BPSDM Gelar Rakornas untuk Bangun Sinergitas Pengembangan SDM

Wednesday, 17 March 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala BPSDM Provinsi se-Indonesia Tahun 2021 dengan tema “Penguatan BPSDM Provinsi dalam Pengembangan Kompetensi dan Sertifikasi Kompetensi Pemerintahan di Era PPKM Tahun 2021.” Kegiatan yang diselenggaakan pada Rabu (17/3/2021) dibuka langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian secara virtual.

Dalam laporannya, Kepala BPSDM Kemendagri, Teguh Setyabudi mengatakan, Rakornas diselenggarakan dalam rangka membangun sinergitas dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Tujuan yang hendak dicapai dalam Rakornas ini adalah membangun komitmen bersama dalam meningkatkan sinergitas pengembangan kompetensi aparatur negara berbasis teknologi informasi, akselerasi dan penguatan pelaksanaan program pengembangan SDM ASN, serta terkait dengan penguatan LSP-PDN dan pengembangan Corporate University,” kata Teguh.

Dalam kesempatan itu, Teguh memaparkan, di tengah keterbatasan dalam kondisi pandemi Covid-19, BPSDM Kemendagri hadir dan tetap berkarya untuk mengembangkan SDM aparatur.

“Hal ini terbukti pada tahun 2020 BPSDM Kemendagri bersama PPSDM regional menghasilkan 74.407 alumni, yang dilaksanakan baik secara online maupun secara klasikal,” ujarnya.

Tak hanya itu, dalam rangka sertifikasi kompetensi pemerintahan bagi ASN di lingkungan Kemendagri, telah dibentuk lembaga sertifikasi penyelenggara pemerintahan dalam negeri di 32 provinsi dan 1 LSP-PDN di BPSDM.

“Selama terbentuknya LSP-PDN atau lembaga sertifikasi profesi pemerintahan dalam negeri sudah melakukan sertifikasi terhadap 19.043 orang antara lain adalah para pejabat PPUPD, Satpol PP, para camat dan juga para pejabat struktural, baik pengawas, eselon IV, eselon III, maupun eselon II,” tutur Teguh.

Ia juga menjelaskan, dalam rangka mengembangkan strategi di bidang pembelajaran dan pengembangan ASN Kemendagri yang sistematis, terpadu, modern dan berkelanjutan, juga telah dibentuk Kementerian Dalam Negeri Corporate University.

See also  Bahlil : UU CK Permudah Anak Muda Jadi Pengusaha

“Mohon berkenan pada saatnya nanti kami mohon Bapak Menteri untuk melakukan launching sekaligus penandatangan MoU antara Bapak Mendagri, Bapak MenPAN dan Kepala LAN RI, beberapa persiapan sarana dan prasarana penunjang Kemendagri Corporate University sudah disiapkan antara lain adalah terkait dengan classroom, baik yang menggunakan metode classroom maupun yang belajar mandiri, juga yang belajar di tempat kerja masing-masing, termasuk ada BPSDM TV yang juga sudah mulai tayang yang kita share di youtube dan beberapa medsos lainnya,” bebernya.

Adapun peserta Rakornas adalah para pejabat tinggi pratama di lingkungan BPSDM Kemendagri, kepala PPSDM regional, kepala BPSDM provinsi, kepala BKPSDM kabupaten/kota se-Indonesia, dengan jumlah peserta sebanyak 550 orang. Rinciannya sebanyak 50 orang hadir dalam ruangan auditorium BPSDM Kemendagri dengan mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan Covid-19, sedangkan 500 orang mengikuti secara virtual.

Berita Terkait

PLN EPI Bangun Fondasi Hidrogen Hijau sebagai Pilar Transisi Energi Indonesia
Tingkatkan Produksi Beras, Menteri PU Dorong Kolaborasi Lintas Sektor Terapkan Teknologi IPHA
PLN Terus Jalin Kolaborasi Global, Kembangkan Energi Hidro di Indonesia
Diminati Ribuan Pendaftar, Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul
Konstruksi Selesai, Wamen PU Tinjau Tempat Pengolahan Sampah Modern di IKN
Segera Beroprasi dan Bertarif, Berikut Besaran Tarif Tol Junction Palembang
RI dan Australia Bahas Respons atas Trump Tariff dan Dinamika Ekonomi Global

Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060

Berita Terkait

Sunday, 20 April 2025 - 12:39 WIB

PLN EPI Bangun Fondasi Hidrogen Hijau sebagai Pilar Transisi Energi Indonesia

Saturday, 19 April 2025 - 11:35 WIB

Tingkatkan Produksi Beras, Menteri PU Dorong Kolaborasi Lintas Sektor Terapkan Teknologi IPHA

Friday, 18 April 2025 - 10:19 WIB

PLN Terus Jalin Kolaborasi Global, Kembangkan Energi Hidro di Indonesia

Thursday, 17 April 2025 - 17:04 WIB

Diminati Ribuan Pendaftar, Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul

Wednesday, 16 April 2025 - 13:16 WIB

Konstruksi Selesai, Wamen PU Tinjau Tempat Pengolahan Sampah Modern di IKN

Berita Terbaru

foto istimewa

Berita Terbaru

Transjakarta Terapkan Tarif Khusus Rp1 untuk Kaum Perempuan Besok

Sunday, 20 Apr 2025 - 21:26 WIB

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Pram Bakal Tegur Pengelola Pelabuhan Tanjung Priok

Sunday, 20 Apr 2025 - 21:15 WIB

Olahraga

Kalahkan Electric PLN, Popsivo Peluang ke Grand Final

Sunday, 20 Apr 2025 - 21:05 WIB

foto istimewa

Hot Topics

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

Sunday, 20 Apr 2025 - 19:33 WIB