Kementerian PUPR dan Pemerintah Jepang Pererat Kerjasama Bidang Investasi Pembangunan Infrastruktur

Thursday, 21 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menerima kunjungan mantan Perdana Menteri Jepang periode 2007 – 2008 Yusuo Fakuda yang juga Ketua Asosiasi Jepang – Indonesia, di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (21/11/2019). Fukuda datang setelah bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pertemuan tersebut selain untuk mempererat hubungan Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Jepang, juga membahas langkah-langkah kerjasama di bidang investasi pada beberapa pembangunan infrastruktur di Indonesia.

“Ada beberapa hal yang dibahas, seperti proyek peningkatan kereta cepat koridor Jakarta – Surabaya. Kementerian PUPR sendiri bertanggung jawab dalam pembuatan flyovernya,” kata Menteri Basuki.

Selain itu, Jepang juga diharapkan dapat mendukung investasi jalan tol akses di Cikopo-Palimanan (Cipali) ke Pelabuhan Patimban di Kabupaten Subang, Jawa Barat. Biaya investasi tol sepanjang 40 km ini diperkirakan mencapai Rp 5,35 triliun.

Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Jepang juga menawarkan hibah berupa alat-alat laboratorium untuk Politeknik PU di Semarang, membantu memecahkan persoalan banjir di Jakarta karena telah berpengalaman dalam penanganan banjir di negaranya.

Sementara Yasuo Fukuda mengatakan selama ini banyak sekali kerjasama yang telah dilakukan antara Indonesia dengan Jepang. Menurut Fukuda, Indonesia merupakan negara yang mampu menjaga pertumbuhan stabilitas di tengah kondisi global yang lesu.

“Menurut saya, selain kerjasama investasi di bidang infrastruktur juga ada hal yang penting, yakni kerjasama di bidang sumber daya manusia, misalnya program kuliah ke Negara Jepang atau training di perusahaan Jepang dalam rangka pengembangan kapasitas para insinyur Indonesia,” kata Fukuda. (PRY)

See also  Pertamina Pastikan Pasokan BBM dan LPG Bagi Masyarakat Terpenuhi Jelang Pemilu 2024 di Kalimantan

Berita Terkait

Arus Padat, Contraflow Diterapkan di Tol Jakarta–Cikampek
Rumah Hunian Danantara Hadir di Aceh Timur, Hutama Karya Kembali Dukung Pembangunan Huntara
Astra Dukung Peringatan Hari Desa Nasional 2026 untuk Memperkuat Pembangunan Desa
Kementerian PU Percepat Pemulihan Akses Padang–Bukittinggi yang Terdampak Longsor
Prabowo Resmikan Program Sekolah Rakyat, Hutama Karya Bangun di 5 Provinsi
Kementerian PU Lakukan Identifikasi dan Siagakan Alat Berat Tangani Banjir Sungai di Maluku Utara
Pameran Produk Unggulan Bakal Naikkan Pelaku Usaha Desa ke Level Nasional
166 Sekolah Rakyat Diresmikan, Pendidikan Jadi Sorotan Presiden

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 13:00 WIB

Arus Padat, Contraflow Diterapkan di Tol Jakarta–Cikampek

Friday, 16 January 2026 - 09:49 WIB

Rumah Hunian Danantara Hadir di Aceh Timur, Hutama Karya Kembali Dukung Pembangunan Huntara

Thursday, 15 January 2026 - 18:51 WIB

Astra Dukung Peringatan Hari Desa Nasional 2026 untuk Memperkuat Pembangunan Desa

Thursday, 15 January 2026 - 16:36 WIB

Kementerian PU Percepat Pemulihan Akses Padang–Bukittinggi yang Terdampak Longsor

Thursday, 15 January 2026 - 10:04 WIB

Prabowo Resmikan Program Sekolah Rakyat, Hutama Karya Bangun di 5 Provinsi

Berita Terbaru

Nasional

Arus Padat, Contraflow Diterapkan di Tol Jakarta–Cikampek

Friday, 16 Jan 2026 - 13:00 WIB

Ekonomi - Bisnis

Realisasi Investasi 2025 Tembus Target, Hilirisasi Sumbang 30 Persen

Friday, 16 Jan 2026 - 10:29 WIB