Reuni 212 Ditunda, Diganti Dialog Nasional Bareng Habib Rizieq

Tuesday, 17 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Persaudaraan Alumni (PA) 212 memutuskan menunda reuni akbar yang biasa digelar di Silang Monas, Jakarta Pusat pada tanggal 2 Desember.

Hal tersebut disampaikan PA 212 bersama Front Pembela Islam (FPI) dan GNPF Ulama melalui keterangan tertulis yang diterima redaksi, Selasa (17/11).

“Pelaksanaan reuni 212 tahun 2020 ditunda untuk sementara dengan mengamati pelaksanaan Pilkada Serentak 2020,” demikian bunyi keterangan yang ditandatangani Ketum FPI, Ahmad Sobri Lubis, Ketum GNPF-U Yusuf Martak, dan Ketum PA 212 Slamet Maarif, Selasa (17/11).

“Jika ada pembiaran kerumunan oleh pemerintah, maka reuni 212 tahun 2020 akan tetap digelar di waktu yang tepat,” sambungnya.

Meski demikian, PA 212, GNPF, dan FPI telah menyiapkan kegiatan pengganti yang tengah dibahas bersama.

Direncanakan, tanggal 2 Desember mendatang akan ada kegiatan dialog nasional yang dihadiri imam besar FPI, Habib Rizieq Shihab bersama 100 tokoh dan ulama Indonesia.

Pada hari yang sama, mereka mengimbau jemaah mengadakan istighosah agar wabah Covid-19 segera diangkat dari Indonesia. Tak lupa, protokol kesehatan harus diterapkan.

“Pelaksanaan istighosah dilaksanakan di masjid-masjid, mushola, pondok pesantren, majelis taklim dengan wajib melaksanakan protokol Covid-19,” tutup keterangan tersebut. (*)

See also  Keistimewaan dan Amalan Terbaik Bulan Sya'ban

Berita Terkait

Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Tinggal Sebulan Lagi, Kirimkan Karya Jurnalistik Terbaikmu!
Insiden Kecelakaan di KM 08 Tol Japek, Petugas Lakukan Aksi Cepat Evakuasi
Munas Golkar, Bahlil Lahadalia Resmi Jadi Ketum Golkar
Dirut PLN Raih Penghargaan Tokoh Inspiratif Penggerak Transisi Energi
KLHK Bangun Market Access Player yang Profesional
Transformasi Digital Pelayanan Publik Harus Utamakan Kepentingan Publik
PPKM Mikro DKI Jakarta Kembali Perpanjang Hingga 3 Mei 2021
Semua Pegawai KPK Jadi ASN, Pakar Hukum UGM: Sudah Sekarat, Bubarkan Saja

Berita Terkait

Wednesday, 2 October 2024 - 09:09 WIB

Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Tinggal Sebulan Lagi, Kirimkan Karya Jurnalistik Terbaikmu!

Saturday, 24 August 2024 - 20:34 WIB

Insiden Kecelakaan di KM 08 Tol Japek, Petugas Lakukan Aksi Cepat Evakuasi

Wednesday, 21 August 2024 - 16:49 WIB

Munas Golkar, Bahlil Lahadalia Resmi Jadi Ketum Golkar

Tuesday, 6 August 2024 - 16:50 WIB

Dirut PLN Raih Penghargaan Tokoh Inspiratif Penggerak Transisi Energi

Tuesday, 27 April 2021 - 15:36 WIB

KLHK Bangun Market Access Player yang Profesional

Berita Terbaru