Kini Ratusan Pertashop Gerakkan Ekonomi Jateng dan DIY

Wednesday, 28 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pertamina terus memperluas jangkauan pemerataan energi melalui Pertashop, yaitu outlet SPBU mini yang dihadirkan di pelosok pedesaan. Sejak pertama kali Pertashop dikenalkan setahun yang lalu, hingga saat ini Pertashop di wilayah Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) telah hadir di 207 titik.

Unit Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Pemasaran Regional Jawa Bagian Tengah, Brasto Galih Nugroho menuturkan ratusan unit Pertashop  tersebut telah beroperasi melayani kebutuhan bahan bakar di desa-desa Jateng dan DIY.

“Angka tersebut akan terus bertambah, mengingat masih banyak desa atau kecamatan yang belum tersedia SPBU,” ujar Brasto.

Melalui program One Village One Outlet (OVOO) yang diusung Pertamina, setiap desa atau kecamatan akan memiliki Pertashop. Karena itu, untuk mempercepat perluasan Pertashop di berbagai pelosok daerah, Pertamina telah memiliki skema kemitraan bagi pengusaha atau BUMDes yang berminat untuk menggeluti bisnis Pertashop.

“Kami telah membuka peluang investasi bagi para pengusaha untuk mengelola SPBU mini atau Pertashop. Walau nilai investasi lebih rendah dari SPBU reguler,  prospek bisnisnya sangat menjanjikan,” ucapnya.

Ia berharap banyak pengusaha atau BUMDes yang berminat untuk berinvestasi Pertashop demi perluasan pembangunan Pertashop yang lebih cepat lagi. “Dengan adanya Pertashop, konsumen yang tinggal di pedesaan tidak perlu lagi menempuh perjalanan jauh ke SPBU reguler hanya untuk mengisi bahan bakar. Selain itu Pertashop juga bisa menjadi bisnis tersendiri yang memberikan keuntungan usaha, baik yang berbasis kelompok masyarakat seperti BUMDes maupun pengusaha swasta,” tuturnya

See also  Pemda Segera Tindaklanjut Rekomendasi KASN terkait Sanksi Netralitas pada Pilkada Serentak 2020

Berita Terkait

Gelar Diskusi Panel di Bogor, Minaqu Hadirkan Ketua PP Muhammadiyah Busro Muqoddas
Dukung Komitmen Pemerintah, Komite III DPD RI Dorong RUU Bahasa Daerah Jadi Prioritas Prolegnas
DPD RI Apresiasi “Pahlawan Seni Budaya” Tim Muhibah Angklung
“DPD RI Reses dengan OJK Dorong Pemerataan Layanan Keuangan di Kepri”
Tingkatkan Ketangkasan Petugas, PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek Gelar Simulasi Penanganan Kecelakaan
Jasa Marga Jogja Solo Salurkan 2.000 Paket Sembako kepada Warga di Enam Desa
PP Nomor 47 Tahun 2024: Langkah Strategis Pemulihan Ekonomi dan Angin Segar bagi UMKM
Tingkatkan Keamanan Perjalanan, PT JJC Lakukan Perkuatan Lereng KM 48 Arah Cikampek

Berita Terkait

Tuesday, 12 November 2024 - 13:42 WIB

Gelar Diskusi Panel di Bogor, Minaqu Hadirkan Ketua PP Muhammadiyah Busro Muqoddas

Monday, 11 November 2024 - 16:17 WIB

Dukung Komitmen Pemerintah, Komite III DPD RI Dorong RUU Bahasa Daerah Jadi Prioritas Prolegnas

Monday, 11 November 2024 - 08:55 WIB

DPD RI Apresiasi “Pahlawan Seni Budaya” Tim Muhibah Angklung

Monday, 11 November 2024 - 08:52 WIB

“DPD RI Reses dengan OJK Dorong Pemerataan Layanan Keuangan di Kepri”

Thursday, 7 November 2024 - 17:16 WIB

Tingkatkan Ketangkasan Petugas, PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek Gelar Simulasi Penanganan Kecelakaan

Berita Terbaru

foto istimewa

Berita Utama

Prabowo Bertemu Joe Biden di Gedung Putih

Wednesday, 13 Nov 2024 - 13:58 WIB

Berita Terbaru

DWP Setjen DPD RI Gelar Seminar Pengelolaan Keuangan Pribadi dan Keluarga

Wednesday, 13 Nov 2024 - 13:51 WIB