Berpakaian Adat Dayak, Halim Iskandar Hadiri Upacara HUT Kemerdekaan Secara Virtual

Tuesday, 17 August 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia secara virtual.

Dalam kesempatan itu, Halim Iskandar atau yang biasa disapa Gus Halim tampak mengenakan baju bulang kuurung, yaitu salah satu pakaian tradisional Suku Dayak Kenyak yang mendiami wilayah Kalimantan Timur.

“Mari syukuri dengan mencintai sesama, saling melindungi dan menjaga agar Indonesia segera terbebas dari Covid-19,” demikian pesan Halim Iskandar dalam peringatan HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Selasa (17/08/2021).

Dalam upacara yang digelar secara hybrid itu, Doktor Honoris Causa dari UNY ini didampingi Wamendes PDTT, Budi Arie Setiadi yang mengenakan busana adat Papua; Sekjen Kemendes PDTT, Taufik Madjid dengan baju khas Maluku Utara; dan pejabat lainnya dengan pakaian tradisional.

Pasalnya, mereka sengaja kenakan pakaian tradisional untuk menyesuaikan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sekaligus sebagai pesan bahwa desa adat menjadi konsen pembangunan di Indonesia.

Gus Halim dan pejabat Eselon I Kemendes PDTT lainnya mengenakan masker mengikuti upacara detik-detik proklamasi di Operation Room Kalibata, Jakarta Selatan.

Para pejabat Kemendes PDTT itu tampak begitu hikmat menyaksikan upacara HUT ke-76 Kemerdekaan RI yang digelar di halaman Istana Merdeka dengan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah penularan virus Covid-19.

Sementara itu, Presiden Jokowi yang menjadi Inspektur Upacara juga menggunakan busana adat dari Lampung yang didominasi dengan warna putih dan dibalut kain songket berwarna merah.

See also  BKPM: Satu Perusahaan Relokasi Investasi Groundbreaking Pekan Depan

Berita Terkait

Pengungsi Aceh Tamiang Masuki Babak Baru, Hutama Karya Pimpin Serah Terima 600 Huntara
Kementerian PU Rampungkan Pemasangan Jembatan Bailey Krueng Beutong untuk Pulihkan Akses Aceh Tengah–Nagan Raya
Seorang Penumpang Kedapatan Kenakan Seragam Pramugari Batik Air
Kementerian PU: Seluruh Jalur Nasional Lintas Aceh Tengah Tersambung 9 Januari 2026
Hutama–WIKA KSO Bangun Fasilitas Kesehatan Terintegrasi di RSUP Sardjito Yogyakarta
Menpora Erick Ingin Domino Perkuat Industri Olahraga Indonesia
Melalui Bus Esports, Cara Mendes Yandri Bangkitkan Kreativitas Gamer Desa
Mendes Yandri Dampingi Presiden Prabowo Panen Raya Bareng Petani Karawang

Berita Terkait

Friday, 9 January 2026 - 08:55 WIB

Pengungsi Aceh Tamiang Masuki Babak Baru, Hutama Karya Pimpin Serah Terima 600 Huntara

Thursday, 8 January 2026 - 18:51 WIB

Kementerian PU Rampungkan Pemasangan Jembatan Bailey Krueng Beutong untuk Pulihkan Akses Aceh Tengah–Nagan Raya

Thursday, 8 January 2026 - 18:49 WIB

Seorang Penumpang Kedapatan Kenakan Seragam Pramugari Batik Air

Thursday, 8 January 2026 - 17:00 WIB

Kementerian PU: Seluruh Jalur Nasional Lintas Aceh Tengah Tersambung 9 Januari 2026

Thursday, 8 January 2026 - 16:58 WIB

Hutama–WIKA KSO Bangun Fasilitas Kesehatan Terintegrasi di RSUP Sardjito Yogyakarta

Berita Terbaru

News

Bahlil Beberkan PNBP ESDM 2025 Lampaui Target

Friday, 9 Jan 2026 - 13:24 WIB