Kolaborasi BUMN, PLN Pasok Kebutuhan Listrik Pertamina EP Papua Field Klamono

Friday, 19 May 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PT PLN (Persero) memasok kebutuhan listrik Pertamina EP sebesar 2.075 kiloVolt Ampere (kVA) untuk operasional site Klamono, di Sorong, Papua Barat. Dengan menggunakan listrik PLN, Pertamina EP Papua Field (PEP Papua) akan mengurangi penggunaan pembangkit diesel sendiri dan berpindah menggunakan listrik PLN.

Manager PT Pertamina EP Papua Field Site Klamono, Muslim Nugraha, menyampaikan apresiasi atas terealisasinya penyambungan listrik ke site Klamono, dirinya berharap kerja sama ini dapat membantu produksi migas lebih efisien.

“Kerja sama ini akan menurunkan biaya per barel untuk produksi migas kami, menurunkan emisi karbon secara signifikan, dan mendayagunakan anggaran yang dihemat untuk program kerja lain dalam meningkatkan produksi migas. Ke depannya, kami yakin PLN dapat memberikan layanan listrik yang andal, berkualitas, dan terbaik,” ungkap Muslim.

Muslim mangatakan, PEP Papua kini dapat lebih fokus pada operasional dan pengembangan bisnis intinya. Dengan pasokan listrik PLN, PEP site Klamono berpotensi menghemat penggunaan 828.000 liter solar per tahun atau setara dengan Rp 18 miliar dan menurunkan emisi karbon sebesar ekuivalen 253 ton CO2 .

General Manager PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Budiono menjelaskan kolaborasi BUMN ini dilakukan dengan memberi layanan Captive Power Acquisition. Dengan program tersebut, para pelaku bisnis dapat menghentikan pembangkit milik sendiri dan beralih ke listrik PLN, sehingga para pelaku bisnis bisa fokus meningkatkan produktivitas usahanya.

“PLN siap menghadirkan listrik yang andal sehingga produksi migas Pertamina EP makin meningkat. Tentunya, kami di PLN siap memberikan layanan terbaik, tidak hanya untuk Pertamina EP Papua Field, tapi untuk pada seluruh pelaku bisnis yang ada,” kata Budiono.

See also  Indonesia Tegaskan Kepemimpinan Global Transisi Energi Melalui Sektor Mineral Kritis

Berita Terkait

UMKM Mau Naik Kelas? Ini Program Pendampingan Pertamina
Dari Davos, Indonesia Bidik Peluang Investasi Digital Global
BKPM dan Pemprov Bali Resmikan Desk Investasi untuk Perkuat Pengawasan PMA
Indonesia Pavilion Gelar Diskusi Strategis di WEF Davos 2026
Konsisten Akselerasi Ekonomi Masyarakat Desa, Bank Mandiri Terima Piagam Penghargaan dari Menteri PDT
Pertamina Salurkan Hibah Teknologi Tepat Guna untuk 100 UMK Program UMK Academy
Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal
ICP Desember 2025 Turun ke USD61,10 per Barel

Berita Terkait

Friday, 23 January 2026 - 20:24 WIB

UMKM Mau Naik Kelas? Ini Program Pendampingan Pertamina

Friday, 23 January 2026 - 14:28 WIB

Dari Davos, Indonesia Bidik Peluang Investasi Digital Global

Friday, 23 January 2026 - 07:44 WIB

BKPM dan Pemprov Bali Resmikan Desk Investasi untuk Perkuat Pengawasan PMA

Thursday, 22 January 2026 - 10:40 WIB

Indonesia Pavilion Gelar Diskusi Strategis di WEF Davos 2026

Wednesday, 21 January 2026 - 10:28 WIB

Konsisten Akselerasi Ekonomi Masyarakat Desa, Bank Mandiri Terima Piagam Penghargaan dari Menteri PDT

Berita Terbaru

Berita Utama

Kementerian PU Bergerak Cepat Tangani Longsor Cisarua Bandung Barat

Sunday, 25 Jan 2026 - 09:30 WIB

Olahraga

Proliga 2026, Kejutan, Jakarta Garuda Jaya Kalahkan Juara Bertahan

Saturday, 24 Jan 2026 - 23:23 WIB