PT Pertamina Lubricants Berbagi Kebahagiaan Jelang Bulan Suci Ramadhan

Tuesday, 6 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Dalam rangka membina hubungan baik dengan stakeholders sekaligus bersilaturahmi menjelang Bulan Suci Ramadhan, PT Pertamina Lubricants, anak perusahaan PT Pertamina (Persero) melakukan kunjungan dan doa bersama ke tiga Panti Asuhan di wilayah Jakarta dan Bekasi pada hari Selasa (6/4). Ketiga Panti Asuhan tersebut yakni Yayasan Al Iman Kemayoran Jakarta Pusat, Yayasan Masjid Al Bilal Cempaka Baru Jakarta Pusat, dan Yayasan Gempita Jati Asih Bekasi.

Kunjungan dimulai dengan kegiatan doa bersama sebagai wujud syukur atas nikmat sehat yang telah diberikan di masa pandemi Covid-19 dan juga pengharapan akan kebaikan, keberkahan serta kelancaran seluruh kegiatan operasional Pertamina Group di Indonesia. Selain doa bersama, PT Pertamina Lubricants juga memberikan santunan kepada masing-masing yayasan dengan total lebih dari 130 anak yatim.

Salah satu Imam sekaligus pengurus Yayasan Al Iman Masjid Al Hijrah Marsudi mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan dan santunan yang diberikan.

“Terima kasih atas kepedulian dari Pertamina Lubricants kepada adik-adik yang ada di Yayasan Al Iman Masjid Al Hijrah. Kami sangat bersyukur dengan kunjungan dan silaturahmi ini. Semoga silaturahmi ini membawa keberkahan bagi kita semua dan Pertamina selalu diberikan keberkahan serta kelancaran dalam kegiatan operasionalnya di seluruh Indonesia. Semoga Allah SWT membalas kebaikan ini dengan yang lebih baik lagi. Santunan yang diberikan ini akan digunakan sebaik-baiknya untuk keperluan biaya pendidikan anak-anak asuh kami,” ungkapnya

PR Manager PT Pertamina Lubricants Intania Prionggo menuturkan, doa bersama dan pemberian santunan menjelang Ramadhan ini merupakan salah satu cara untuk mengungkapkan rasa syukur atas seluruh karunia dan nikmat yang telah diberikan oleh-Nya. “Kami berharap agar silaturahmi dengan berbagai panti asuhan dapat terus terjalin dengan baik dan dapat memberikan kebaikan dan keberkahan bagi kita semua.”

See also  Sekjen Kemendagri: Jangan Membuat Peraturan yang Bebankan Masyarakat

Kegiatan serupa juga dilakukan serentak oleh Pertamina Group di seluruh Indonesia untuk kelancaran dan keberkahan operasional Pertamina.

Berita Terkait

Trafik Jalan Tol Trans Sumatera Meningkat 37,93% Selama Libur Tahun Baru Islam 1447 H
Haidar Alwi: Kapolri Listyo Sigit adalah Teladan Bhayangkara Sejati.
Sultan Apresiasi Kinerja Pemerintah Dalam Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025
Dukung Ketahanan Air dan Pangan di Maluku, Kementerian PU Percepat Konstruksi Bendungan Way Apu
Insiden Tol MBZ KM 41: Penanganan Cepat Lalu Lintas
Trenggono-KDM Sinergi Revitalisasi 20.413 Ha Tambak Jabar
Lepas Mahasiswa Universitas Brawijaya, Mendes Yandri: Desa Jadi Penentu Kuatnya Suatu Bangsa
Coffee Morning Bersama Instansi Paguyuban, Menteri PANRB Konsolidasikan Grand Design Reformasi Birokrasi

Berita Terkait

Tuesday, 1 July 2025 - 15:27 WIB

Trafik Jalan Tol Trans Sumatera Meningkat 37,93% Selama Libur Tahun Baru Islam 1447 H

Tuesday, 1 July 2025 - 14:46 WIB

Haidar Alwi: Kapolri Listyo Sigit adalah Teladan Bhayangkara Sejati.

Monday, 30 June 2025 - 19:41 WIB

Sultan Apresiasi Kinerja Pemerintah Dalam Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025

Friday, 27 June 2025 - 21:05 WIB

Dukung Ketahanan Air dan Pangan di Maluku, Kementerian PU Percepat Konstruksi Bendungan Way Apu

Friday, 27 June 2025 - 14:43 WIB

Insiden Tol MBZ KM 41: Penanganan Cepat Lalu Lintas

Berita Terbaru