Mensos Borong Batik Ciprat Karya Penyandang Disabilitas

Thursday, 5 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TEMANGGUNG (4 November 2020) - Menyongsong persiapan peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI)  2020,  Menteri Sosial RI, Juliari P. Batubara terus memperkuat dukungan terhadap penyandang disabilitas./Net

TEMANGGUNG (4 November 2020) - Menyongsong persiapan peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2020, Menteri Sosial RI, Juliari P. Batubara terus memperkuat dukungan terhadap penyandang disabilitas./Net

DAELPOS.com – “Termasuk meningkatkan kemampuan produktif mereka sehingga bisa hidup mandiri. Saya minta  jajaran Kemensos khususnya di UPT untuk terus bekerja penuh dedikasi dan dengan sepenuh hati, ” kata Mensos Juliari di Jakarta (04/11).

Melalui unit pelayanan teknis (UPT) di berbagai daerah,  Kemensos telah menyelenggarakan berbagai pelatihan yang mengasah keterampilan penerima manfaat. Balai Besar Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Intelektual “Kartini”  Temanggung termasuk salah satu UPT Kemensos yang menyelenggarakan layanan vokasional bagi Penerima Manfaat. 

Mensos Juliari telah meluangkan kesempatan hadir ke Balai Besar Kartimi dan melihat langsung proses rehabilitasi sosial bagi penyandang disabilitas intelektual.

Menteri Sosial sangat mengapresiasi kerja seluruh pegawai Balai Besar Kartini Temanggung dalam melaksanakan pendampingan dan rehabilitasi sosial bagi penyandang disabilitas intelektual.

Menteri Sosial juga berkesempatan melihat produk-produk hasil karya penyandang disabilitas intelektual berupa batik ciprat, produk kerajinan tangan berupa tas, aksesoris dan lainnya. “Saya terkesan dengan karya  para penerima manfaat di sini.  Dengan keterbatasan yang mereka miliki ternyata karya mereka luar biasa,”  katanya.

Sebagai bentuk apresiasi dan dukungannya Menteri Sosial memborong kain batik ciprat buatan penyandang disabilitas intelektual untuk dibawa ke Jakarta.

Menteri Sosial berpesan kepada seluruh pegawai untuk terus melanjutkan dedikasinya dalam memberikan pelayanan bagi penyandang disabilitas. “Bekerjalah dengan hati untuk kemanusiaan”, pungkas Menteri Sosial. 

Dalam kesempatan berbeda, Direktur Jendral Rehabilitasi Sosial, Harry Hikmat menyatakan, saat situasi pandemi ini diperlukan adaptasi dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari, kewaspadaan serta pelaksanaan protokol kesehatan harus tetap dilaksanakan guna mencegah penularan COVID-19 termasuk dalam melaksanakan pelayanan sosial bagi masyarakat.

Harry yang hadir dalam kegiatan pembinaan pegawai Balai Besar Kartini mendorong balai-balai rehabilitasi sosial yang ada di daerah untuk dapat berkontribusi melalui aspek-aspek pelayanan sosial dengan optimalisasi pelaksanaan kegiatan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi).

See also  Pelepasliaran Sepasang Elang Brontok di Gunung Ungaran

Harry juga mengatakan bahwa saat ini, dimana layanan Atensi berbasis residensial atau layanan dalam balai bagi penyandang disabilitas belum bisa dilaksanakan maksimal maka layanan Atensi berbasis keluarga dan komunitas yang harus lebih banyak dilaksanaan.

“Balai harus lebih proaktif tidak hanya menunggu rujukan dari masyarakat, maksimalkan SDM yang ada untuk melaksanakan Atensi bagi masyarakat khususnya penyandang disabilitas,” tambah Harry.

Berita Terkait

Komite IV DPD RI: Program MBG Harus Jadi Investasi SDM dan Penggerak Ekonomi Daerah
Irman Gusman Kembali Salurkan PIP Rp1,205 Miliar untuk 2.008 Siswa SD, SMP dan SMK di Sumatera Barat
GKR Hemas dan Yashinta Dorong DIY Jadi Provinsi Paling Aman Bagi Perempuan
Senator Mirah Dorong Penguatan Kesiapsiagaan NTB Hadapi Cuaca Ekstrem Jelang Nataru
HK Realtindo Luncurkan Show Unit Damar di H City Sawangan
BAP DPD RI Perkuat Advokasi Penyelesaian Konflik Kawasan Hutan di Aceh
Setjen DPD RI Perkuat Sistem Revisi Anggaran yang Cepat, Terpadu, dan Akuntabel
Warga Blitar Terlantar di Banda Aceh Dipulangkan atas Peran dan Bantuan Haji Uma

Berita Terkait

Tuesday, 27 January 2026 - 17:30 WIB

Komite IV DPD RI: Program MBG Harus Jadi Investasi SDM dan Penggerak Ekonomi Daerah

Wednesday, 7 January 2026 - 13:02 WIB

Irman Gusman Kembali Salurkan PIP Rp1,205 Miliar untuk 2.008 Siswa SD, SMP dan SMK di Sumatera Barat

Thursday, 18 December 2025 - 22:27 WIB

GKR Hemas dan Yashinta Dorong DIY Jadi Provinsi Paling Aman Bagi Perempuan

Monday, 8 December 2025 - 12:24 WIB

Senator Mirah Dorong Penguatan Kesiapsiagaan NTB Hadapi Cuaca Ekstrem Jelang Nataru

Saturday, 6 December 2025 - 18:21 WIB

HK Realtindo Luncurkan Show Unit Damar di H City Sawangan

Berita Terbaru

Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana  / foto ist

Berita Utama

Perkuat Kolaborasi, Menpar Dorong Wisata ASEAN Ramah Lingkungan

Friday, 30 Jan 2026 - 13:20 WIB

foto ist

Berita Utama

Pasar Saham Melemah, Dirut BEI Mundur

Friday, 30 Jan 2026 - 13:14 WIB

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Perluasan Muara Angke Dinilai Positif, DPRD Minta Pengawasan

Friday, 30 Jan 2026 - 09:35 WIB