Mensesneg: Menhub Positif Covid-19

Sunday, 15 March 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Pratikno, menyampaikan bahwa Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat ini dirawat di RSPAD Gatot Subroto setelah teridentifikasi positif terkena wabah Virus Korona (Covid-19) dan kondisi kesehatan Menhub saat ini semakin membaik.

“Jadi tugas-tugas beliau sebagai Menteri Perhubungan memang menjadi terdepan dan beliau sangat aktif menjadi bagian penting untuk penanganan dampak Covid-19 ini,” tutur Mensesneg saat memberikan keterangan pers di Kantor Kementerian Sekretariat Negara, Sabtu (14/3).

Lebih lanjut  Mensesneg menyampaikan bahwa tadi sudah mendapatkan laporan dari RSPAD dan dilaporkan dari Menkes bahwa kondisi kesehatan Menhub semakin baik.

“Jadi ini alhamdulillah, jadi doa kita bersama dan tentu saja rumah sakit bekerja keras agar beliau semakin sehat, demikian halnya juga bagi pasien-pasien yang lain juga semakin sehat,” kata Mensesneg.

Senada dengan Mensesneg, Wakil Kepala RSPAD Gatot Subroto Budi Sulistya menyampaikan bahwa pasien nomor 76 setelah dites terkonfirmasi positif Covid-19.

“Benar bahwa pada saat ini pasien kalau tidak salah nomor 76 sedang di rawat di rumah sakit pusat angkatan darat Gatot Subroto dan dengan beberapa underline crisis dan juga dari hasil laboratorium, confirm untuk Covid-19,” ujar Budi Sulistya.

Pada kesempatan tersebut, Mensesneg menyampaikan bahwa pihak RSPAD terus bekerja keras agar Menhub semakin sehat.

“Ini alhamdulillah, jadi doa kita bersama dan tentu saja rumah sakit bekerja keras agar beliau semakin sehat, demikian halnya juga bagi pasien-pasien yang lain juga semakin sehat,” kata Mensesneg.

Hal terpenting sekarang, menurut Mensesneg, adalah bagaimana kita berusaha keras agar Menhub semakin sehat.

 “Pak Menteri Kesehatan juga sudah melakukan langkah-langkah berikutnya terutama sekali melakukan tracking, interaksi dan juga penanganan lebih lanjut. Jadi insyaallah semuanya akan baik-baik saja,” ujarnya.

See also  Terima Anggota DPRD dan Dinas Transmigrasi Tidore, Wamen Viva Yoga: Kita Jadikan Kawasan Transmigrasi Payahe Sebagai Lumbung Pangan Dari Maluku Utara

Menurut Mensesneg, untuk menyelesaikan tugas-tugas Kementerian Perhubungan yang sangat berat sekarang ini, Presiden telah mengangkat Menteri Perhubungan Ad Interim yaitu menugaskan Menko yang mengkoordinatori yaitu Menko Maritim dan Investasi sebagai Menteri Perhubungan Ad Interim jadi fungsi-fungsi Kementerian tidak akan terganggu.

“Jadi sekali lagi, semoga masalah Covid ini bisa tertangani dengan baik dan Pak Presiden sudah, sekali lagi juga sudah membentuk satgas yang terus secara cepat bertindak dalam hal ini, pasien-pasien yang sedang diobati semoga segera sembuh,” pungkas Mensesmeg akhir pernyataan.

Berita Terkait

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA
Wamen Diana Paparkan Peluang Kerja Sama ke Delegasi Nantong dan KJRI Shanghai
Korupsi di Indonesia Seperti Butir-butir Pasir di Roda
Haidar Alwi: Negosiasi Perdagangan Internasional Bukan Sekadar Kontak Dagang.
Pertamina, Hyundai Motor Group, dan Pemprov Jawa Barat Kembangkan Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Kerjasama dengan HDF Energy Indonesia, BAg Kaji Potensi Kapal Hidrogen
Transjakarta Luncurkan Program “Dari Air Jadi Kebaikan”
Menteri Dody Dorong Infrastruktur Irigasi Wujudkan Swasembada Pangan di Jatim

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 10:32 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

Thursday, 17 April 2025 - 17:13 WIB

Wamen Diana Paparkan Peluang Kerja Sama ke Delegasi Nantong dan KJRI Shanghai

Thursday, 17 April 2025 - 13:21 WIB

Korupsi di Indonesia Seperti Butir-butir Pasir di Roda

Wednesday, 16 April 2025 - 12:19 WIB

Haidar Alwi: Negosiasi Perdagangan Internasional Bukan Sekadar Kontak Dagang.

Wednesday, 16 April 2025 - 12:16 WIB

Pertamina, Hyundai Motor Group, dan Pemprov Jawa Barat Kembangkan Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung

Berita Terbaru