Bandara AP II Tancap Gas di Awal Tahun Buka Rute Baru

Monday, 22 January 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Memasuki tahun baru 2024, bandara-bandara PT Angkasa Pura II bersama maskapai langsung membuka rute-rute penerbangan baru. 

Rute baru yang dibuka itu merupakan rute penerbangan langsung (direct flight).

SVP of Corporate Secretary AP II Deni Krisnowibowo mengatakan pembukaan rute-rute baru ini bertujuan untuk semakin mempermudah akses penerbangan bagi masyarakat, serta meningkatkan kontribusi terhadap sektor pariwisata dan perekonomian nasional 

“Sejak awal tahun, bandara-bandara AP II membuka rute-rute baru. Kami berharap ini semakin memudahkan perjalanan udara masyarakat baik untuk pariwisata atau perjalanan bisnis.”

“Ini juga sebagai upaya AP II untuk terus menjaga momentum pertumbuhan lalu lintas penerbangan setelah dihantam pandemi COVID-19 pada 2020 – 2022. Tentunya pembukaan rute memperhatikan potensi dan permintaan yang ada,” ujar Deni Krisnowibowo.

Berdasarkan data per 21 Januari 2024, Deni Krisnowibowo mengatakan pada Januari – Februari 2024, terdapat 5 bandara AP II yang membuka rute penerbangan baru. 

“AP II berkolaborasi dengan maskapai dan ground handling serta didukung penuh Kementerian BUMN, Kementerian Perhubungan dan InJourney Holding dalam membuka rute-rute baru,” ujar Deni Krisnowibowo. 

Berikut bandara AP II yang membuka rute baru penerbangan langsung pada Januari – Februari 2024 berdasarkan data per 21 Januari:

-Bandara Kualanamu
Bandara Kualanamu bersama maskapai Qatar Airways membuka rute penerbangan Medan – Doha (Qatar) mulai 15 Januari 2024. Rute ini dioperasikan Qatar Airways sebanyak 3 kali seminggu menggunakan pesawat berbadan lebar (wide body) Boeing 787 atau dikenal juga dengan Dreamliner. 

Bandara Kualanamu sendiri dikelola oleh PT Angkasa Pura Aviasi (AVI) yang merupakan bagian dari AP II. 

Direktur Operasi AVI Heriyanto Wibowo mengatakan pembukaan rute Medan – Doha dan sebaliknya ini memperkuat upaya Bandara Kualanamu untuk menjadi bandara hub. 

See also  Gencar Tingkatkan Layanan, KAI Luncurkan 5 KA Baru

“Penumpang pesawat atau wisatawan dari Doha dapat berwisata di Sumatera Utara serta destinasi-destinasi wisata di Indonesia lainnya melalui Bandara Kualanamu,” ujar Heriyanto. 

-Bandara Radin Inten II
Bandara Radin Inten II membuka konektivitas Lampung – Denpasar yang dilayani oleh maskapai Indonesia AirAsia mulai 17 Januari 2024 dengan frekuensi 4 kali seminggu. 

Executive General Manager Bandara Radin Inten II Untung Basuki mengatakan rute baru ini mengkoneksikan dua destinasi wisata di Indonesia yang sudah terkenal dengan keindahan pantainya. 

“Kami berharap rute antara dua destinasi wisata ini yakni Lampung – Denpasar akan turut semakin menggairahkan pariwisata nasional,” ujar Untung Basuki. 

-Bandara Soekarno-Hatta
Bandara Soekarno-Hatta akan membuka rute penerbangan baru, yakni Jakarta – Kota Kinabalu (Malaysia) pada 6 Februari 2024 oleh Indonesia AirAsia; dan rute Jakarta – Nanning (China) oleh Sichuan Airlines pada Januari/Februari 2024. 

Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Dwi Ananda mengatakan pembukaan dua rute baru akan semakin mendorong pemulihan lalu lintas penerbangan internasional. 

“Sebagai bandara tersibuk di Indonesia, Bandara Soekarno-Hatta berupaya untuk terus meningkatkan kontribusi dalam mengakselerasi pertumbuhan pariwisata dan perekonomian nasional melalui konektivitas penerbangan,” ujar Dwi Ananda. 

-Bandara Minangkabau
Bandara Minangkabau dan maskapai Lion Air membuka rute Padang – Surabaya mulai 18 Januari 2024; kemudian Super Air Jet membuka rute penerbangan Padang – Medan mulai 24 Januari 2024. 

“Kami berharap pembukaan rute-rute ini semakin memberikan kemudahan perjalanan udara bagi masyarakat Sumatera Barat, begitu pun bagi masyarakat yang ingin ke Sumbar,” ujar EGM Bandara Minangkabau Indrawansyah

-Bandara Sultan Syarif Kasim II
Bandara Sultan Syarif Kasim II bersama maskapai Lion Air membuka rute penerbangan Pekanbaru – Surabaya mulai 13 Januari 2024. 

See also  Pemerintah Terbitkan Surat Utang Rp697,3 triliun, Sebagian untuk Bayar Utang Jatuh Tempo

EGM Bandara Sultan Syarif Kasim II Radityo Ari Purwoko mengatakan rute Pekanbaru – Surabaya merupakan rute yang sebelumnya pernah ditutup dampak dari pandemi COVID-19.

“Rute Pekanbaru – Surabaya kembali diaktifkan pada Januari 2024, menandakan pemulihan lalu lintas penerbangan di Bandara Sultan Syarif Kasim II berjalan dengan baik,” ujar Radityo Ari Purwoko. 

Adapun bandara-bandara AP II lainnya juga akan membuka rute-rute baru, serta menambah frekuensi penerbangan di rute eksisting untuk semakin mempermudah akses penerbangan bagi masyarakat. 

“Rute-rute baru lainnya di bandara AP II akan kami informasikan secara berkala. Kami berharap bandara AP II pada tahun ini dapat meningkatkan kontribusi pada sektor pariwisata dan perekonomian nasional,” ujar Deni Krisnowibowo.

Berita Terkait

Senyum Fani, Srikandi PLN Penjaga Cahaya Perayaan Natal dan Tahun Baru
KAI Perketat Keamanan Libur Nataru Dengan Tetap Humanis dan Siaga
Jelang Libur Natal, Wamen BUMN dan Direksi Pertamina Tinjau Layanan SPBU dan Serambi MyPertamina
Apresiasi R. Haidar Alwi Terhadap Pimpinan KPK di Era Presiden Prabowo atas Penetapan Tersangka Hasto.
Grebek Pasar, Menkomdigi: Tingkatkan Digitalisasi UMKM
Program Inklusi Pertamina Majukan Komunitas Difabel Sobat Istimewa Ubud
Upacara Peringatan HUT KE-58 Polhut di Kawasan Gunung Bromo
Jika Nginap di Desa, Mendes Yandri Selalu Dialog dengan Warga

Berita Terkait

Thursday, 26 December 2024 - 18:48 WIB

Senyum Fani, Srikandi PLN Penjaga Cahaya Perayaan Natal dan Tahun Baru

Thursday, 26 December 2024 - 15:00 WIB

KAI Perketat Keamanan Libur Nataru Dengan Tetap Humanis dan Siaga

Wednesday, 25 December 2024 - 17:17 WIB

Jelang Libur Natal, Wamen BUMN dan Direksi Pertamina Tinjau Layanan SPBU dan Serambi MyPertamina

Wednesday, 25 December 2024 - 14:35 WIB

Apresiasi R. Haidar Alwi Terhadap Pimpinan KPK di Era Presiden Prabowo atas Penetapan Tersangka Hasto.

Wednesday, 25 December 2024 - 14:26 WIB

Grebek Pasar, Menkomdigi: Tingkatkan Digitalisasi UMKM

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Refleksi Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Friday, 27 Dec 2024 - 17:14 WIB

ilustrasi / foto ist

Berita Terbaru

Meutya Hafid: Jaringan Aman, Libur Nataru Aman Tanpa Gangguan

Friday, 27 Dec 2024 - 10:17 WIB