakarta Kembali Perpanjang Hingga 3 Mei 2021
Semua Pegawai KPK Jadi ASN, Pakar Hukum UGM: Sudah Sekarat, Bubarkan Saja

Berita Terkait

Wednesday, 2 October 2024 - 09:09 WIB

Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Tinggal Sebulan Lagi, Kirimkan Karya Jurnalistik Terbaikmu!

Saturday, 24 August 2024 - 20:34 WIB

Insiden Kecelakaan di KM 08 Tol Japek, Petugas Lakukan Aksi Cepat Evakuasi

Wednesday, 21 August 2024 - 16:49 WIB

Munas Golkar, Bahlil Lahadalia Resmi Jadi Ketum Golkar

Tuesday, 6 August 2024 - 16:50 WIB

Dirut PLN Raih Penghargaan Tokoh Inspiratif Penggerak Transisi Energi

Tuesday, 27 April 2021 - 15:36 WIB

KLHK Bangun Market Access Player yang Profesional

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB

Daerah

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:15 WIB

Nasional

Menteri PANRB Paparkan Progres Penataan Organisasi KMP Hingga SAKP

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:11 WIB