Penanganan Infrastruktur Sumber Daya Air Pascabencana NTT dan NTB Rampung Maret 2022

Tuesday, 1 February 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan penanganan infrastruktur Sumber Daya Air (SDA) yang rusak pascabencana Badai Siklon Tropis Seroja di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB) pada April 2021 lalu. Percepatan penanganan dilaksanakan di 90 lokasi guna pemulihan fungsi penyediaan air baku, irigasi pertanian, dan prasarana pengendali banjir.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan perubahan iklim menjadi tantangan dalam pengelolaan sumber daya air di Indonesia. Pergeseran dan perubahan masa musim hujan dan kemarau, serta pola hujan dengan durasi pendek namun intensitasnya tinggi kerap mengakibatkan banjir.

“Saya mengajak semua pihak untuk menjaga daerah tangkapan air melalui penghijauan kembali dan menahan laju alih fungsi lahan,” kata Menteri Basuki.

Penanganan infrastruktur dilaksanakan secara terpadu mulai dari pembangunan dan perbaikan bendung, rekonstruksi saluran irigasi hingga normalisasi sungai. Tercatat hingga pertengahan Januari 2022 telah selesai 77 lokasi dan sisanya 13 lokasi masih dalam pelaksanaan dengan target selesai Maret 2022.

Salah satu infrastruktur selesai adalah pembangunan dan perbaikan Bendung Benanain di Kabupaten Malaka. Diharapkan dengan selesainya pekerjaan Bendung Benanain dapat memberi manfaat dalam mengurangi risiko bencana banjir di daerah hilir.

Penanganan bendung meliputi pembangunan saluran induk sepanjang 250 meter, tanggul saluran dan jalan inspeksi sepanjang 250 meter, saluran sekunder dan tanggul sepanjang 2.750 meter, pemasangan pintu pembilas kantong lumpur sebanyak 2 unit, pekerjaan mekanikal elektrikal pintu intake sebanyak 2 unit, trashrack intake 1 unit serta perbaikan Inlet dan Outlet Siphon.

Bendung Benanain berlokasi di Sungai Benanain di Desa Kakaniuk, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Belu, Propinsi Nusa Tenggara Timur, sekitar 320 Km dari kota Kupang. Bendungan ini melayani jaringan irigasi seluas 6.750 hektare di Malaka meliputi Kecamatan Malaka Tengah, Malaka Barat, Weliman dan Kobali.

See also  Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional, LPDB-KUMKM Akan Aktif Jemput Bola

Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara II, Ditjen SDA juga menyelesaikan pembangunan dan rehabilitasi Bendung Baing (2.000 hektare) di antaranya pembangunan tanggul dan dinding sayap kiri, pembersihan lumpur serta pembangunan jalan inspeksi sepanjang 600 meter.

Selain itu juga diselesaikan penanganan longsoran Lereng di Bendungan Rotiklot Kabupaten Belu, Tanggul Sungai Kambaniru sebagai pengaman Bandara Waingapu di Sumba Timur serta perbaikan 5 Embung di Pulau Sabu seperti Embung Mapuhaba dan Mareponua, Kabupaten Sabu Raijua.

Untuk infrastruktur yang diharapkan selesai Maret 2022 di antaranya penanganan Bendung Mena Kabupaten Timor Tengah Utara, Bendung Haekesak di Perbatasan Indonesia-Timor Leste, dan beberapa bendung kecil untuk mengurangi risiko banjir di Kabupaten Alor seperti Bendung Lembur dan Waisika. (*)

Berita Terkait

Menteri Dody Ingin Transformasi Sampah Jadi Energi Bersih dan Berkelanjutan
Temasek Sukses Lantaran Integritas
Dampingi Gibran Tinjau Banjir Sukabumi, Wamen PU: Percepat Pengerukan Sedimen Sungai Cipalabuan dan Penggantian Jembatan Cidadap
Ajak Dukung Palestina, BKSAP DPR RI Sambangi Parlemen Singapura
Haidar Alwi: Jangan Terjebak Hoax, Cermati Fakta dengan Bijak.
Cepat Tanggap, Hutama Karya Salurkan Bantuan Segera Untuk Bekasi
Wamendes PDT Ariza Patria Sebut Program Desa Inovasi BRIN Sangat Visioner dan Detail
Dekarbonisasi Pertamina Lampaui Target Capai 146 Ribu Metrik Ton CO2

Berita Terkait

Monday, 10 March 2025 - 05:16 WIB

Menteri Dody Ingin Transformasi Sampah Jadi Energi Bersih dan Berkelanjutan

Sunday, 9 March 2025 - 13:00 WIB

Temasek Sukses Lantaran Integritas

Saturday, 8 March 2025 - 15:32 WIB

Dampingi Gibran Tinjau Banjir Sukabumi, Wamen PU: Percepat Pengerukan Sedimen Sungai Cipalabuan dan Penggantian Jembatan Cidadap

Saturday, 8 March 2025 - 15:08 WIB

Ajak Dukung Palestina, BKSAP DPR RI Sambangi Parlemen Singapura

Saturday, 8 March 2025 - 13:17 WIB

Haidar Alwi: Jangan Terjebak Hoax, Cermati Fakta dengan Bijak.

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

RAFI 2025: Menteri ESDM Cek Langsung Stok dan Kualitas BBM di Baubau

Sunday, 9 Mar 2025 - 18:54 WIB