HUT ke-21, DWP Kemendes PDTT Akan Bersinergi Wujudkan Pembangunan Nasional

Monday, 7 December 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) mengikuti peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-21 di Opperational Room Kantor Kemendes PDTT, Senin (7/12/202).

Peringatan HUT ke-21 DWP mengambil tema Peran Dharma Wanita Persatuan dalam Pemberdayaan Perempuan di Era Digital untuk Mendukung Terwujudnya Ketahanan Keluarga Indonesia.

Dewan Pembina DWP Kemendes PDTT,  Lilik Umi Nasriyah mengatakan, bahwa tugas dan tanggung jawab wanita sangat berat. Menurutnya, selain menjadi tiang negara, wanita juga sebagai pendidik yang utama dan pertama dalam keluarga.

“Sebagaimana sabda Rasulullah SAW, bahwa wanita adalah tiang negara, jika baik wanitanya maka baiklah negaranya dan jika rusak wanitanya maka rusak pula negaranya,” jelasnya.

“Nah, itu adalah merupakan tanggung jawab yang sangat berat. Karena memang wanita itu adalah pendidik yang utama dan pertama. Sehingga untuk menjaga ketahanan keluarga ini, itu peran serta wanita itu sangat tidak diragukan,” sambung istri Mendes PDTT, Abdul Halim Iskandar ini.

Sebagai mitra strategis pemerintah, DWP Kemendes PDTT terus bersinergi untuk mewujudkan tujuan pembangunan nasional berkelanjutan utamanya program-program di lingkungan Kemendes  PDTT.

Oleh karena itu, kegiatan dan program-program DWP Kemendes PDTT di arahkan untuk mewujudkan Sustainable Developmen Goals (SDGs) desa. Di mana dari 18 tujuan SDGs desa terdapat satu tujuan untuk menjadikan desa ramah perempuan.

“Sehingga program Dharma Wanita Persatuan Kemendes ini juga harus juga mengarah ke arah sana (SDGs Desa) dan itu pun tentunya masih bersinergi dengan tujuan pembangunan nasional,” ujarnya.

Umi Lilik berharap, di usia yang ke-21, DWP bisa terus semangat untuk memberdayakan wanita-wanita di Indonesia dalam mewujudkan ketahanan keluarga Indonesia.

See also  Komunitas Petugas Kebersihan Kota Prabumulih Mendapat Bantuan Program Perumahan

“Harapan saya, Dharma Wanita Persatuan Kemendes PDTT semakin semangat, eksis dan maju. Khususnya pemberdayaan untuk anggota Dharma Wanita dan memberdayakan perempuan secara umum,” tururnya.

Ia juga meminta kepada anggota DWP untuk terus mengembangkan kapasitas diri, tidak gagap teknologi (gaptek) dan kurang informasi di era digital ini.

“Ibu-ibu tidak boleh gaptek. Karena anak-anak sekarang sudah canggih semua. Kalau orang tua gaptek kita tidak bisa mengontrol anak-anak kita. Kita juga harus update informasi, mengembangkan diri sehingga kita bisa mengawasi dan menjaga anak-anak kita,” pintanya.

Berita Terkait

Darurat Pencemaran Gili Iyang: Lindungi Paru-Paru Dunia dari Tumpahan Minyak
Menteri Dody Tinjau Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik di Padang, Dorong Percepatan Pembebasan Lahan
Kementerian PU Kerahkan Jembatan Bailey, Percepat Pemulihan Akses Pascabanjir Bandang di Pemalang–Purbalingga
Pemerintah Dukung Hutama Karya Tuntaskan Tol Betung–Tempino–Jambi
Percepat Pemulihan Aceh, Kementerian PU Angkut 698 Ton Sampah dan Lumpur Bencana
Ketua Komite IV DPD RI Terima LPI 2025: Apresiasi Ketahanan Ekonomi dan Tekankan Sinergi Pembiayaan Sektor Riil
Menteri Dody Minta 86 Sumur Bor di Sumatera Rampung Sebelum Ramadhan
Tinjau Jalan Koto Mambang–Balingka/Malalak, Menteri Dody Tegaskan Konektivitas

Berita Terkait

Friday, 30 January 2026 - 09:43 WIB

Darurat Pencemaran Gili Iyang: Lindungi Paru-Paru Dunia dari Tumpahan Minyak

Friday, 30 January 2026 - 09:13 WIB

Menteri Dody Tinjau Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik di Padang, Dorong Percepatan Pembebasan Lahan

Friday, 30 January 2026 - 09:11 WIB

Kementerian PU Kerahkan Jembatan Bailey, Percepat Pemulihan Akses Pascabanjir Bandang di Pemalang–Purbalingga

Friday, 30 January 2026 - 09:00 WIB

Pemerintah Dukung Hutama Karya Tuntaskan Tol Betung–Tempino–Jambi

Thursday, 29 January 2026 - 17:04 WIB

Percepat Pemulihan Aceh, Kementerian PU Angkut 698 Ton Sampah dan Lumpur Bencana

Berita Terbaru

Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana  / foto ist

Berita Utama

Perkuat Kolaborasi, Menpar Dorong Wisata ASEAN Ramah Lingkungan

Friday, 30 Jan 2026 - 13:20 WIB

foto ist

Berita Utama

Pasar Saham Melemah, Dirut BEI Mundur

Friday, 30 Jan 2026 - 13:14 WIB

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Perluasan Muara Angke Dinilai Positif, DPRD Minta Pengawasan

Friday, 30 Jan 2026 - 09:35 WIB