Penganugerahan Penghargaan Swasti Saba Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2019

Tuesday, 19 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian bersama Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto memberikan penghargaan Swasti Saba Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2019. Acara yang digelar Sasana Bhakti Praja, Gedung C Kemendagri, Jakarta, Selasa (19/11/2019) itu turut dihadiri Gubernur, Bupati/Walikota peraih penghargaan. Penghargaan tersebut merupakan kolaborasi dan sinergi antara Kementerian Kesehatan dan Kementerian Dalam Negeri untuk memberikan apresiasi terhadap Pemda yang berkomitmen dan berhasil menjadikan Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2019.

“Kesehatan adalah keadaan sehat baik secara fisik, mental, spiritual maupun sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomi. Oleh karena itu, setiap orang berhak atas kesehatan dan atas lingkungan yang sehat sebagaimana menjadi amanat Undang-Undang Kesehatan. Penyelenggaraan Kabupaten/Kota Sehat merupakan kerjasama antara Pemerintah dan masyarakat secara harmonis, integrasi antar sektor untuk memenuhi kepentingan masyarakat dalam upaya promotif dan preventif agar masyarakat tetap sehat dan produktif,” kata Menkes.

Sementara itu Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menilai, topik kesehatan merupakan isu strategis dan sentral dalam rangka mendukung program prioritas pembangunan nasional yang berkaitan dengan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), terutama dalam menghadapi bonus demografi.

“Topik kesehatan ini menarik karena visi pertama Bapak Presiden untuk lima tahun ke depan, yaitu kesehatan. Tempat kita bermukim yang sehat dan sejahtera termasuk Pembina yang sehat dan sejahtera adalah di Kabupaten/Kota tempat kita berada. Oleh karenanya kesehatan merupakan aspek yang penting untuk pembangunan SDM, terutama dalam menghadapi bonus demografi,” ujar Mendagri.

Berdasarkan hasil pleno antara Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Kesehatan pada tanggal 15 Oktober 2019 bertempat di Kementerian Kesehatan dicapai kesepakatan untuk diberikan penghargaan kepada: 177 Kabupaten/Kota yang telah lolos verifikasi dokumen dan verifikasi lapangan; 6 (enam) provinsi sebagai Tim Pembina Provinsi terbaik; dan 3 (tiga) orang sebagai influencer yang berdedikasi dalam penyelenggaraan KKS di tingkat provinsi.

See also  Indonesia Ajak Negara PBB Kerja Sama Transformasi Konektivitas Digital

Adapun para penerima penghargaan adalah sebagai berikut:

Pertama, kategori penghargaan baru pada Tahun 2019 yang diberikan kepada influencer atau orang-orang yang berdedikasi dalam penyelenggaraan Kabupaten/ Kota Sehat di tingkat Provinsi yaitu: Muslimin (Forum KKS Provinsi Sulsel), satu-satunya provinsi yang membentuk forum provinsi di luar kelembagaan yang ada; Jenne Mandu (ASN Dinkes Sulut); dan Suroso (ASN Dinkes Jambi).

Kedua, dari 13 Tim Pembina KKS Provinsi yang mengusulkan dokumen untuk diverifikasi oleh Tim Verifikasi Pusat, didapat hasil 6 (enam) Provinsi sebagai Tim Pembina KKS Provinsi Terbaik yaitu: Tim Pembina KKS Provinsi Sulawesi Selatan; Tim Pembina KKS Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta; Tim Pembina KKS Provinsi Jawa Barat.; Tim Pembina KKS Provinsi Sulawesi Utara; Tim Pembina KKS Provinsi Jambi; dan Tim Pembina KKS Provinsi Sumatera Barat.

Kedua kategori penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Kesehatan, Terawan kepada masing-masing peraih peghargaan

Ketiga, 60 Kabupaten/Kota penerima penghargaan kategori Swasti Saba Padapa. Adapun 6 (enam) Kabupaten/Kota diberikan simbolis yaitu: Kabupaten Way Kanan; Kabupaten Bangka Tengah; Kota Ternate; Kota Pangkal Pinang; Kota Pematang Siantar; Kota Sibolga; Kabupaten Musi Banyuasin; dan Kota Lubuk Linggau.

Keempat, 29 Kabupaten/Kota penerima penghargaan kategori Swasti Saba Wiwerda. Adapun 6 (enam) Kabupaten/Kota diberikan simbolis yaitu: Kota Mojokerto; Kabupaten Minahasa; Kabupaten Kulon Progo; Kabupaten Nganjuk; Kota Batu; Kabupaten Klungkung.

Kelima, 88 Kabupaten/Kota penerima penghargaan kategori Swasti Saba Wistara. Adapun 6 (enam) Kabupaten/Kota diberikan simbolis yaitu: Kota Tangerang; Kota Bitung; Kota Pare-Pare; Kota Semarang; Kabupaten Lamongan ; dan Kota Solok.

Ketiga kategori penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kepada masing-masing peraih penghargaan.

Dalam penyelenggaraan Kabupaten/Kota sehat, bahwa setiap dua tahun sekali akan diberikan penghargaan Swasti Saba bagi Kabupaten/Kota yang telah menyelenggarakan dan mengikuti verifikasi Kabupaten/Kota Sehat. Penyelenggaraan verifikasi Kabupaten/Kota tahun 2019 telah dilaksanakan pada bulan Mei-Oktober 2019 di 202 Kabupaten/Kota pada 29 Provinsi dan menghasilkan peraih pengharagaan sebagaimana disebutkan di atas. (RED)

Berita Terkait

 Kementerian PU Dukung Pelepasan Tim Liputan Khusus Bangkit Sumatera LKBN Antara
Tegaskan Komitmen Pemulihan Pascabencana Sumatera, Menteri Dody dan Menko AHY Resmikan Hunian Pertama Kementerian PU di Aceh Tamiang
Deklarasi Indonesia Bersinar, Mendes Yandri Tegaskan Komitmen Perang Terhadap Narkoba
Kementerian PU Terjunkan Mahasiswa Politeknik PU ke Aceh dan Sumatera Utara
Kimia Farma dan BPOM Perkuat Sinergi Industri Farmasi Nasional
Disambut Hangat Warga Desa Landuh Rantau, Menteri Dody Pastikan Negara Hadir Pascabencana Aceh Tamiang
Tinjau Krueng Tingkeum Bireuen, Menteri Dody Tandai Pembangunan 8 Jembatan Permanen
Pekerjaan Overpass Tol Palembang–Betung Seksi 3, Lalu Lintas Jalan Nasional KM 69–71 Diberlakukan Buka-Tutup

Berita Terkait

Friday, 23 January 2026 - 07:47 WIB

 Kementerian PU Dukung Pelepasan Tim Liputan Khusus Bangkit Sumatera LKBN Antara

Thursday, 22 January 2026 - 20:05 WIB

Tegaskan Komitmen Pemulihan Pascabencana Sumatera, Menteri Dody dan Menko AHY Resmikan Hunian Pertama Kementerian PU di Aceh Tamiang

Thursday, 22 January 2026 - 19:39 WIB

Deklarasi Indonesia Bersinar, Mendes Yandri Tegaskan Komitmen Perang Terhadap Narkoba

Thursday, 22 January 2026 - 19:33 WIB

Kementerian PU Terjunkan Mahasiswa Politeknik PU ke Aceh dan Sumatera Utara

Thursday, 22 January 2026 - 17:36 WIB

Kimia Farma dan BPOM Perkuat Sinergi Industri Farmasi Nasional

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Pemprov DKI Berlakukan PJJ Imbas Cuaca Ekstrem

Friday, 23 Jan 2026 - 14:47 WIB

Ekonomi - Bisnis

Dari Davos, Indonesia Bidik Peluang Investasi Digital Global

Friday, 23 Jan 2026 - 14:28 WIB