KAI Minta Masyarakat untuk Tertib dan Jaga Fasilitas Stasiun

Wednesday, 27 July 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyayangkan adanya kejadian brutal yang dilakukan suporter sepakbola di Stasiun Manggarai pada Minggu (24/7). Suporter sepakbola melakukan penerobosan gate KRL Stasiun Manggarai untuk mencari suporter sepakbola lainnya.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, KAI akan melakukan langkah-langkah pencegahan bekerjasama dengan TNI, Polri, dan Aparat Kewilayahan. KAI juga akan mengambil tindakan tegas kepada siapa saja yg merusak fasilitas yang ada di stasiun maupun fasilitas lainnya.

“KAI meminta kepada seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi aturan, menjaga ketertiban, menjaga fasilitas stasiun karena layanan kereta api merupakan fasilitas umum,” ujar Joni.

Kejadian tersebut diduga dipicu oleh gesekan antar suporter sepakbola yang sebelumnya terjadi di Stasiun Jatinegara. Meski demikian, tidak ada kerusakan yang terjadi pada kejadian tersebut. Petugas stasiun juga bersiaga untuk tetap mengamankan layanan Commuterline. 

KAI komitmen untuk selalu memastikan fasilitas layanan publik selalu dlm kondisi yg terjaga guna mmberikan kenyamanan pada pelanggan ,serta selalu mengutamakan keamanan dan keselamatan perjalanan kereta dalam setiap layanannya. Setiap pelanggan diharapkan untuk dapat mematuhi aturan dan arahan dari petugas agar ketertiban dapat selalu terjaga.

“KAI meminta agar sesama pengguna KRL untuk saling menghormati dan menghargai. Tujuannya agar perjalanan Commuterline tetap aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat,” tutup Joni. 

See also  Telkom dan Transjakarta Kolaborasi Kembangkan Sistem Teknologi Informasi

Berita Terkait

Wamen Investasi ingin OSS Diperkuat, Fiktif Positif Jadi Senjata Baru Kepastian Layanan Perizinan
Akselerasi Prestasi, Mandiri Bintan Marathon Kukuhkan Standar Internasional
APBN 2025: Sehat dan Kredibel di Tengah Ketidakpastian Global
BRI Fokus Langkah Transformasi di Seluruh Aspek
Batam Bentuk Desk Investasi, Genjot Target Kementerian Investasi
BRI Dukung Akses Hunian Terjangkau Melalui Penyaluran FLPP Konsisten
Setengah Abad Epson: Berani Berkreasi, Membangun Integritas
Adopsi Pola Kemitraan PTPN IV, Petani Sawit dari Tiga Provinsi Belajar ke Riau

Berita Terkait

Friday, 4 July 2025 - 21:08 WIB

Wamen Investasi ingin OSS Diperkuat, Fiktif Positif Jadi Senjata Baru Kepastian Layanan Perizinan

Thursday, 3 July 2025 - 15:23 WIB

Akselerasi Prestasi, Mandiri Bintan Marathon Kukuhkan Standar Internasional

Wednesday, 2 July 2025 - 18:51 WIB

APBN 2025: Sehat dan Kredibel di Tengah Ketidakpastian Global

Tuesday, 1 July 2025 - 18:43 WIB

BRI Fokus Langkah Transformasi di Seluruh Aspek

Thursday, 26 June 2025 - 09:29 WIB

Batam Bentuk Desk Investasi, Genjot Target Kementerian Investasi

Berita Terbaru

Daerah

DPD RI Gelar FGD Susun RUU Pengelolaan Perubahan Iklim

Monday, 7 Jul 2025 - 21:20 WIB